TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Hosea 12:6

Konteks
12:6 (12-7) "Engkau ini harus berbalik u  kepada Allahmu 1 , peliharalah kasih setia dan hukum, v  dan nantikanlah Allahmu senantiasa. w "

Hosea 2:19

Konteks
2:19 (2-18) Aku akan menjadikan y  engkau isteri-Ku untuk selama-lamanya dan Aku akan menjadikan engkau isteri-Ku dalam keadilan dan kebenaran, z  dalam kasih setia dan kasih sayang. a 

Hosea 10:12

Konteks
10:12 Menaburlah j  bagimu sesuai dengan keadilan, k  menuailah menurut kasih setia! Bukalah bagimu tanah baru 2 , l  sebab sudah waktunya untuk mencari m  TUHAN, sampai Ia datang dan menghujani kamu dengan keadilan. n 

Hosea 14:9

Konteks
Penutup
14:9 (14-10) Siapa yang bijaksana 3 , j  biarlah ia memahami semuanya ini; siapa yang paham, biarlah ia mengetahuinya; k  sebab jalan-jalan TUHAN adalah lurus, l  dan orang benar menempuhnya, m  tetapi pemberontak tergelincir di situ.

Hosea 12:8

Konteks
12:8 (12-9) berkatalah y  Efraim: "Bukankah aku telah menjadi kaya, z  telah mendapat harta benda bagiku! Tetapi segala hasil jerih payahku tidak mendatangkan kesalahan yang merupakan dosa bagiku."
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[12:6]  1 Full Life : BERBALIK KEPADA ALLAHMU.

Nas : Hos 12:7

Sekalipun umat Allah tidak setia, Ia tetap mengingatkan mereka bahwa mereka harus berbalik kepada-Nya, memelihara kasih setia dan keadilan, dan tetap menantikan Dia. Kembali kepada Tuhan dan bertobat dari dosa bukanlah sekadar menyesali dosa-dosa. Kita harus sungguh-sungguh ikut Tuhan dalam kasih dan kebenaran sesuai dengan Alkitab dan terus-menerus mencari wajah-Nya di dalam doa.

[10:12]  2 Full Life : BUKALAH BAGIMU TANAH BARU.

Nas : Hos 10:12

Tanah baru ialah tanah yang demikian diabaikan dan mengeras sehingga tidak dapat menerima benih. Secara rohani hati umat itu sudah demikian keadaannya (ayat Hos 10:13). Mereka perlu membuka hati dan pikiran mereka melalui kesedihan akan dosa dan suatu pertobatan yang akan membuka mereka bagi firman dan kehendak Allah; mereka harus mulai menabur benih-benih kebenaran dengan sungguh-sungguh mencari Allah hingga mereka kembali mengalami kasih dan kemurahan-Nya yang setia.

[14:9]  3 Full Life : SIAPA YANG BIJAKSANA?

Nas : Hos 14:10

Hikmat sejati mencakup pengenalan akan Allah dan jalan-jalan-Nya ini; terungkap dalam gaya hidup yang sesuai dengan standar-standar kebenaran-Nya (Ul 4:3-9; Mazm 111:10; Ams 1:7; 8:10,32-36). Hikmat dalam Alkitab tidak pernah sekadar memiliki kecerdasan intelektual saja; hikmat selalu praktis dan mencakup hubungan yang benar dengan Tuhan

(lihat cat. --> Ams 1:2).

[atau ref. Ams 1:2]



TIP #02: Coba gunakan wildcards "*" atau "?" untuk hasil pencarian yang leb?h bai*. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA