TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Imamat 11:8

Konteks
11:8 Daging binatang-binatang itu janganlah kamu makan dan bangkainya janganlah kamu sentuh; haram semuanya itu bagimu. w 

Imamat 11:39

Konteks
11:39 Apabila mati r  salah seekor binatang yang menjadi makanan bagimu, maka siapa yang kena kepada bangkainya s  menjadi najis sampai matahari terbenam.

Imamat 11:24

Konteks
11:24 Semua yang berikut akan menajiskan i  kamu--setiap orang yang kena kepada bangkainya, menjadi najis sampai matahari terbenam, j 

Imamat 15:5

Konteks
15:5 Setiap orang yang kena kepada tempat tidurnya haruslah mencuci pakaiannya, z  membasuh tubuhnya 1  dengan air a  dan ia menjadi najis sampai matahari terbenam. b 

Imamat 15:21

Konteks
15:21 Setiap orang yang kena kepada tempat tidur perempuan itu haruslah mencuci pakaiannya, membasuh tubuhnya dengan air dan ia menjadi najis sampai matahari terbenam. s 

Imamat 15:11-12

Konteks
15:11 Dan setiap orang yang kena pada orang yang demikian, sedang orang ini tidak mencuci tangan dahulu dengan air, haruslah mencuci pakaiannya, membasuh tubuhnya dengan air dan ia menjadi najis sampai matahari terbenam. 15:12 Kalau orang itu kena pada belanga tanah, g  itu haruslah dipecahkan, dan setiap perkakas kayu h  haruslah dicuci dengan air.

Imamat 11:36

Konteks
11:36 tetapi mata air atau sumur yang memuat air, tetap tahir, sedangkan siapa yang kena kepada bangkai binatang-binatang itu menjadi najis.

Imamat 15:27

Konteks
15:27 Setiap orang yang kena kepada barang-barang itu menjadi najis, dan ia harus mencuci pakaiannya, membasuh tubuhnya dengan air, dan ia menjadi najis sampai matahari terbenam.

Imamat 5:3

Konteks
5:3 Atau apabila ia kena kepada kenajisan f  berasal dari manusia, dengan kenajisan apapun juga ia menjadi najis, g  tanpa menyadari hal itu, tetapi kemudian ia mengetahuinya, maka ia bersalah.

Imamat 11:26

Konteks
11:26 yakni segala binatang yang berkuku belah, tetapi tidak bersela panjang, dan yang tidak memamah biak; haram semuanya itu bagimu dan setiap orang yang kena kepadanya, menjadi najis.

Imamat 11:31

Konteks
11:31 Itulah semuanya yang haram bagimu di antara segala binatang yang mengeriap. Setiap orang yang kena kepada binatang-binatang itu sesudah binatang-binatang itu mati, menjadi najis sampai matahari terbenam.

Imamat 22:5

Konteks
22:5 atau orang yang kena kepada seekor binatang yang merayap z  yang menajiskan dia atau kepada salah seorang manusia a  yang menajiskan dia, dengan kenajisan apapun ia menjadi najis,

Imamat 15:7

Konteks
15:7 Siapa yang kena kepada tubuh orang c  yang demikian, d  haruslah mencuci pakaiannya, membasuh tubuhnya dengan air dan ia menjadi najis sampai matahari terbenam.

Imamat 7:19

Konteks
7:19 Bila daging itu kena kepada sesuatu yang najis, janganlah dimakan, tetapi haruslah dibakar habis dengan api. Tiap-tiap orang yang tahir boleh memakan dari daging korban itu.

Imamat 11:27

Konteks
11:27 Demikian juga segala yang berjalan dengan telapak kakinya di antara segala binatang yang berjalan dengan keempat kakinya, semuanya itu haram bagimu; setiap orang yang kena kepada bangkainya, menjadi najis sampai matahari terbenam.

Imamat 15:19

Konteks
15:19 Apabila seorang perempuan mengeluarkan lelehan, dan lelehannya itu adalah darah dari auratnya, ia harus tujuh hari lamanya dalam cemar kainnya, r  dan setiap orang yang kena kepadanya, menjadi najis sampai matahari terbenam.

Imamat 15:22-23

Konteks
15:22 Setiap orang yang kena kepada sesuatu barang yang diduduki perempuan itu haruslah mencuci pakaiannya, membasuh diri dengan air dan ia menjadi najis sampai matahari terbenam. 15:23 Juga pada waktu ia kena kepada sesuatu yang ada di tempat tidur atau di atas barang yang diduduki perempuan itu, ia menjadi najis sampai matahari terbenam.

Imamat 6:18

Konteks
6:18 Setiap laki-laki di antara anak-anak Harun haruslah memakannya; b  itulah suatu ketetapan c  untuk selamanya bagi kamu turun-temurun; d  itulah bagianmu dari segala korban api-apian TUHAN. Setiap orang yang kena kepada korban-korban itu menjadi kudus. e "

Imamat 5:2

Konteks
5:2 Atau bila seseorang kena kepada sesuatu yang najis, baik bangkai binatang liar yang najis, atau bangkai hewan yang najis, atau bangkai binatang yang mengeriap d  yang najis, tanpa menyadari hal itu, maka ia menjadi najis e  dan bersalah.

Imamat 6:27

Konteks
6:27 Setiap orang yang kena kepada daging korban itu menjadi kudus, s  dan bila darahnya ada yang tepercik kepada sesuatu pakaian, haruslah engkau mencuci pakaian itu di suatu tempat yang kudus.

Imamat 22:6

Konteks
22:6 orang yang kena kepada yang demikian itu menjadi najis b  sampai matahari terbenam c  dan janganlah ia makan dari persembahan-persembahan kudus, sebelum ia membasuh tubuhnya dengan air. d 

Imamat 12:4

Konteks
12:4 Selanjutnya tiga puluh tiga hari lamanya perempuan itu harus tinggal menantikan pentahiran dari darah nifas, tidak boleh ia kena kepada sesuatu apapun yang kudus dan tidak boleh ia masuk ke tempat kudus, sampai sudah genap hari-hari pentahirannya.

Imamat 7:21

Konteks
7:21 Dan apabila seseorang kena kepada sesuatu yang najis, f  yakni kepada kenajisan berasal dari manusia, atau kepada hewan yang najis atau kepada setiap binatang yang merayap yang najis, lalu memakan dari pada daging korban keselamatan yang untuk TUHAN, maka haruslah nyawa orang itu dilenyapkan dari antara bangsanya."

Imamat 15:10

Konteks
15:10 Setiap orang yang kena kepada sesuatu bekas tempat orang tadi menjadi najis sampai matahari terbenam. Siapa yang mengangkatnya, f  haruslah mencuci pakaiannya, membasuh tubuhnya dengan air dan ia menjadi najis sampai matahari terbenam.

Imamat 22:4

Konteks
22:4 Seseorang dari keturunan Harun yang sakit kusta atau yang mengeluarkan lelehan, x  janganlah memakan persembahan-persembahan kudus, sebelum ia menjadi tahir; dan orang yang kena kepada sesuatu yang najis karena orang mati y  atau orang yang tertumpah maninya

Imamat 11:11

Konteks
11:11 Sesungguhnya haruslah semuanya itu kejijikan bagimu; dagingnya janganlah kamu makan, dan bangkainya y  haruslah kamu jijikkan.

Imamat 11:43

Konteks
11:43 Janganlah kamu membuat dirimu jijik oleh setiap binatang v  yang merayap dan berkeriapan dan janganlah kamu menajiskan dirimu dengan semuanya itu, sehingga kamu menjadi najis karenanya.

Imamat 11:10

Konteks
11:10 Tetapi segala yang tidak bersirip atau bersisik di dalam lautan dan di dalam sungai, dari segala yang berkeriapan di dalam air dan dari segala makhluk hidup yang ada di dalam air, semuanya itu kejijikan x  bagimu.

Imamat 11:44

Konteks
11:44 Sebab Akulah TUHAN, Allahmu, w  maka haruslah kamu menguduskan dirimu 2  x  dan haruslah kamu kudus, y  sebab Aku ini kudus, z  dan janganlah kamu menajiskan dirimu dengan setiap binatang yang mengeriap dan merayap di atas bumi. a 

Imamat 19:14

Konteks
19:14 Janganlah kaukutuki orang tuli dan di depan orang buta h  janganlah kautaruh batu sandungan, tetapi engkau harus takut akan Allahmu; i  Akulah TUHAN.

Imamat 21:1

Konteks
Kudusnya para imam
21:1 TUHAN berfirman kepada Musa: "Berbicaralah kepada para imam 3 , anak-anak Harun, d  dan katakan kepada mereka: Seorang imam janganlah menajiskan e  diri dengan orang mati f  di antara orang-orang sebangsanya,
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[15:5]  1 Full Life : MENCUCI PAKAIANNYA, MEMBASUH TUBUHNYA.

Nas : Im 15:5

Pasal Im 11:1-15:33 menunjukkan perhatian Allah terhadap kesehatan jasmaniah dan kesejahteraan umat-Nya. Bangsa-bangsa lainnya di sekitar mereka pada zaman itu tidak mengetahui apa-apa tentang higiene, sanitasi, pentingnya pembasuhan dan pencegahan penyakit menular. Mereka juga kurang memperhatikan yang miskin dan sakit. Hukum-hukum Allah meningkatkan perhatian terhadap hal-hal ini dan mendorong umat itu memperlakukan hidup dan Allah mereka sebagai kudus.

[11:44]  2 Full Life : MENGUDUSKAN DIRIMU.

Nas : Im 11:44

Pengarahan mengenai makanan yang haram dan halal (pasal Im 11:1-47) rupanya diberikan untuk alasan-alasan kesehatan, tetapi juga sebagai patokan untuk menolong Israel agar tetap terpisah dari masyarakat fasik di sekitar mereka (bd. Ul 14:1-2). Pengarahan mengenai makanan ini tidak lagi mengikat orang percaya PB, karena Kristus telah menggenapi makna dan tujuannya (bd. Mat 5:17; 15:1-20; Kis 10:14-15; Kol 2:16; 1Tim 4:3). Akan tetapi, prinsip-prinsip yang terwujud dalam peraturan ini masih berlaku sekarang.

  1. 1) Orang Kristen dewasa ini harus dapat dibedakan dari masyarakat sekitarnya dengan cara makan, minum, dan berpakaian supaya memuliakan Allah dengan tubuh mereka (bd. 1Kor 6:20; 10:31), dan menolak semua kebiasaan sosial yang buruk dari orang tidak percaya. Orang Kristen harus "kudus di dalam seluruh hidup" (1Pet 1:15).
  2. 2) Penekanan terinci pada kesucian seremonial menggarisbawahi perlunya pemisahan moral umat Allah dalam pikiran dan kelakuan dari dunia di sekitarnya (Kel 19:6; 2Kor 7:1;

    lihat art. PEMISAHAN ROHANI ORANG PERCAYA).

    Semua aspek kehidupan harus diatur oleh kehendak Allah (1Kor 10:31).

[21:1]  3 Full Life : PARA IMAM.

Nas : Im 21:1

Pasal Im 21:1-24 membahas syarat-syarat dan norma-norma tinggi bagi mereka yang akan melayani sebagai pelayan bagi umat-Nya. Mereka harus menjadi teladan kesalehan baik dalam melaksanakan tugas-tugas maupun dalam sifat dan kelakuan mereka sendiri; oleh karena itu Allah menetapkan standar yang lebih tinggi bagi mereka daripada yang ditetapkan-Nya untuk anggota umat perjanjian Allah.



TIP #34: Tip apa yang ingin Anda lihat di sini? Beritahu kami dengan klik "Laporan Masalah/Saran" di bagian bawah halaman. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA