TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Hakim-hakim 1:3

Konteks
1:3 Lalu berkatalah Yehuda kepada Simeon, saudaranya itu: "Majulah bersama-sama dengan aku ke bagian yang telah diundikan kepadaku dan baiklah kita berperang melawan orang Kanaan, maka akupun akan maju bersama-sama dengan engkau ke bagian yang telah diundikan kepadamu." Lalu Simeon f  maju bersama-sama dengan dia.

Hakim-hakim 4:9

Konteks
4:9 Kata Debora: "Baik, aku turut! Hanya, engkau tidak akan mendapat kehormatan dalam perjalanan yang engkau lakukan ini, sebab TUHAN akan menyerahkan Sisera ke dalam tangan seorang perempuan." Lalu Debora bangun berdiri dan pergi bersama-sama dengan Barak ke Kedesh. n 

Hakim-hakim 7:11

Konteks
7:11 maka kaudengarlah apa yang mereka katakan; kemudian engkau akan mendapat keberanian 1  untuk turun menyerbu perkemahan itu." Lalu turunlah ia bersama dengan Pura, bujangnya itu, sampai kepada penjagaan terdepan laskar di perkemahan itu.

Hakim-hakim 16:5

Konteks
16:5 Lalu datanglah raja-raja kota orang Filistin t  kepada perempuan itu sambil berkata: "Cobalah bujuk u  dia untuk mengetahui karena apakah kekuatannya v  demikian besar, dan dengan apakah kami dapat mengalahkan dia dan mengikat dia untuk menundukkannya. Maka kami masing-masing akan memberikan seribu seratus uang perak w  kepadamu."

Hakim-hakim 17:10

Konteks
17:10 Lalu kata Mikha kepadanya: "Tinggallah padaku dan jadilah bapak q  dan imam r  bagiku; maka setiap tahun aku akan memberikan kepadamu sepuluh uang perak, sepasang pakaian serta makananmu."

Hakim-hakim 18:19

Konteks
18:19 Tetapi jawab mereka kepadanya: "Diamlah, a  tutup mulut, ikutlah kami dan jadilah bapak dan imam b  kami. Apakah yang lebih baik bagimu: menjadi imam untuk seisi rumah satu orang atau menjadi imam untuk suatu suku dan kaum c  di antara orang Israel?"

Hakim-hakim 19:24

Konteks
19:24 Tetapi ada anakku perempuan, o  yang masih perawan, dan juga gundik orang itu, baiklah kubawa keduanya ke luar; perkosalah mereka dan perbuatlah dengan mereka apa yang kamu pandang baik, tetapi terhadap orang ini janganlah kamu berbuat noda."

Hakim-hakim 21:21

Konteks
21:21 Perhatikanlah baik-baik; maka apabila anak-anak perempuan Silo keluar untuk menari-nari, y  baiklah kamu keluar dari kebun-kebun anggur itu, dan masing-masing melarikan seorang dari anak-anak perempuan Silo itu menjadi isterinya dan pergi ke tanah Benyamin.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[7:11]  1 Full Life : ENGKAU AKAN MENDAPAT KEBERANIAN.

Nas : Hak 7:11

Allah memberikan semangat kepada Gideon untuk mengurangi ketakutannya dan memperkuat imannya (bd. ayat Hak 7:10). Orang percaya yang berserah kepada kehendak Allah dan melayani Dia dengan setia, kadang-kadang memerlukan dorongan dari Allah. Ketika saat-saat itu tiba, kita harus berdoa agar Allah melalui Roh-Nya akan membangkitkan iman, pengharapan, dan keberanian kita (lih. 2Kor 1:4-11; Fili 4:6-7).



TIP #13: Klik ikon untuk membuka halaman teks alkitab dalam format PDF. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA