TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Ibrani 1:2

Konteks
1:2 maka pada zaman akhir d  ini Ia telah berbicara kepada kita dengan perantaraan Anak-Nya, e  yang telah Ia tetapkan sebagai yang berhak f  menerima segala yang ada. Oleh Dia g  Allah telah menjadikan alam semesta. h 

Ibrani 11:3

Konteks
11:3 Karena iman kita mengerti, bahwa alam semesta telah dijadikan oleh firman l  Allah 1 , sehingga apa yang kita lihat telah terjadi dari apa yang tidak dapat kita lihat.

Ibrani 6:5

Konteks
6:5 dan yang mengecap firman i  yang baik j  dari Allah dan karunia-karunia dunia yang akan datang,

Ibrani 2:9

Konteks
2:9 Tetapi Dia, yang untuk waktu yang singkat dibuat sedikit lebih rendah dari pada malaikat-malaikat, yaitu Yesus, kita lihat, yang oleh karena penderitaan maut, v  dimahkotai dengan kemuliaan dan hormat, w  supaya oleh kasih karunia Allah Ia mengalami maut bagi semua manusia 2 . x 

Ibrani 11:5

Konteks
11:5 Karena iman Henokh terangkat, supaya ia tidak mengalami kematian, dan ia tidak ditemukan, karena Allah telah mengangkatnya. p  Sebab sebelum ia terangkat, ia memperoleh kesaksian, bahwa ia berkenan kepada Allah.

Ibrani 4:15

Konteks
4:15 Sebab Imam Besar s  yang kita punya, bukanlah imam besar yang tidak dapat turut merasakan kelemahan-kelemahan kita, sebaliknya sama dengan kita, t  Ia telah dicobai, hanya tidak berbuat dosa. u 

Ibrani 9:11

Konteks
Kristus adalah Pengantara dari perjanjian yang baru
9:11 Tetapi Kristus telah datang sebagai Imam Besar u  untuk hal-hal yang baik yang akan datang: v  Ia telah melintasi kemah w  yang lebih besar dan yang lebih sempurna, yang bukan dibuat oleh tangan manusia, x  --artinya yang tidak termasuk ciptaan ini, --

Ibrani 9:27

Konteks
9:27 Dan sama seperti manusia ditetapkan untuk mati hanya satu kali g  saja, dan sesudah itu dihakimi, h 

Ibrani 2:18

Konteks
2:18 Sebab oleh karena Ia sendiri telah menderita karena pencobaan, maka Ia dapat menolong 3  mereka yang dicobai. r 

Ibrani 5:8-9

Konteks
5:8 Dan sekalipun Ia adalah Anak, o  Ia telah belajar menjadi taat 4  dari apa yang telah diderita-Nya, p  5:9 dan sesudah Ia mencapai kesempurnaan-Nya, q  Ia menjadi pokok keselamatan yang abadi bagi semua orang yang taat kepada-Nya 5 ,

Ibrani 5:13

Konteks
5:13 Sebab barangsiapa masih memerlukan susu ia tidak memahami ajaran tentang kebenaran, sebab ia adalah anak kecil. v 

Ibrani 7:12

Konteks
7:12 Sebab, jikalau imamat berubah, dengan sendirinya akan berubah pula hukum Taurat itu.

Ibrani 1:3

Konteks
1:3 Ia adalah cahaya kemuliaan i  Allah dan gambar wujud j  Allah dan menopang segala yang ada k  dengan firman-Nya yang penuh kekuasaan. Dan setelah Ia selesai mengadakan penyucian dosa, l  Ia duduk di sebelah kanan Yang Mahabesar 6 , di tempat yang tinggi, m 

Ibrani 1:12

Konteks
1:12 seperti jubah akan Engkau gulungkan mereka, dan seperti persalinan mereka akan diubah, tetapi Engkau tetap sama, a  dan tahun-tahun-Mu tidak berkesudahan. b "

Ibrani 5:14

Konteks
5:14 Tetapi makanan keras adalah untuk orang-orang dewasa, w  yang karena mempunyai pancaindera yang terlatih untuk membedakan yang baik dari pada yang jahat 7 . x 

Ibrani 6:7

Konteks
6:7 Sebab tanah yang menghisap air hujan yang sering turun ke atasnya, dan yang menghasilkan tumbuh-tumbuhan yang berguna bagi mereka yang mengerjakannya, menerima berkat dari Allah;

Ibrani 10:33

Konteks
10:33 baik waktu kamu dijadikan tontonan oleh cercaan dan penderitaan, x  maupun waktu kamu mengambil bagian dalam penderitaan mereka yang diperlakukan y  sedemikian.

Ibrani 12:11

Konteks
12:11 Memang tiap-tiap ganjaran pada waktu ia diberikan tidak mendatangkan sukacita, tetapi dukacita. Tetapi kemudian ia menghasilkan buah kebenaran yang memberikan damai x  kepada mereka yang dilatih olehnya.

Ibrani 12:18

Konteks
Tanggung jawab yang berat
12:18 Sebab kamu tidak datang kepada gunung yang dapat disentuh 8  dan api yang menyala-nyala, kepada kekelaman, kegelapan dan angin badai, j 

Ibrani 2:10

Konteks
2:10 Sebab memang sesuai dengan keadaan Allah--yang bagi-Nya dan oleh-Nya segala sesuatu dijadikan y --,yaitu Allah yang membawa banyak orang kepada kemuliaan, juga menyempurnakan Yesus, yang memimpin mereka kepada keselamatan, dengan penderitaan 9 . z 

Ibrani 2:14

Konteks
2:14 Karena anak-anak itu adalah anak-anak dari darah dan daging, g  maka Ia juga menjadi sama dengan mereka h  dan mendapat bagian dalam keadaan mereka 10 , supaya oleh kematian-Nya Ia memusnahkan i  dia, yaitu Iblis, j  yang berkuasa atas maut;

Ibrani 12:2

Konteks
12:2 Marilah kita melakukannya dengan mata yang tertuju kepada Yesus 11 , i  yang memimpin j  kita dalam iman, dan yang membawa iman kita itu kepada kesempurnaan, yang dengan mengabaikan kehinaan k  tekun memikul salib l  ganti sukacita yang disediakan bagi Dia, yang sekarang duduk di sebelah kanan takhta Allah. m 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[11:3]  1 Full Life : ALAM SEMESTA TELAH DIJADIKAN OLEH FIRMAN ALLAH.

Nas : Ibr 11:3

Iman yang menyebabkan kita mengerti bahwa Allah telah menciptakan dunia ini merupakan iman kepada penyataan yang diilhami secara ilahi yang terdapat dalam pasal Kej 1:1-31 dan bagian-bagian lain di Alkitab (bd. Mazm 33:6,9; Yes 55:11).

[2:9]  2 Full Life : MENGALAMI MAUT BAGI SEMUA MANUSIA.

Nas : Ibr 2:9

Kristus mengalami penghinaan dan menderita kematian bagi semua orang. Kematian-Nya bukanlah upaya "pendamaian yang terbatas", sebagaimana dikatakan oleh kalangan tertentu. Karena Ia menanggung hukuman dosa seluruh umat manusia, maka kematian-Nya akan berfaedah bagi semua orang yang menerima Dia

(lihat cat. --> Rom 3:25).

[atau ref. Rom 3:25]

[2:18]  3 Full Life : IA DAPAT MENOLONG.

Nas : Ibr 2:18

Pada saat kita tergoda untuk tidak setia kepada Allah dan menyerah kepada dosa, kita harus berdoa kepada Kristus yang telah menang atas segala pencobaan dan kini, selaku Imam Besar kita, berjanji untuk memberikan kekuatan dan kasih karunia untuk mengalahkan dosa. Tanggung jawab kita adalah mendekat kepada-Nya pada saat mengalami kesulitan; tanggung jawab-Nya adalah memberikan pertolongan manakala diperlukan

(lihat cat. --> Ibr 4:16).

[atau ref. Ibr 4:16]

[5:8]  4 Full Life : IA TELAH BELAJAR MENJADI TAAT.

Nas : Ibr 5:8

Kristus belajar dari pengalaman segala penderitaan dan pengorbanan yang sering kali merupakan akibat dari ketaatan yang setia kepada Allah di dalam dunia yang bejat ini (bd. Ibr 12:2; Yes 50:4-6; Fili 2:8). Ia menjadi Juruselamat dan Imam Besar yang sempurna karena penderitaan dan kematian-Nya dijalani tanpa dosa. Oleh karena itu, Kristus memenuhi syarat dalam segala hal (ayat Ibr 5:1-6) untuk menyediakan keselamatan kekal bagi kita (ayat Ibr 5:9;

lihat cat. --> Ibr 2:10).

[atau ref. Ibr 2:10]

[5:9]  5 Full Life : KESELAMATAN ... BAGI SEMUA ORANG YANG TAAT KEPADA-NYA.

Nas : Ibr 5:9

Keselamatan abadi yang diperoleh melalui penderitaan Yesus (ayat Ibr 5:8) tersedia hanya bagi mereka yang taat kepada-Nya melalui iman. Iman yang menyelamatkan adalah iman yang taat (Yoh 8:31; Rom 1:5; 16:26; Yak 2:17-26).

[1:3]  6 Full Life : IA DUDUK DI SEBELAH KANAN YANG MAHABESAR.

Nas : Ibr 1:3

Setelah menyediakan pengampunan dosa-dosa kita melalui kematian-Nya di kayu salib, Kristus mengambil kedudukan yang penuh kekuasaan di sebelah kanan Allah. Kegiatan penebusan yang dilakukan Kristus di sorga meliputi pelayanan-Nya sebagai perantara ilahi (Ibr 8:6; 13:15; 1Yoh 2:1-2), imam besar (Ibr 2:17-18; 4:14-16; 8:1-3), juru syafaat (Ibr 7:25) dan pembaptis dengan Roh (Kis 2:33).

[5:14]  7 Full Life : MEMBEDAKAN YANG BAIK DARIPADA YANG JAHAT.

Nas : Ibr 5:14

Mereka yang lemah dan tidak dewasa imannya tidak memiliki kepekaan dan kebijaksanaan rohani mengenai apa yang baik dan apa yang jahat dalam hidup ini, dan apa yang memuliakan Allah dan yang tidak memuliakan Allah. Sebaliknya, orang-orang percaya yang dewasa imannya telah melatih indera mereka untuk membedakan dengan teliti antara yang baik dan yang jahat dengan senantiasa mempraktikkan kebenaran dan ketaatan. Setelah belajar untuk mengasihi keadilan dan membenci kefasikan

(lihat cat. --> Ibr 1:9),

[atau ref. Ibr 1:9]

setelah pikirannya dibaharui menurut prinsip-prinsip kebenaran (Rom 12:1-2), dan setelah mendapat kemampuan dari Roh Kudus untuk melihat berbagai hal dari segi pandangan Allah, mereka menjadi mampu untuk menerima makanan yang keras dari Firman Allah dan bertumbuh mencapai kepenuhan Kristus (bd. Ef 4:13).

[12:18]  8 Full Life : GUNUNG YANG DAPAT DISENTUH.

Nas : Ibr 12:18-25

Situasi mengagumkan yang terjadi pada saat pemberian hukum Taurat (bd. Kel 19:10-25; Ul 4:11-12; 5:22-26) dan keistimewaan-keistimewaan Injil diperlihatkan. Akibat-akibat meninggalkan Injil jauh lebih mengerikan daripada akibat-akibat menolak hukum Taurat.

[2:10]  9 Full Life : MENYEMPURNAKAN ... DENGAN PENDERITAAN.

Nas : Ibr 2:10

Ini tidak berarti bahwa Kristus harus disempurnakan secara moral dan rohani. Yang disempurnakan adalah peranan-Nya sebagai pemimpin -- yaitu yang berjalan lebih dahulu untuk membuka jalan bagi orang lain yang hendak mengikuti. Ia hanya dapat menjadi Juruselamat yang sempurna bagi semua orang percaya, apabila terlebih dahulu menderita dan mati sebagai manusia. Ketaatan dan kematian-Nya membuat Dia berhak menjadi wakil yang sempurna dari umat manusia yang berdosa sehingga dapat menanggung hukuman dosa atas nama seluruh umat manusia.

[2:14]  10 Full Life : MENDAPAT BAGIAN DALAM KEADAAN MEREKA.

Nas : Ibr 2:14

Karena mereka yang akan ditebus oleh Kristus adalah darah dan daging (maksudnya: manusia), Yesus juga harus menjadi darah dan daging. Karena hanya sebagai manusia sejati dapatlah Ia memenuhi syarat untuk menyelamatkan umat manusia dari kuasa Iblis. Kristus mati untuk menghancurkan kuasa Iblis atas orang-orang percaya (bd. 1Yoh 3:8) serta membebaskan mereka dari ketakutan akan kematian (Wahy 1:18) dengan menjanjikan hidup kekal bersama Allah (Yoh 17:3; Wahy 21:1-22:21).

[12:2]  11 Full Life : MATA YANG TERTUJU KEPADA YESUS.

Nas : Ibr 12:2

Di dalam perlombaan iman ini kita mengarahkan pandangan kepada Yesus sebagai

  1. (1) teladan dari kepercayaan kepada Allah (Ibr 2:13), penyerahan kepada kehendak-Nya (Ibr 10:7-10; Mr 14:36), doa (Ibr 5:7; Mr 1:35; Yoh 17:1-26), mengatasi pencobaan dan penderitaan (Ibr 2:10; 4:15), ketabahan dalam kesetiaan kepada Bapa (ayat Ibr 12:2-3), dan usaha untuk memperoleh sukacita akibat menyelesaikan tugas yang dibebankan Allah kepada kita (ayat Ibr 12:2; bd. Luk 15:6,24,32; Yoh 15:11);
  2. (2) sumber kekuatan, kasih, kasih karunia, kemurahan dan pertolongan (Ibr 4:16; 7:25; 10:22; Wahy 3:21).



TIP #16: Tampilan Pasal untuk mengeksplorasi pasal; Tampilan Ayat untuk menganalisa ayat; Multi Ayat/Kutipan untuk menampilkan daftar ayat. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA