TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Imamat 7:6

Konteks
7:6 Setiap laki-laki di antara para imam haruslah memakannya; d  haruslah itu dimakan di suatu tempat yang kudus; itulah bagian maha kudus. e 

Imamat 7:20

Konteks
7:20 Tetapi seseorang yang memakan daging dari korban keselamatan yang untuk TUHAN, sedang ia dalam keadaan najis, d  haruslah nyawa orang itu dilenyapkan 1  dari antara bangsanya. e 

Imamat 9:18

Konteks
9:18 Ia menyembelih juga lembu dan domba jantan yang akan menjadi korban keselamatan bagi bangsa u  itu, lalu anak-anak Harun menyerahkan darah korban itu kepadanya, maka Harun menyiramkannya pada mezbah sekelilingnya.

Imamat 9:22

Konteks
9:22 Harun mengangkat kedua tangannya atas bangsa itu, lalu memberkati mereka, w  kemudian turunlah ia, setelah mempersembahkan korban penghapus dosa, korban bakaran dan korban keselamatan.

Imamat 9:24

Konteks
9:24 Dan keluarlah api z  dari hadapan TUHAN, lalu menghanguskan korban bakaran dan segala lemak di atas mezbah. Tatkala seluruh bangsa itu melihatnya, bersorak-sorailah mereka, lalu sujud menyembah. a 

Imamat 16:33

Konteks
16:33 Ia harus mengadakan pendamaian bagi tempat maha kudus, bagi Kemah Pertemuan dan bagi mezbah, juga bagi para imam dan bagi seluruh bangsa itu, yakni jemaah l  itu.

Imamat 17:3-4

Konteks
17:3 Setiap orang dari kaum Israel yang menyembelih lembu atau domba p  atau kambing q  di dalam perkemahan atau di luarnya, 17:4 tetapi tidak membawanya ke pintu Kemah Pertemuan, r  untuk dipersembahkan sebagai persembahan kepada TUHAN di depan Kemah Suci TUHAN, s  hal itu harus dihitungkan kepada orang itu sebagai hutang darah, karena ia telah menumpahkan darah, dan orang itu haruslah dilenyapkan dari tengah-tengah bangsanya. t 

Imamat 18:29

Konteks
18:29 Karena setiap orang yang melakukan sesuatupun dari segala kekejian itu, orang itu harus dilenyapkan dari tengah-tengah bangsanya.

Imamat 20:6

Konteks
20:6 Orang yang berpaling kepada arwah atau kepada roh-roh peramal, yakni yang berzinah dengan bertanya kepada mereka, Aku sendiri akan menentang orang itu dan melenyapkan dia dari tengah-tengah bangsanya. k 

Imamat 20:18

Konteks
20:18 Bila seorang laki-laki tidur dengan seorang perempuan yang bercemar kain, i  jadi ia menyingkapkan aurat perempuan itu dan membuka tutup lelerannya sedang perempuan itupun membiarkan tutup leleran darahnya itu disingkapkan, keduanya harus dilenyapkan dari tengah-tengah bangsanya. j 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[7:20]  1 Full Life : NAJIS, HARUSLAH NYAWA ORANG ITU DILENYAPKAN.

Nas : Im 7:20

Orang yang menurut tata cara ibadah tidak tahir, namun ikut mengambil bagian dalam upacara korban dan persembahan harus dihukum Allah dengan keras. Peraturan ini dibuat untuk mengajarkan betapa kejinya bagi seorang yang mengakui berhubungan baik dengan Allah, tetapi secara sengaja dan sadar tetap berpaut pada dosa. Lih. 1Kor 11:27-30, di mana Paulus mengingatkan bahwa semua orang yang mengambil bagian dalam Perjamuan Kudus dengan cara yang tidak layak akan menerima murka dan hukuman Allah.



TIP #18: Centang "Hanya dalam TB" pada Pencarian Universal untuk pencarian teks alkitab hanya dalam versi TB [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA