TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Imamat 2:9

Konteks
2:9 Kemudian imam harus mengkhususkan dari korban sajian itu bagian i  ingat-ingatannya lalu membakarnya di atas mezbah sebagai korban api-apian yang baunya menyenangkan bagi TUHAN. j 

Imamat 4:14

Konteks
4:14 maka apabila dosa yang diperbuat mereka itu ketahuan, haruslah jemaah itu mempersembahkan seekor lembu jantan i  yang muda sebagai korban penghapus dosa. j  Lembu itu harus dibawa mereka ke depan Kemah Pertemuan.

Imamat 6:22

Konteks
6:22 Dan imam k  dari antara anak-anaknya yang diurapi sebagai penggantinya, haruslah mengolahnya; itulah suatu ketetapan untuk selamanya. Seluruhnya l  haruslah dibakar bagi TUHAN.

Imamat 7:30

Konteks
7:30 Dengan tangannya sendirilah harus ia membawa segala korban api-apian TUHAN; adapun lemaknya, haruslah dibawanya beserta dadanya, supaya dadanya itu diunjukkan sebagai persembahan unjukan 1  k  di hadapan TUHAN.

Imamat 27:11

Konteks
27:11 Jikalau itu barang seekor dari antara hewan haram f  yang tidak boleh dipersembahkan sebagai persembahan kepada TUHAN, maka hewan itu harus dihadapkannya kepada imam,

Imamat 27:23

Konteks
27:23 maka imam harus menghitung baginya harga nilainya sampai kepada tahun Yobel p  dan orang itu haruslah mempersembahkan nilai itu pada hari itu juga sebagai persembahan kudus bagi TUHAN.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[7:30]  1 Full Life : PERSEMBAHAN UNJUKAN.

Nas : Im 7:30

"Persembahan unjukan" ini menjadi bagian para imam dari korban keselamatan. Persembahan ini diunjuk di hadapan Allah sebagai tanda penyerahan kepada Allah dan kemudian diunjukkan kepada pembawa korban atau imam, yang menjadi petunjuk bahwa Tuhan kini memberikan persembahan itu untuk mereka pergunakan.



TIP #33: Situs ini membutuhkan masukan, ide, dan partisipasi Anda! Klik "Laporan Masalah/Saran" di bagian bawah halaman. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA