TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Hakim-hakim 3:28

Konteks
3:28 Berkatalah ia kepada mereka: "Ikutlah aku, sebab TUHAN telah menyerahkan musuhmu, orang-orang Moab k  itu, ke dalam tanganmu. l " Maka turunlah mereka mengikuti dia, lalu mereka merebut tempat penyeberangan sungai Yordan m  ke Moab dan tidak seorangpun dibiarkan mereka menyeberang.

Hakim-hakim 4:9

Konteks
4:9 Kata Debora: "Baik, aku turut! Hanya, engkau tidak akan mendapat kehormatan dalam perjalanan yang engkau lakukan ini, sebab TUHAN akan menyerahkan Sisera ke dalam tangan seorang perempuan." Lalu Debora bangun berdiri dan pergi bersama-sama dengan Barak ke Kedesh. n 

Hakim-hakim 11:18

Konteks
11:18 Kemudian mereka berjalan melalui padang gurun, menempuh jalan keliling tanah Edom y  dan tanah Moab, lalu sampai ke sebelah timur z  tanah Moab, maka berkemahlah mereka di seberang sungai Arnon, a  dengan tidak masuk daerah Moab, sebab sungai Arnon itulah batas daerah Moab.

Hakim-hakim 11:35

Konteks
11:35 Demi dilihatnya dia, dikoyakkannyalah bajunya, z  sambil berkata: "Ah, anakku, engkau membuat hatiku hancur luluh dan engkaulah yang mencelakakan aku; aku telah membuka mulutku bernazar kepada TUHAN, dan tidak dapat aku mundur. a "

Hakim-hakim 13:7

Konteks
13:7 Tetapi ia berkata kepadaku: Engkau akan mengandung dan melahirkan seorang anak laki-laki; oleh sebab itu janganlah minum anggur k  atau minuman yang memabukkan 1  l  dan janganlah makan sesuatu yang haram, sebab sejak dari kandungan ibunya sampai pada hari matinya, m  anak itu akan menjadi seorang nazir Allah."

Hakim-hakim 14:16-17

Konteks
14:16 Lalu menangislah isteri Simson itu sambil memeluk Simson, katanya: "Engkau benci saja kepadaku, dan tidak cinta kepadaku; b  suatu teka-teki kaukatakan kepada orang-orang sebangsaku, tetapi jawabnya tidak kauberitahukan kepadaku." Sahutnya kepadanya: "Sedangkan kepada ayahku dan ibuku tidak kuberitahukan, masakan kepada engkau akan kuberitahukan?" 14:17 Tetapi isterinya itu menangis di sampingnya selama ketujuh hari c  mereka mengadakan perjamuan itu. Pada hari yang ketujuh diberitahukannyalah kepadanya, karena ia merengek-rengek kepadanya, kemudian perempuan itu memberitahukan jawab teka-teki itu kepada orang-orang sebangsanya.

Hakim-hakim 15:6

Konteks
15:6 Berkatalah orang Filistin: "Siapakah yang melakukan ini?" Orang menjawab: "Simson, menantu orang Timna itu, sebab orang itu telah mengambil isteri Simson dan memberikannya kepada kawannya. r " Kemudian pergilah orang Filistin ke sana dan membakar perempuan s  itu beserta ayahnya. t 

Hakim-hakim 16:18

Konteks
16:18 Ketika dilihat Delila, bahwa segala isi hatinya telah diceritakannya kepadanya, disuruhnyalah memanggil raja-raja kota orang Filistin, j  katanya: "Sekali ini lagi datanglah ke mari, sebab ia telah menceritakan segala isi hatinya kepadaku." Lalu datanglah raja-raja kota orang Filistin itu kepadanya sambil membawa uang k  itu.

Hakim-hakim 18:1

Konteks
Patung sembahan Mikha dirampas oleh bani Dan
18:1 Pada zaman itu tidak ada raja v  di antara orang Israel dan pada zaman itu suku Dan sedang mencari milik pusaka untuk menetap, sebab sampai hari itu mereka belum juga mendapat bagian milik pusaka di tengah-tengah suku-suku Israel. w 

Hakim-hakim 18:9

Konteks
18:9 Jawab mereka: "Bersiaplah, marilah kita maju menyerang mereka, sebab kami telah melihat negeri itu, dan memang sangat baik. Masakan kamu tinggal diam! Janganlah bermalas-malas untuk pergi memasuki dan menduduki k  negeri itu.

Hakim-hakim 18:28

Konteks
18:28 Tidak ada orang yang datang menolong, sebab kota itu jauh dari Sidon i  dan orang-orang kota itu tidak bergaul dengan siapapun juga. Letak kota itu di lembah Bet-Rehob. j  Kemudian bani Dan membangun kota itu kembali dan diam di sana.

Hakim-hakim 21:16

Konteks
21:16 Kemudian berkatalah para tua-tua umat itu: "Apakah yang dapat kita lakukan kepada yang tinggal ini dalam hal mencarikan isteri? Sebab perempuan-perempuan telah punah dari antara suku Benyamin."
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[13:7]  1 Full Life : ANGGUR ATAU MINUMAN YANG MEMABUKKAN.

Nas : Hak 13:7

Lihat art. ANGGUR PADA ZAMAN PERJANJIAN LAMA.



TIP #24: Gunakan Studi Kamus untuk mempelajari dan menyelidiki segala aspek dari 20,000+ istilah/kata. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA