TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Hosea 4:14

Konteks
4:14 Aku tidak akan menghukum anak-anak perempuanmu sekalipun mereka berzinah, atau menantu-menantumu perempuan, sekalipun mereka bersundal; sebab mereka sendiri mengasingkan diri bersama-sama dengan perempuan-perempuan sundal h  dan mempersembahkan korban bersama-sama dengan sundal-sundal bakti, i  dan umat yang tidak berpengertian j  akan runtuh. k 

Hosea 7:14

Konteks
7:14 Seruan mereka kepada-Ku tidak keluar dari hatinya, m  tetapi mereka meratap di pembaringan mereka. Mereka menoreh-noreh diri karena gandum dan anggur, n  dan mereka berontak terhadap Aku. o 

Hosea 8:13

Konteks
8:13 Mereka mencintai korban sembelihan; mereka mempersembahkan daging dan memakannya; u  tetapi TUHAN tidak berkenan kepada mereka. v  Sekarang Ia akan mengingat w  kesalahan mereka dan akan menghukum dosa x  mereka; mereka harus kembali ke Mesir! y 

Hosea 9:7

Konteks
9:7 Sudah datang hari-hari penghukuman, v  sudah datang hari-hari pembalasan, w  Israel akan mengalaminya, x  "Nabi adalah seorang pandir 1 , y  orang yang penuh roh adalah orang gila! z ", oleh karena besarnya kesalahanmu dan besarnya permusuhan:

Hosea 13:15

Konteks
13:15 Sekalipun ia tumbuh subur y  di antara rumput-rumput, maka angin timur, z  angin TUHAN, akan datang, bertiup dari padang gurun, mengeringkan a  sumber-sumbernya dan merusakkan mata-mata airnya; dirampasnya b  harta benda, segala barang yang indah-indah.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[9:7]  1 Full Life : NABI ADALAH SEORANG PANDIR.

Nas : Hos 9:7

Banyak orang Israel menganggap nabi-nabi Allah itu sebagai pandir dan tidak waras (bd. 2Raj 9:1-3,11). Mereka bermusuhan terhadap setiap nabi yang berkhotbah menentang dosa-dosa mereka serta memperingatkan mereka tentang hukuman yang akan datang dari Allah. Dewasa ini sering kali para hamba Tuhan yang menentang gaya hidup anggota gereja dan memperhadapkan mereka dengan penyesuaian diri dengan dunia ternyata akan ditertawai oleh beberapa orang di dalam gereja.



TIP #20: Untuk penyelidikan lebih dalam, silakan baca artikel-artikel terkait melalui Tab Artikel. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA