Ibrani 1:2-4
Konteks1:2 maka pada zaman akhir d ini Ia telah berbicara kepada kita dengan perantaraan Anak-Nya, e yang telah Ia tetapkan sebagai yang berhak f menerima segala yang ada. Oleh Dia g Allah telah menjadikan alam semesta. h 1:3 Ia adalah cahaya kemuliaan i Allah dan gambar wujud j Allah dan menopang segala yang ada k dengan firman-Nya yang penuh kekuasaan. Dan setelah Ia selesai mengadakan penyucian dosa, l Ia duduk di sebelah kanan Yang Mahabesar 1 , di tempat yang tinggi, m 1:4 jauh lebih tinggi dari pada malaikat-malaikat 2 , sama seperti nama yang dikaruniakan kepada-Nya jauh lebih indah dari pada nama mereka. n
[1:3] 1 Full Life : IA DUDUK DI SEBELAH KANAN YANG MAHABESAR.
Nas : Ibr 1:3
Setelah menyediakan pengampunan dosa-dosa kita melalui kematian-Nya di kayu salib, Kristus mengambil kedudukan yang penuh kekuasaan di sebelah kanan Allah. Kegiatan penebusan yang dilakukan Kristus di sorga meliputi pelayanan-Nya sebagai perantara ilahi (Ibr 8:6; 13:15; 1Yoh 2:1-2), imam besar (Ibr 2:17-18; 4:14-16; 8:1-3), juru syafaat (Ibr 7:25) dan pembaptis dengan Roh (Kis 2:33).
[1:4] 1 Full Life : JAUH LEBIH TINGGI DARI PADA MALAIKAT-MALAIKAT.
Nas : Ibr 1:4
Sebagaimana halnya Yesus lebih tinggi daripada nabi-nabi karena Dia adalah Putra Allah, demikian pula Dia lebih tinggi daripada para malaikat karena alasan yang sama (ayat Ibr 1:4-14). Malaikat telah memainkan peranan penting dalam penyampaian perjanjian yang lama (Ul 33:2; Kis 7:53; Gal 3:19). Penulis surat ini, ketika menulis kepada orang-orang percaya Ibrani, menekankan keunggulan Kristus atas para malaikat dengan mengutip dari PL. Untuk lebih banyak keterangan tentang malaikat,
lihat art. PARA MALAIKAT DAN MALAIKAT TUHAN.






untuk membuka halaman teks alkitab dalam format PDF. [