TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Imamat 8:19

Konteks
8:19 Domba itu disembelih, lalu Musa menyiramkan darahnya pada mezbah sekelilingnya.

Imamat 25:44

Konteks
25:44 Tetapi budakmu laki-laki atau perempuan yang boleh kaumiliki adalah dari antara bangsa-bangsa 1  yang di sekelilingmu; hanya dari antara merekalah kamu boleh membeli budak laki-laki dan perempuan.

Imamat 7:2

Konteks
7:2 Di tempat orang menyembelih korban bakaran, di situlah harus disembelih korban penebus salah, dan darahnya haruslah disiramkan pada mezbah 2  itu sekelilingnya.

Imamat 9:12

Konteks
9:12 Kemudian ia menyembelih korban bakaran, n  lalu anak-anak Harun menyerahkan darah korban o  itu kepadanya, maka Harun menyiramkannya pada mezbah sekelilingnya.

Imamat 25:9

Konteks
25:9 Lalu engkau harus memperdengarkan bunyi sangkakala f  di mana-mana dalam bulan g  yang ketujuh pada tanggal sepuluh bulan itu; pada hari raya Pendamaian h  kamu harus memperdengarkan bunyi sangkakala itu di mana-mana di seluruh negerimu.

Imamat 19:16

Konteks
19:16 Janganlah engkau pergi kian ke mari menyebarkan fitnah n  di antara orang-orang sebangsamu; janganlah engkau mengancam hidup o  sesamamu manusia; Akulah TUHAN.

Imamat 3:8

Konteks
3:8 Lalu ia harus meletakkan tangannya ke atas kepala persembahannya itu dan menyembelihnya o  di depan Kemah Pertemuan, lalu anak-anak Harun harus menyiramkan darahnya pada mezbah sekelilingnya.

Imamat 1:5

Konteks
1:5 Kemudian haruslah ia menyembelih n  lembu o  itu 3  di hadapan TUHAN, dan anak-anak p  Harun, imam-imam itu, harus mempersembahkan darah lembu itu dan menyiramkannya pada sekeliling q  mezbah yang di depan pintu Kemah Pertemuan.

Imamat 1:11

Konteks
1:11 Haruslah ia menyembelihnya pada sisi mezbah e  sebelah utara di hadapan TUHAN, lalu haruslah anak-anak Harun, imam-imam itu, menyiramkan darahnya pada mezbah sekelilingnya. f 

Imamat 3:2

Konteks
3:2 Lalu ia harus meletakkan tangannya di atas kepala x  persembahannya itu, dan menyembelihnya y  di depan pintu Kemah Pertemuan, z  lalu anak-anak Harun, imam-imam itu haruslah menyiramkan a  darahnya pada mezbah b  sekelilingnya. c 

Imamat 3:13

Konteks
3:13 Lalu ia harus meletakkan tangannya di atas kepala kambing itu dan menyembelihnya di depan Kemah Pertemuan, lalu anak-anak Harun harus menyiramkan u  darahnya pada mezbah sekelilingnya. v 

Imamat 9:18

Konteks
9:18 Ia menyembelih juga lembu dan domba jantan yang akan menjadi korban keselamatan bagi bangsa u  itu, lalu anak-anak Harun menyerahkan darah korban itu kepadanya, maka Harun menyiramkannya pada mezbah sekelilingnya.

Imamat 25:31

Konteks
25:31 Tetapi rumah-rumah di desa-desa yang tidak dikelilingi pagar tembok haruslah dianggap sama dengan ladang-ladang di negeri itu, atasnya harus ada hak menebus dan dalam tahun Yobel rumah itu harus bebas.

Imamat 8:24

Konteks
8:24 Musa menyuruh anak-anak Harun mendekat, lalu membubuh sedikit dari darah itu pada cuping telinga kanan mereka, pada ibu jari tangan kanan dan pada ibu jari kaki kanan mereka, lalu Musa menyiramkan darah selebihnya pada mezbah sekelilingnya. j 

Imamat 8:15

Konteks
8:15 Lembu itu disembelih, lalu Musa mengambil darahnya, y  kemudian dengan jarinya dibubuhnyalah darah itu pada tanduk-tanduk mezbah z  sekelilingnya, dan dengan demikian disucikannyalah mezbah a  itu dari dosa; darah selebihnya dituangkannya pada bagian bawah mezbah. Dengan demikian dikuduskannya mezbah itu dan diadakannya pendamaian baginya. b 

Imamat 16:18

Konteks
16:18 Kemudian haruslah ia pergi ke luar ke mezbah i  yang ada di hadapan TUHAN, dan mengadakan pendamaian bagi mezbah itu. Ia harus mengambil sedikit dari darah lembu jantan dan dari darah domba jantan itu dan membubuhnya pada tanduk-tanduk mezbah j  sekelilingnya.

Imamat 14:41

Konteks
14:41 Dan ia harus mengikis rumah itu sebelah dalam berkeliling, dan kikisan lepa itu haruslah ditumpahkan ke luar kota ke suatu tempat yang najis.

Imamat 19:27

Konteks
19:27 Janganlah kamu mencukur tepi rambut kepalamu berkeliling dan janganlah engkau merusakkan tepi janggutmu. g 

Imamat 25:34

Konteks
25:34 Dan padang penggembalaan sekitar kota-kota mereka janganlah dijual, karena itu milik o  mereka untuk selama-lamanya."

Imamat 3:7

Konteks
3:7 Jikalau ia mempersembahkan seekor domba m  sebagai persembahannya, ia harus membawanya ke hadapan TUHAN. n 

Imamat 13:33

Konteks
13:33 maka orang itu harus bercukur, hanya tempat kudis itu tidak boleh dicukurnya. Lalu imam harus mengurung orang yang kena kudis itu untuk kedua kalinya tujuh hari lagi.

Imamat 25:29

Konteks
Penebusan rumah
25:29 "Apabila seseorang menjual rumah tempat tinggal di suatu kota yang berpagar tembok, maka hak menebus hanya berlaku selama setahun mulai dari hari penjualannya; hak menebus berlaku hanya satu tahun.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[25:44]  1 Full Life : BUDAKMU ... DARI ANTARA BANGSA-BANGSA.

Nas : Im 25:44

Perbudakan merupakan kenyataan hidup di zaman Alkitab. Bahwa Allah mengizinkan orang Israel membeli budak dari bangsa-bangsa kafir sekeliling mereka menjadi berkat bagi budak yang dibeli, karena Allah menuntut umat-Nya untuk memperlakukan budak mereka dengan lebih hormat daripada di negara mereka sendiri (bd. Kel 20:10).

[7:2]  2 Full Life : DISIRAMKAN PADA MEZBAH.

Nas : Im 7:2

Di dalam PL, bentuk-bentuk upacara penyembahan menjadi sarana komunikasi di antara Allah dengan umat-Nya. Upacara itu melakonkan doa-doa yang mengungkapkan pertobatan umat dan permohonan mereka untuk diampuni dan didamaikan kembali. Upacara itu juga menyampaikan rasa syukur dan pengabdian Israel kepada Allah. Dari pihak Allah upacara tersebut melakonkan janji-janji, peringatan-peringatan, dan ajaran-ajaran ilahi yang menyatakan sikap Allah terhadap umat-Nya dan apa yang diharapkan oleh-Nya dari mereka

(lihat cat. --> Im 1:2).

[atau ref. Im 1:2]

[1:5]  3 Full Life : MENYEMBELIH LEMBU ITU.

Nas : Im 1:5

Lihat cat. --> Im 9:8.

[atau ref. Im 9:8]



TIP #22: Untuk membuka tautan pada Boks Temuan di jendela baru, gunakan klik kanan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA