TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kejadian 4:5-6

Konteks
4:5 tetapi Kain dan korban persembahannya tidak diindahkan-Nya. Lalu hati Kain menjadi sangat panas, dan mukanya muram. 4:6 Firman TUHAN kepada Kain: "Mengapa hatimu panas j  dan mukamu muram?

Kejadian 37:4

Konteks
37:4 Setelah dilihat oleh saudara-saudaranya, bahwa ayahnya lebih mengasihi Yusuf dari semua saudaranya, maka bencilah mereka itu kepadanya k  dan tidak mau menyapanya dengan ramah.

Kejadian 37:8

Konteks
37:8 Lalu saudara-saudaranya berkata kepadanya: "Apakah engkau ingin menjadi raja atas kami? q  Apakah engkau ingin berkuasa atas kami?" Jadi makin bencilah r  mereka kepadanya karena mimpinya dan karena perkataannya itu.

Kejadian 37:1

Konteks
Yusuf dan saudara-saudaranya
37:1 Adapun Yakub, ia diam di negeri penumpangan w  ayahnya, yakni di tanah Kanaan. x 

1 Samuel 17:27-28

Konteks
17:27 Rakyat itupun menjawabnya dengan perkataan tadi: "Begitulah akan dilakukan kepada orang yang mengalahkan dia." 17:28 Ketika Eliab, kakaknya yang tertua, mendengar perkataan Daud kepada orang-orang itu, bangkitlah amarah j  Eliab kepada Daud sambil berkata: "Mengapa engkau datang? Dan pada siapakah kautinggalkan kambing domba yang dua tiga ekor itu di padang gurun? Aku kenal sifat pemberanimu dan kejahatan hatimu: engkau datang ke mari dengan maksud melihat pertempuran."

1 Samuel 18:8-9

Konteks
18:8 Lalu bangkitlah amarah Saul dengan sangat; dan perkataan itu menyebalkan hatinya, sebab pikirnya: "Kepada Daud diperhitungkan mereka berlaksa-laksa, tetapi kepadaku diperhitungkannya beribu-ribu; akhir-akhirnya jabatan raja d  itupun jatuh kepadanya." 18:9 Sejak hari itu maka Saul selalu mendengki e  Daud.

1 Samuel 20:30-33

Konteks
20:30 Lalu bangkitlah amarah Saul kepada Yonatan, katanya kepadanya: "Anak sundal yang kurang ajar! Bukankah aku tahu, bahwa engkau telah memilih pihak anak Isai dan itu noda bagi kau sendiri dan bagi perut ibumu? 20:31 Sebab sesungguhnya selama anak Isai itu hidup di muka bumi, engkau dan kerajaanmu t  tidak akan kokoh. Dan sekarang suruhlah orang memanggil dan membawa dia kepadaku, sebab ia harus mati." 20:32 Tetapi Yonatan menjawab Saul, ayahnya itu, katanya kepadanya: "Mengapa u  ia harus dibunuh? Apa v  yang dilakukannya?" 20:33 Lalu Saul melemparkan tombaknya kepada Yonatan untuk membunuhnya. Maka tahulah Yonatan, bahwa ayahnya telah mengambil keputusan w  untuk membunuh Daud.

1 Samuel 22:12-23

Konteks
22:12 Kata Saul: "Cobalah dengar, ya anak Ahitub!" Jawabnya: "Ya, tuanku." 22:13 Kemudian bertanyalah Saul kepadanya: "Mengapa kamu mengadakan persepakatan n  melawan aku, engkau dengan anak Isai itu, dengan memberikan roti dan pedang kepadanya, menanyakan Allah baginya, sehingga ia bangkit melawan aku menjadi penghadang seperti sekarang ini?" 22:14 Lalu Ahimelekh menjawab raja: "Tetapi siapakah o  di antara segala pegawaimu yang dapat dipercaya seperti Daud, apalagi ia menantu raja dan kepala para pengawalmu, dan dihormati dalam rumahmu? 22:15 Bukan ini pertama kali aku menanyakan Allah bagi dia. Sekali-kali tidak! Janganlah kiranya raja melontarkan tuduhan kepada hambamu ini, bahkan kepada seluruh keluargaku, sebab hambamu ini tidak tahu apa-apa tentang semuanya itu, baik tentang perkara kecil maupun perkara besar." 22:16 Tetapi raja berkata: "Engkau mesti dibunuh, Ahimelekh, engkau dan seluruh keluargamu. p " 22:17 Lalu raja memerintahkan kepada bentara yang berdiri di dekatnya: "Majulah dan bunuhlah para imam TUHAN itu sebab mereka membantu Daud; sebab walaupun mereka tahu, bahwa ia melarikan diri, mereka tidak memberitahukan hal itu kepadaku." Tetapi para pegawai raja tidak mau q  mengangkat tangannya untuk memarang imam-imam TUHAN itu. 22:18 Lalu berkatalah raja kepada Doeg: "Majulah engkau dan paranglah para imam r  itu." Maka majulah Doeg, orang Edom itu, lalu memarang para imam itu. Ia membunuh pada hari itu delapan puluh lima orang 1 , yang memakai baju efod s  dari kain lenan. 22:19 Juga penduduk Nob, t  kota imam itu, dibunuh raja dengan mata pedang; u  laki-laki maupun perempuan, kanak-kanak maupun anak yang menyusu, pula lembu, keledai dan domba dibunuhnya dengan mata pedang. 22:20 Tetapi seorang anak Ahimelekh bin Ahitub, v  namanya Abyatar w  luput; ia melarikan diri menjadi pengikut Daud. x  22:21 Ketika Abyatar memberitahukan kepada Daud, bahwa Saul telah membunuh para imam TUHAN, 22:22 berkatalah Daud kepada Abyatar: "Memang pada hari itu juga ketika Doeg, y  orang Edom itu, ada di sana, aku telah tahu, bahwa pasti ia akan memberitahukannya kepada Saul. Akulah sebab utama dari pada kematian seluruh keluargamu. 22:23 Tinggallah padaku, janganlah takut; sebab siapa yang ingin mencabut nyawamu, z  ia juga ingin mencabut nyawaku; di dekatku engkau aman."

1 Samuel 22:1

Konteks
Daud di gua Adulam
22:1 Lalu Daud pergi dari sana dan melarikan diri ke gua u  Adulam. v  Ketika saudara-saudaranya dan seluruh keluarganya mendengar hal itu, pergilah mereka ke sana mendapatkan dia.

Kisah Para Rasul 21:4

Konteks
21:4 Di situ kami mengunjungi murid-murid t  dan tinggal di situ tujuh hari lamanya. Oleh bisikan Roh u  murid-murid itu menasihati Paulus, supaya ia jangan pergi ke Yerusalem 2 .

Kisah Para Rasul 21:2

Konteks
21:2 Di Patara kami mendapat kapal, yang hendak menyeberang ke Fenisia. r  Kami naik kapal itu, lalu bertolak.

Kisah Para Rasul 16:10

Konteks
16:10 Setelah Paulus melihat penglihatan itu, segeralah kami h  mencari kesempatan untuk berangkat ke Makedonia, karena dari penglihatan itu kami menarik kesimpulan, bahwa Allah telah memanggil kami untuk memberitakan Injil i  kepada orang-orang di sana.

Ester 3:5-6

Konteks
3:5 Ketika Haman melihat, bahwa Mordekhai tidak berlutut dan sujud kepadanya, maka sangat panaslah a  hati Haman, 3:6 tetapi ia menganggap dirinya terlalu hina untuk membunuh hanya Mordekhai saja, karena orang telah memberitahukan kepadanya kebangsaan Mordekhai itu. Jadi Haman mencari ikhtiar b  memunahkan c  semua orang Yahudi 3 , d  yakni bangsa Mordekhai itu, di seluruh kerajaan Ahasyweros.

Mazmur 37:8

Konteks
37:8 Berhentilah marah o  dan tinggalkanlah panas hati itu, jangan marah, p  itu hanya membawa kepada kejahatan.

Daniel 2:12-13

Konteks
2:12 Maka raja menjadi sangat geram c  dan murka karena hal itu, lalu dititahkannyalah untuk melenyapkan d  semua orang bijaksana di Babel. 2:13 Ketika titah dikeluarkan supaya orang-orang bijaksana dibunuh, maka Daniel dan teman-temannyapun terancam akan dibunuh. e 

Daniel 3:13

Konteks
3:13 Sesudah itu Nebukadnezar memerintahkan dalam marahnya g  dan geramnya untuk membawa Sadrakh, Mesakh dan Abednego menghadap. Setelah orang-orang itu dibawa menghadap raja,

Daniel 3:19

Konteks
3:19 Maka meluaplah kegeraman Nebukadnezar, air mukanya berubah terhadap Sadrakh, Mesakh dan Abednego; lalu diperintahkannya supaya perapian itu dibuat tujuh p  kali lebih panas dari yang biasa.

Efesus 4:26-27

Konteks
4:26 Apabila kamu menjadi marah, janganlah kamu berbuat dosa: w  janganlah matahari terbenam, sebelum padam amarahmu 4:27 dan janganlah beri kesempatan x  kepada Iblis.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[22:18]  1 Full Life : IA MEMBUNUH ... DELAPAN PULUH LIMA ORANG.

Nas : 1Sam 22:18

Allah membiarkan Doeg membunuh hamba-hamba Allah dan orang tidak berdosa lainnya, termasuk wanita dan anak-anak. Di dunia yang berdosa ini, orang yang tidak bersalah sering menderita dengan tidak adil. Umat Allah jangan terkejut apabila mereka menderita karena perbuatan orang jahat. Dalam hidup ini kita akan mengalami kesulitan (Kis 14:22), tetapi dalam hidup yang akan datang kita akan menerima berkat berkelimpahan yang jauh melampaui semua penderitaan dan kesusahan kita saat ini (Rom 8:18-39).

[21:4]  2 Full Life : OLEH BISIKAN ROH MURID-MURID ITU MENASIHATI PAULUS SUPAYA IA JANGAN PERGI KE YERUSALEM.

Nas : Kis 21:4

"Oleh bisikan Roh" artinya "karena apa yang dikatakan Roh." Roh Kudus tidak menghalangi Paulus pergi ke Yerusalem, karena Allah menghendaki dia pergi (lih. ayat Kis 21:14; 23:11). Namun, Allah sedang memberikan peringatan kepada Paulus bahwa banyak penderitaan menunggu dia di sana. Kemungkinan Roh mengatakan yang sama di Tirus seperti di Kaisarea (ayat Kis 21:8-14). Akan tetapi, Paulus sudah menghitung harganya dan tetap bersedia mati bagi Injil (ayat Kis 21:10-14).

[3:6]  3 Full Life : MENCARI IKHTIAR MEMUNAHKAN ... ORANG YAHUDI.

Nas : Est 3:6

Haman, perdana menteri Persia, adalah tokoh politik pertama dalam Alkitab yang merancang sebuah rencana jahat untuk memusnahkan semua orang Yahudi yang berada di bawah kuasa politiknya. Komplotan untuk memusnahkan bangsa Yahudi ini serupa dengan persekongkolan Anthiokhus Epifanes pada abad kedua SM

(lihat cat. --> Dan 11:28),

[atau ref. Dan 11:28]

rencana Adolf Hitler pada abad ke-20 di Eropa, dan antikristus pada akhir sejarah yang akan berusaha memusnahkan semua orang Yahudi dan orang Kristen (Wahy 13:15-18).



TIP #08: Klik ikon untuk memisahkan teks alkitab dan catatan secara horisontal atau vertikal. [SEMUA]
dibuat dalam 0.21 detik
dipersembahkan oleh YLSA