TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Hosea 6:6

Konteks
6:6 Sebab Aku menyukai kasih setia, dan bukan korban sembelihan, y  dan menyukai pengenalan z  akan Allah 1 , lebih dari pada korban-korban bakaran. a 

Hosea 3:1

Konteks
Diterima kembali, tetapi dianggap sepi
3:1 Berfirmanlah TUHAN kepadaku: "Pergilah lagi, cintailah perempuan yang suka bersundal dan berzinah 2 , k  seperti TUHAN juga mencintai orang Israel, sekalipun mereka berpaling kepada allah-allah lain dan menyukai kue kismis. l "

Hosea 7:3

Konteks
Dosa Israel di bidang agama dan kenegaraan
7:3 Mereka menyukakan raja dengan kejahatan mereka, dan para pemuka dengan kebohongan s  mereka.

Hosea 8:8

Konteks
8:8 Israel sudah ditelan; l  sekarang mereka itu ada di antara bangsa-bangsa seperti barang yang tidak disukai m  orang.

Hosea 12:7

Konteks
12:7 (12-8) Sama seperti Kanaan 3 , dengan neraca x  palsu di tangannya, dan suka memeras,

Hosea 10:11

Konteks
10:11 Efraim dahulu seekor anak lembu yang terlatih, yang suka mengirik, dan Aku ini menyayangi tengkuknya i  yang elok, Aku memasang Efraim; Yehuda harus membajak, Yakub harus menyisir tanah baginya sendiri.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[6:6]  1 Full Life : AKU MENYUKAI KASIH SETIA ... PENGENALAN AKAN ALLAH.

Nas : Hos 6:6

Yang sungguh-sungguh diminta Allah dari umat-Nya ialah "kasih setia" (Ibr. _hesed_; bd.

lihat cat. --> Hos 6:4 sebelumnya),

[atau ref. Hos 6:4]

yaitu kasih yang kokoh dan setia selaku tanggapan terhadap kasih-Nya; Ia juga mengharapkan pengenalan pribadi akan diri-Nya sebagai Tuhan atas kehidupan mereka. Allah menghendaki hal yang sama dari kita.

[3:1]  2 Full Life : CINTAILAH PEREMPUAN YANG SUKA BERSUNDAL DAN BERZINAH.

Nas : Hos 3:1

Hosea kini harus menggambarkan kasih Allah bagi Israel dengan cara yang baru. Rupanya Gomer telah meninggalkan Hosea untuk melanjutkan penyembahan Baal yang amoral itu, tetapi Hosea tidak pernah berhenti mengasihi dia, sekalipun hatinya hancur. Ia harus pergi serta menyatakan kasih dan perhatiannya untuk dia lagi, sama seperti yang dilakukan Allah bagi Israel, sekalipun mereka telah meremukkan hatinya dengan berpaling kepada allah-allah lain dan menyukai "kue kismis."

[12:7]  3 Full Life : SEPERTI KANAAN

Nas : Hos 12:8

(versi Inggris NIV -- seperti pedagang). Hosea menyatakan secara tidak langsung bahwa orang Israel menggunakan cara-cara dagang Kanaan yang bertentangan dengan kejujuran yang dituntut Allah. Pada saat bersamaan, para pedagang beranggapan bahwa mereka tidak akan dimintai pertanggungjawaban atas ketidakjujuran mereka. Umat Allah harus selalu diberi tahu bahwa Dia akan menghukum mereka jikalau mereka melakukan perbuatan dosa dan mengikuti cara-cara duniawi.



TIP #03: Coba gunakan operator (AND, OR, NOT, ALL, ANY) untuk menyaring pencarian Anda. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA