TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kejadian 3:15

Konteks
3:15 Aku akan mengadakan permusuhan antara engkau dan perempuan ini, antara keturunanmu a  dan keturunannya; b  keturunannya akan meremukkan kepalamu, c  dan engkau akan meremukkan tumitnya 1 ."

Mazmur 91:13

Konteks
91:13 Singa dan ular tedung akan kaulangkahi, engkau akan menginjak anak singa dan ular naga. q 

Lukas 10:19

Konteks
10:19 Sesungguhnya Aku telah memberikan kuasa kepada kamu untuk menginjak ular k  dan kalajengking 2  dan kuasa untuk menahan kekuatan musuh, sehingga tidak ada yang akan membahayakan kamu.

Kisah Para Rasul 28:3-6

Konteks
28:3 Ketika Paulus memungut seberkas ranting-ranting dan meletakkannya di atas api, keluarlah seekor ular beludak karena panasnya api itu, lalu menggigit tangannya. 28:4 Ketika orang-orang itu melihat ular itu terpaut pada tangan m  Paulus, mereka berkata seorang kepada yang lain: "Orang ini sudah pasti seorang pembunuh, sebab, meskipun ia telah luput dari laut, ia tidak dibiarkan hidup n  oleh Dewi Keadilan." 28:5 Tetapi Paulus mengibaskan ular itu ke dalam api, dan ia sama sekali tidak menderita sesuatu 3 . o  28:6 Namun mereka menyangka, bahwa ia akan bengkak atau akan mati rebah seketika itu juga. Tetapi sesudah lama menanti-nanti, mereka melihat, bahwa tidak ada apa-apa yang terjadi padanya, maka sebaliknya mereka berpendapat, bahwa ia seorang dewa. p 

Roma 16:20

Konteks
16:20 Semoga Allah, sumber damai sejahtera, g  segera akan menghancurkan h  Iblis i  di bawah kakimu. Kasih karunia Yesus, Tuhan kita, menyertai kamu! j 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[3:15]  1 Full Life : KETURUNANNYA AKAN MEREMUKKAN KEPALAMU, DAN ENGKAU AKAN MEREMUKKAN TUMITNYA.

Nas : Kej 3:15

Dalam ayat ini tersirat janji Allah yang pertama mengenai rencana penebusan dunia. Janji tersebut menubuatkan kemenangan mutlak umat manusia dan Allah atas Iblis dan kejahatan melalui peperangan rohani di antara keturunan wanita (yaitu, Tuhan Yesus Kristus) melawan keturunan ular (yaitu, Iblis dan para pengikutnya;

lihat cat. --> Kej 3:1).

[atau ref. Kej 3:1]

Di sini Allah berjanji bahwa Kristus akan lahir dari seorang wanita (bd. Yes 7:14) dan akan "diremukkan" melalui penyaliban. Sekalipun demikian, Dia akan bangkit dari antara orang mati untuk membinasakan (yaitu "meremukkan") Iblis, dosa, dan kematian secara sempurna demi keselamatan umat manusia (bd. Yes 53:5; Mat 1:20-23; Yoh 12:31; Kis 26:18; Rom 5:18-19; 16:20; 1Yoh 3:8; Wahy 20:10).

[10:19]  2 Full Life : ULAR DAN KALAJENGKING.

Nas : Luk 10:19

"Ular dan kalajengking" adalah istilah yang menggambarkan kekuatan yang paling berbahaya dari kejahatan rohani. Orang Kristen memiliki kuasa atas roh-roh jahat karena Kristus telah mengaruniakan kuasa-Nya atas Iblis kepada kita

(lihat art. KUASA ATAS IBLIS DAN SETAN-SETAN).

[28:5]  3 Full Life : PAULUS ... SAMA SEKALI TIDAK MENDERITA SESUATU.

Nas : Kis 28:5

Pengalaman Paulus sungguh menjelaskan janji Yesus dalam Mr 16:18

(lihat cat. --> Mr 16:18 itu).

[atau ref. Mr 16:18]



TIP #33: Situs ini membutuhkan masukan, ide, dan partisipasi Anda! Klik "Laporan Masalah/Saran" di bagian bawah halaman. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA