TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Hakim-hakim 3:13

Konteks
3:13 Raja ini mengajak bani Amon t  dan bani Amalek u  menjadi sekutunya. Lalu majulah ia dan memukul orang Israel kalah. Kota pohon korma v  diduduki mereka.

Hakim-hakim 15:8

Konteks
15:8 Dan dengan pukulan yang hebat ia meremukkan tulang-tulang mereka. Lalu pergilah ia dan tinggal dalam gua di bukit batu u  Etam. v 

Hakim-hakim 1:5

Konteks
1:5 Di Bezek mereka menjumpai Adoni-Bezek i  dan berperang melawan dia, dan mereka memukul kalah orang Kanaan dan orang Feris.

Hakim-hakim 1:8

Konteks
1:8 Sesudah itu bani Yehuda berperang melawan Yerusalem, l  merebutnya lalu memukulnya dengan mata pedang dan memusnahkan kota itu dengan api.

Hakim-hakim 15:15

Konteks
15:15 Kemudian ia menemui sebuah tulang rahang keledai yang masih baru, diulurkannya tangannya, dipungutnya dan dipukulnya mati seribu orang d  dengan tulang itu.

Hakim-hakim 6:16

Konteks
6:16 Berfirmanlah TUHAN kepadanya: "Tetapi Akulah yang menyertai engkau 1 , k  sebab itu engkau akan memukul kalah orang Midian itu sampai habis."

Hakim-hakim 15:16

Konteks
15:16 Berkatalah Simson: "Dengan rahang keledai bangsa keledai itu kuhajar, e  dengan rahang keledai seribu orang kupukul."

Hakim-hakim 8:11

Konteks
8:11 Gideon maju melalui jalan orang-orang yang diam di dalam kemah di sebelah timur Nobah a  dan Yogbeha, b  lalu memukul kalah tentara itu, ketika tentara itu menyangka dirinya aman.

Hakim-hakim 20:37

Konteks
20:37 maka segeralah penghadang-penghadang itu menyerbu Gibea. Mereka bergerak maju dan memukul seluruh kota itu dengan mata pedang. t 

Hakim-hakim 1:4

Konteks
1:4 Maka majulah suku Yehuda, lalu TUHAN menyerahkan orang Kanaan dan orang Feris g  ke dalam tangan mereka, dan mereka memukul kalah orang-orang itu dekat Bezek, h  sepuluh ribu orang banyaknya.

Hakim-hakim 1:25

Konteks
1:25 Lalu ditunjukkannyalah kepada mereka bagaimana mereka dapat memasuki kota itu, dan mereka memukul kota itu dengan mata pedang, tetapi orang itu dengan seluruh kaumnya dibiarkan m  mereka pergi.

Hakim-hakim 1:10

Konteks
1:10 Lalu suku Yehuda bergerak menyerang orang Kanaan yang diam di Hebron o --nama Hebron dahulu adalah Kiryat-Arba p --dan memukul kalah Sesai, Ahiman dan Talmai. q 

Hakim-hakim 1:17

Konteks
1:17 Yehuda maju bersama-sama dengan Simeon, x  saudaranya itu, lalu mereka memukul kalah orang Kanaan, penduduk Zefat; mereka menumpas kota itu. Sebab itu kota itu dinamai Horma. y 

Hakim-hakim 18:27

Konteks
18:27 Lalu bani Dan, dengan membawa barang-barang yang dibuat Mikha, juga imamnya, mendatangi Lais, yakni rakyat f  yang hidup dengan aman dan tenteram. Mereka memukul orang-orang itu dengan mata pedang dan kotanya g  dibakar. h 

Hakim-hakim 20:48

Konteks
20:48 Tetapi orang-orang Israel kembali kepada bani Benyamin dan memukul mereka dengan mata pedang, baik manusia baik hewan dan segala sesuatu yang terdapat di sana. Juga segala kota yang terdapat di sana mereka musnahkan dengan api. d 

Hakim-hakim 21:10

Konteks
21:10 Maka perkumpulan itu menyuruh ke situ dua belas ribu orang dari orang-orang gagah perkasa dengan memerintahkan kepada mereka, demikian: "Pergilah, pukullah penduduk Yabesh-Gilead dengan mata pedang 2 , juga perempuan-perempuan dan anak-anak.

Hakim-hakim 11:33

Konteks
11:33 Ia menimbulkan kekalahan yang amat besar di antara mereka, mulai dari Aroer sampai dekat Minit v --dua puluh kota banyaknya--dan sampai ke Abel-Keramim, sehingga bani Amon itu ditundukkan di depan orang Israel.

Hakim-hakim 1:12

Konteks
1:12 Berkatalah Kaleb: "Siapa yang mengalahkan dan merebut Kiryat-Sefer, kepadanya akan kuberikan Akhsa, anakku, menjadi isterinya."

Hakim-hakim 3:29

Konteks
3:29 Pada waktu itu mereka menewaskan kira-kira sepuluh ribu orang dari Moab, semuanya orang yang tegap dan tangkas, seorangpun tidak ada yang lolos.

Hakim-hakim 3:31

Konteks
Samgar
3:31 Sesudah dia, bangkitlah Samgar bin Anat; p  ia menewaskan orang Filistin q  dengan tongkat penghalau lembu, enam ratus r  orang banyaknya. Demikianlah ia juga menyelamatkan orang Israel.

Hakim-hakim 9:43-44

Konteks
9:43 dibawanyalah rakyatnya, dibaginya dalam tiga pasukan, a  lalu mereka mengadakan penghadangan b  di padang. Ketika dilihatnya, bahwa orang-orang kota itu keluar dari dalam kota, bangunlah ia menyerang mereka serta menewaskan mereka. 9:44 Abimelekh dan pasukan yang bersama-sama dengan dia menyerbu dan menduduki pintu gerbang kota, sedang kedua pasukan lain itu menyerbu dan menewaskan semua orang yang ada di padang.

Hakim-hakim 11:21

Konteks
11:21 Tetapi TUHAN, Allah Israel, menyerahkan Sihon dengan seluruh rakyatnya ke dalam tangan orang Israel, dan mereka dikalahkan, sehingga orang Israel menduduki seluruh negeri kepunyaan orang Amori, penduduk negeri itu.

Hakim-hakim 11:34

Konteks
11:34 Ketika Yefta pulang ke Mizpa ke rumahnya, tampaklah anaknya perempuan keluar menyongsong dia dengan memukul rebana w  serta menari-nari. x  Dialah anaknya yang tunggal; y  selain dari dia tidak ada anaknya laki-laki atau perempuan.

Hakim-hakim 14:19

Konteks
14:19 Maka berkuasalah e  Roh TUHAN atas dia, lalu pergilah ia ke Askelon f  dan dibunuhnya tiga puluh orang di sana, diambilnya pakaian mereka dan diberikannya pakaian-pakaian kebesaran itu kepada orang-orang yang dapat memberi jawab teka-teki itu. Tetapi amarahnya g  masih juga bernyala-nyala, lalu pulanglah ia ke rumah ayahnya.

Hakim-hakim 5:26

Konteks
5:26 Tangannya diulurkannya mengambil patok, tangan kanannya mengambil tukul tukang, ditukulnya Sisera, dihancurkannya kepalanya, diremukkan dan ditembusnya pelipisnya. p 

Hakim-hakim 12:4

Konteks
12:4 Kemudian Yefta mengumpulkan semua orang Gilead, j  lalu mereka berperang melawan suku Efraim. Dan orang-orang Gilead mengalahkan suku Efraim itu. Sebab orang-orang itu mengatakan: "Kamulah orang-orang yang telah lari dari suku Efraim!" --kaum Gilead itu ada di tengah-tengah suku Efraim dan suku Manasye k --.

Hakim-hakim 20:32

Konteks
20:32 Maka kata bani Benyamin: "Orang-orang itu telah terpukul kalah oleh kita seperti semula. m " Tetapi orang-orang Israel telah bermupakat lebih dahulu: "Marilah kita lari dan memancing mereka dari kota ke jalan-jalan raya."

Hakim-hakim 16:19

Konteks
16:19 Sesudah itu dibujuknya Simson tidur di pangkuannya, lalu dipanggilnya seorang dan disuruhnya mencukur ketujuh rambut jalinnya, sehingga mulailah Simson ditundukkan oleh perempuan itu, sebab kekuatannya telah lenyap dari padanya 3 . l 

Hakim-hakim 20:36

Konteks
20:36 Bani Benyamin melihat, bahwa mereka telah terpukul kalah. Sementara orang-orang Israel agak mundur r  di depan suku Benyamin--sebab mereka mempercayai penghadang-penghadang s  yang ditempatkan mereka untuk menyerang Gibea--

Hakim-hakim 20:39

Konteks
20:39 Ketika orang-orang Israel mundur dalam pertempuran w  itu, maka suku Benyamin mulai menyerang orang Israel, sehingga terbunuh kira-kira tiga puluh orang, karena pikir mereka: "Tentulah orang-orang itu terpukul kalah sama sekali oleh kita seperti dalam pertempuran yang dahulu."

Hakim-hakim 4:21

Konteks
4:21 Tetapi Yael, f  isteri Heber, mengambil patok kemah, diambilnya pula palu, mendekatinya diam-diam, lalu dilantaknyalah patok itu masuk ke dalam pelipisnya sampai tembus ke tanah--sebab ia telah tidur nyenyak g  karena lelahnya--maka matilah h  orang itu.

Hakim-hakim 16:3

Konteks
16:3 Tetapi Simson tidur di situ sampai tengah malam. Pada waktu tengah malam bangunlah ia, dipegangnya kedua daun pintu gerbang kota itu dan kedua tiang pintu, dicabutnyalah semuanya beserta palangnya, diletakkannya di atas kedua bahunya, lalu semuanya itu diangkatnya ke puncak gunung yang berhadapan dengan Hebron. q 

Hakim-hakim 20:35

Konteks
20:35 TUHAN membuat suku Benyamin q  terpukul kalah oleh orang Israel, dan pada hari itu orang-orang Israel memusnahkan dari antara suku Benyamin dua puluh lima ribu seratus orang, semuanya orang-orang yang bersenjatakan pedang.

Hakim-hakim 20:45

Konteks
20:45 Yang lain berpaling lari ke padang gurun, ke bukit batu Rimon. b  Tetapi di jalan-jalan raya masih diadakan penyabitan susulan di antara mereka: lima ribu orang; mereka diburu sampai ke Gideom dan dipukul mati dua ribu orang dari mereka.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[6:16]  1 Full Life : AKULAH YANG MENYERTAI ENGKAU.

Nas : Hak 6:16

Setiap orang yang seperti Gideon dengan sungguh-sungguh berusaha untuk melayani Allah dapat mengandalkan kehadiran Allah yang aktif bersama mereka. Janji ini diberikan kepada orang percaya PB oleh Yesus Kristus sendiri (Mat 28:19-20).

[21:10]  2 Full Life : PUKULLAH PENDUDUK YABESY-GILEAD DENGAN MATA PEDANG.

Nas : Hak 21:10

Sebagian besar orang Israel yang tinggal di Yabesy-Gilead dibunuh karena mereka menolak ikut berperang melawan suku Benyamin. Dosa mereka ialah tidak bersedia berdiri di pihak Allah dan umat-Nya melawan dosa yang keji sekali yang diperbuat oleh beberapa saudara mereka (Hak 19:22-25).

[16:19]  3 Full Life : KEKUATANNYA TELAH LENYAP DARIPADANYA.

Nas : Hak 16:19

Simson berkompromi dengan Delila melalui pengabaian perintah Allah untuk tetap terpisah dari bangsa-bangsa jahat di Kanaan (Ul 7:1-4). Ia gagal menyadari bahwa kompromi dengan para penyembah berhala dan orang dursila berarti membuka kehidupannya terhadap kuasa Iblis, angan-angan kosong, dan kekalahan menyeluruh (ayat Hak 16:19-21).



TIP #21: Untuk mempelajari Sejarah/Latar Belakang kitab/pasal Alkitab, gunakan Boks Temuan pada Tampilan Alkitab. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA