TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Filipi 1:10

Konteks
1:10 sehingga kamu dapat memilih apa yang baik, supaya kamu suci dan tak bercacat 1  menjelang hari Kristus, t 

Filipi 2:19

Konteks
Timotius dan Epafroditus
2:19 Tetapi dalam Tuhan Yesus kuharap segera b  mengirimkan Timotius 2  c  kepadamu, supaya tenang juga hatiku oleh kabar tentang hal ihwalmu.

Filipi 3:10

Konteks
3:10 Yang kukehendaki ialah mengenal h  Dia dan kuasa kebangkitan-Nya dan persekutuan dalam penderitaan-Nya, i  di mana aku menjadi serupa dengan Dia dalam kematian-Nya, j 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:10]  1 Full Life : SUCI DAN TAK BERCACAT.

Nas : Fili 1:10

"Suci" berarti "tanpa campuran dosa"; "tak bercacat" berarti "tidak menyakiti hati" Allah atau orang lain. Kesucian seperti itu hendaknya menjadi tujuan utama semua orang percaya karena mengingat bahwa kedatangan Kristus kembali sudah dekat. Hanya dengan kasih berlimpah-limpah yang dicurahkan ke dalam hati kita oleh Roh Kudus (Rom 5:5; bd. Tit 3:5-6) dan komitmen penuh kepada Firman Allah kita akan menjadi "suci dan tak bercacat menjelang hari Kristus."

[2:19]  2 Full Life : TIMOTIUS.

Nas : Fili 2:19

Timotius menjadi teladan yang baik tentang bagaimana seharusnya keadaan seorang hamba dan utusan Allah (2Tim 3:15), seorang hamba Kristus yang layak. Dialah pelajar Firman Allah yang berhasrat dan taat (1Tes 3:2), seorang dengan reputasi yang baik (Kis 16:2), yang kekasih dan yang setia (1Kor 4:17), sungguh-sungguh memperhatikan orang lain (ayat Fili 2:20), dapat dipercayai (2Tim 4:9,21), dan setia kepada Paulus serta Injil (ayat Fili 2:22; Rom 16:21).



TIP #07: Klik ikon untuk mendengarkan pasal yang sedang Anda tampilkan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA