TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Hakim-hakim 3:14

Konteks
3:14 Delapan belas tahun lamanya orang Israel menjadi takluk kepada Eglon, raja Moab. w 

Hakim-hakim 4:11

Konteks
4:11 Adapun Heber, orang Keni p  itu, telah memisahkan diri dari suku Keni, dari anak-anak Hobab q  ipar Musa, dan telah berpindah-pindah memasang kemahnya sampai ke pohon tarbantin r  di Zaanaim s  yang dekat Kedesh.

Hakim-hakim 6:37

Konteks
6:37 maka aku membentangkan guntingan bulu p  domba 1  di tempat pengirikan; q  apabila hanya di atas guntingan bulu itu ada embun, tetapi seluruh tanah di situ tinggal kering, maka tahulah r  aku, bahwa Engkau mau menyelamatkan orang Israel dengan perantaraanku, seperti yang Kaufirmankan."

Hakim-hakim 8:13

Konteks
8:13 Kemudian kembalilah Gideon bin Yoas c  dari peperangan dengan melalui pendakian Heres; d 

Hakim-hakim 8:17

Konteks
8:17 Juga menara Pnuel i  dirobohkannya dan dibunuhnya orang-orang kota j  itu.

Hakim-hakim 9:2

Konteks
9:2 "Tolong katakan kepada seluruh warga kota Sikhem: Manakah yang lebih baik bagimu: tujuh puluh orang memerintah kamu, yaitu semua anak Yerubaal, atau satu orang? Dan ingat juga, bahwa aku darah m  dagingmu."

Hakim-hakim 9:12

Konteks
9:12 Lalu kata pohon-pohon itu kepada pohon anggur: Marilah, jadilah raja atas kami!

Hakim-hakim 9:16

Konteks
9:16 Maka sekarang, jika kamu berlaku setia dan tulus ikhlas dengan membuat Abimelekh menjadi raja, dan jika kamu berbuat yang baik kepada Yerubaal dan kepada keturunannya dan jika kamu membalaskan kepadanya seimbang dengan jasanya--

Hakim-hakim 9:20

Konteks
9:20 Tetapi jika tidak demikian, maka biarlah api keluar d  dari pada Abimelekh dan memakan habis warga kota Sikhem e  dan juga Bet-Milo, f  dan biarlah api keluar dari pada warga kota Sikhem dan juga dari Bet-Milo dan memakan habis Abimelekh."

Hakim-hakim 14:17

Konteks
14:17 Tetapi isterinya itu menangis di sampingnya selama ketujuh hari c  mereka mengadakan perjamuan itu. Pada hari yang ketujuh diberitahukannyalah kepadanya, karena ia merengek-rengek kepadanya, kemudian perempuan itu memberitahukan jawab teka-teki itu kepada orang-orang sebangsanya.

Hakim-hakim 16:18

Konteks
16:18 Ketika dilihat Delila, bahwa segala isi hatinya telah diceritakannya kepadanya, disuruhnyalah memanggil raja-raja kota orang Filistin, j  katanya: "Sekali ini lagi datanglah ke mari, sebab ia telah menceritakan segala isi hatinya kepadaku." Lalu datanglah raja-raja kota orang Filistin itu kepadanya sambil membawa uang k  itu.

Hakim-hakim 16:23

Konteks
Simson mati
16:23 Sesudah itu berkumpullah raja-raja kota orang Filistin untuk mengadakan perayaan korban sembelihan yang besar kepada Dagon, s  allah mereka, dan untuk bersukaria; kata mereka: "Telah diserahkan oleh allah kita ke dalam tangan kita Simson, musuh kita."

Hakim-hakim 17:1

Konteks
Patung sembahan Mikha
17:1 Ada seorang dari pegunungan Efraim, Mikha 2  c  namanya.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[6:37]  1 Full Life : GUNTINGAN BULU DOMBA.

Nas : Hak 6:37

Gideon membentangkan guntingan bulu domba untuk memperkuat imannya dan menyokong keyakinannya bahwa Allah sungguh-sungguh telah memanggilnya untuk membebaskan Israel (ayat Hak 6:36). Permohonan Gideon akan kepastian disertai dengan sikap iman, kerendahan hati, dan ketaatan.

  1. 1) Allah yang memahami tabiat manusia (bd. Mazm 103:14) menanggapi dalam kasih dan kasih karunia. Semua anak Allah yang setia berhak untuk meminta Allah memperkuat iman mereka (bd. Kej 17:17-20; Kel 3:2; Kel 4:1-9; Mr 9:24).
  2. 2) Bahkan mereka yang dipenuhi dengan Roh Kudus kadang-kadang dapat mengalami ketakutan dan ketidakpastian dalam situasi sulit. Pada saat-saat seperti itu, Allah ingin mendorong kita dan memperkuat iman kita (ayat Hak 6:38-40).

[17:1]  2 Full Life : MIKHA.

Nas : Hak 17:1

Sejarah kronologis kitab ini berakhir dengan pasal Hak 16:1-31. Mulai dengan episode Mikha, bagian terakhir kitab Hakim-Hakim (Hak 17:1-21:25) menguraikan standar-standar moral yang rendah, upacara-upacara keagamaan yang sesat, dan tatanan sosial yang kacau di Israel selama periode hakim-hakim. Contoh-contoh ini menunjukkan bahwa jikalau firman Allah dan prinsip-prinsip moral yang benar diabaikan, maka baik individu maupun masyarakat secara keseluruhan akan dibinasakan (bd. Ams 14:34; 21:7). Dua kali penulis mengatakan bahwa "setiap orang berbuat apa yang benar menurut pandangannya sendiri" (Hak 17:6; 21:25; bd. Ams 14:12). Jalan Allah ditolak sehingga mengakibatkan keputusasaan, kekacauan, dan kematian.



TIP #14: Gunakan Boks Temuan untuk melakukan penyelidikan lebih jauh terhadap kata dan ayat yang Anda cari. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA