TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Hosea 1:4-5

Konteks
1:4 Kemudian berfirmanlah TUHAN kepada Hosea: "Berilah nama Yizreel l  kepada anak itu, sebab sedikit waktu lagi maka Aku akan menghukum keluarga Yehu 1  karena hutang darah Yizreel dan Aku akan mengakhiri pemerintahan kaum Israel 2 . 1:5 Maka pada waktu itu Aku akan mematahkan busur panah Israel di lembah Yizreel. m "

Hosea 1:11

Konteks
1:11 Orang Yehuda dan orang Israel akan berkumpul x  bersama-sama dan akan mengangkat bagi mereka satu pemimpin, y  lalu mereka akan menduduki negeri z  ini, sebab besar hari Yizreel a  itu 3 .

Hosea 2:22

Konteks
2:22 (2-21) Bumi akan mendengarkan gandum, anggur dan minyak, e  dan mereka ini akan mendengarkan Yizreel. f 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:4]  1 Full Life : SEDIKIT WAKTU LAGI ... MENGHUKUM KELUARGA YEHU.

Nas : Hos 1:4

Ayat ini sangat mungkin mengacu kembali pada pembantaian ke-70 putra Ahab oleh Yehu (2Raj 10:1-8). Sekalipun Yehu dipuji karena melaksanakan hukuman Allah yang adil atas keluarga Ahab, Yehu terlalu kejam (2Raj 10:30-31).

[1:4]  2 Full Life : MENGAKHIRI PEMERINTAHAN KAUM ISRAEL.

Nas : Hos 1:4

Allah akan segera menjatuhkan hukuman dan kebinasaan atas kerajaan utara, Israel. Kemungkinan besar Hosea hidup sampai dapat menyaksikan penggenapan nubuatnya ini pada tahun 722 SM, ketika Asyur merebut Samaria, menawan sekitar 10 persen penduduknya dan menjadikan sisanya bagian dari propinsi kerajaan Asyur.

[1:11]  3 Full Life : BESAR HARI YIZREEL ITU.

Nas : Hos 1:11

Yizreel artinya "Allah memencarkan" dan di sini dipakai dalam arti yang agak berbeda dari ayat Hos 1:4. Allah akan memencarkan umat-Nya (ayat Hos 1:4), tetapi kelak Dia akan membawa mereka keluar dari negeri ke mana mereka terpencar dan akan menabur mereka dalam negeri sendiri, sebagaimana seorang petani menebarkan benihnya.



TIP #16: Tampilan Pasal untuk mengeksplorasi pasal; Tampilan Ayat untuk menganalisa ayat; Multi Ayat/Kutipan untuk menampilkan daftar ayat. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA