TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Hosea 8:11

Konteks
8:11 Sungguh, Efraim telah memperbanyak mezbah; mezbah-mezbah itu menjadikan mereka berdosa 1 . s 

Hosea 7:8

Konteks
7:8 Efraim mencampurkan dirinya z  di antara bangsa-bangsa 2 , Efraim telah menjadi roti bundar yang tidak dibalik.

Hosea 10:4

Konteks
10:4 Mereka membual, mengangkat sumpah m  dusta, mengikat perjanjian, n  sehingga tumbuh hukum seperti pohon upas o  di alur-alur ladang.

Hosea 2:8

Konteks
2:8 (2-7) Tetapi dia tidak insaf 3  q  bahwa Akulah yang memberi kepadanya gandum, anggur dan minyak, r  dan yang memperbanyak bagi dia perak dan emas s  yang dibuat mereka menjadi patung Baal. t 

Hosea 5:6

Konteks
5:6 Dengan korban kambing domba dan lembu sapinya mereka akan pergi untuk mencari TUHAN, g  tetapi tidak akan menjumpai Dia; Ia telah menarik diri 4  h  dari mereka.

Hosea 10:3

Konteks
10:3 Sungguh, sekarang mereka berkata: "Kita tidak mempunyai raja lagi, sebab kita tidak takut kepada TUHAN. Apakah yang dapat dilakukan raja bagi kita?"

Hosea 13:13

Konteks
13:13 Sakit beranak s  mendahului kelahirannya, tetapi ia adalah seorang anak yang tidak bijaksana; sebab tidak pada waktunya ia bergerak, bila waktunya t  tiba, ia tidak mau keluar dari kandungan u  ibu.

Hosea 9:4

Konteks
9:4 Mereka tidak akan mempersembahkan korban curahan anggur j  kepada TUHAN dan korban-korban sembelihan mereka tidak akan menyenangkan k  hati-Nya. Roti mereka adalah seperti roti perkabungan, l  semua orang yang memakannya akan menjadi najis, m  sebab roti mereka adalah untuk dirinya sendiri, tidak boleh dibawa ke dalam rumah TUHAN. n 

Hosea 12:1

Konteks
12:1 (12-2) Efraim h  menjaga angin 5 , i  dan mengejar angin timur sehari suntuk, memperbanyak dusta dan pemusnahan; j  mereka mengadakan perjanjian dengan Asyur, k  dan membawa minyak kepada Mesir. l 

Hosea 12:11

Konteks
12:11 (12-12) Bila di Gilead ada kejahatan, e  maka mereka menjadi kesia-siaan belaka; di Gilgal f  mereka mempersembahkan lembu-lembu jantan, maka mezbah-mezbah mereka juga menjadi seperti timbunan batu di alur-alur ladang. g 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[8:11]  1 Full Life : MEZBAH-MEZBAH ITU MENJADIKAN MEREKA BERDOSA

Nas : Hos 8:11

(versi Inggris NIV -- mezbah-mezbah untuk berbuat dosa). Mezbah-mezbah yang didirikan Israel di utara tidak diperintahkan Allah; korban-korban mereka dengan demikian menyatakan ambisi dan keinginan mereka sendiri. Ibadah kita kepada Tuhan harus dilandaskan pada ajaran Alkitab dan mengikuti kebiasaan gereja PB. Penyembahan palsu mungkin kelihatan indah bagi perasaan kita dan mungkin juga menghibur kita, tetapi itu masih berdosa karena menggantikan penyembahan yang benar di dalam Roh Allah dengan cara-cara duniawi (bd. Yoh 4:23-24;

lihat art. IBADAH).

[7:8]  2 Full Life : MENCAMPURKAN DIRINYA DI ANTARA BANGSA-BANGSA.

Nas : Hos 7:8

Orang Israel telah bersekutu secara akrab dengan orang tidak percaya, serta menerima banyak kebiasaan mereka; akibatnya kini mereka sama sekali tidak berguna seperti kue yang setengah matang. Memang benar bahwa Allah memanggil kita untuk bersaksi kepada yang terhilang dan membantu mereka sebatas kemampuan kita, tetapi kita tidak boleh mengadakan persekutuan akrab dengan dunia, karena ada risiko kita akan menerima berbagai cara dan sikap mereka sehingga berpaling kepada dosa dan menjauh dari Allah (bd. Yud 1:23;

lihat art. PEMISAHAN ROHANI ORANG PERCAYA; dan

lihat art. HUBUNGAN ORANG KRISTEN DENGAN DUNIA).

[2:8]  3 Full Life : DIA TIDAK INSAF.

Nas : Hos 2:7

Orang Israel menghubungkan panen baik mereka dengan para Baal (dewa-dewa Kanaan), padahal sesungguhnya itulah kemurahan dan kasih karunia Allah yang memberikan hal-hal baik kepada mereka. Kita harus senantiasa hati-hati untuk mengakui kasih karunia dan berkat-berkat Allah yang diberikan-Nya kepada kita dan bersyukur kepada-Nya dengan hati penuh terima kasih. Lalai melakukan hal ini merupakan langkah pertama untuk meninggalkan Dia.

[5:6]  4 Full Life : IA TELAH MENARIK DIRI.

Nas : Hos 5:6

Orang Israel sedang datang dengan ternak dan kawanan domba mereka untuk mempersembahan korban dan mencari Tuhan, tetapi mereka tidak akan menemukan Dia. Ia telah menarik diri dari mereka karena perbuatan-perbuatan mereka itu jahat. Tidak ada kasih, iman, kesetiaan dan pertobatan sejati; hati mereka terlibat dalam kesenangan berdosa. Kadang-kadang apabila orang mencari pertolongan dari Tuhan, mereka tidak memperolehnya karena mereka terus berpegang pada daya tarik dunia yang amoral dan penuh dosa (bd. Yak 4:1-4;

lihat art. BERDOA DENGAN EFEKTIF).

[12:1]  5 Full Life : EFRAIM MENJAGA ANGIN.

Nas : Hos 12:2

Menjaga atau mengejar angin melambangkan persekutuan Israel dengan Mesir dan Asyur. Politik luar negeri ini tidak ada gunanya dalam memperoleh perlindungan dari musuh-musuh mereka.



TIP #05: Coba klik dua kali sembarang kata untuk melakukan pencarian instan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA