TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yesaya 14:19

Konteks
14:19 Tetapi engkau ini telah terlempar, f  jauh dari kuburmu, seperti taruk yang jijik, ditutupi dengan mayat g  orang-orang yang tertikam oleh pedang h  dan jatuh tercampak ke batu-batu liang i  kubur seperti bangkai yang terinjak-injak.

Yesaya 51:23

Konteks
51:23 tetapi Aku akan memberikannya ke tangan orang yang menindas t  engkau, orang yang tadinya berkata kepadamu: Tunduklah, u  supaya kami lewat menginjak v  kamu! Maka engkau merentangkan punggungmu serata tanah dan sebagai jalan bagi orang yang lewat dari atasnya. w "

Mikha 7:10

Konteks
7:10 Musuhku akan melihatnya dan dengan malu b  ia akan menutupi mukanya, dia yang berkata kepadaku: "Di mana TUHAN, Allahmu? c " Mataku akan memandangi dia; d  sekarang ia diinjak-injak e  seperti lumpur di jalan.

Matius 5:13

Konteks
Garam dunia dan terang dunia
5:13 "Kamu adalah garam dunia 1 . Jika garam itu menjadi tawar, dengan apakah ia diasinkan? Tidak ada lagi gunanya selain dibuang dan diinjak orang. u 

Ibrani 10:29

Konteks
10:29 Betapa lebih beratnya hukuman yang harus dijatuhkan atas dia, yang menginjak-injak k  Anak Allah 2 , l  yang menganggap najis darah perjanjian m  yang menguduskannya, n  dan yang menghina Roh o  kasih karunia? p 

Wahyu 14:20

Konteks
14:20 Dan buah-buah anggur itu dikilang y  di luar kota z  dan dari kilangan itu mengalir darah 3 , a  tingginya sampai ke kekang kuda dan jauhnya dua ratus mil.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[5:13]  1 Full Life : GARAM DUNIA.

Nas : Mat 5:13

Sebagaimana garam diperlukan untuk melezatkan dan mencegah makanan dari pembusukan, demikian pula orang percaya dan gereja harus merupakan teladan yang saleh di dalam dunia dan harus melawan kebobrokan moral dan kecurangan yang nyata dalam masyarakat.

  1. 1) Gereja yang menjadi suam, yang memadamkan kuasa Roh Kudus dan tidak lagi melawan suasana yang kini meliputi dunia akan "dimuntahkan" oleh Allah

    (lihat cat. --> Wahy 3:15-16).

    [atau ref. Wahy 3:15-16]

  2. 2) Sebagai akibatnya mereka akan "dibuang dan diinjak orang"; yaitu, orang percaya yang suam, bersama keluarga mereka, akan dihancurkan oleh cara hidup dan nilai-nilai masyarakat yang tidak beriman (Ul 28:13,43,48; Hak 2:20-22).

[10:29]  2 Full Life : MENGINJAK-INJAK ANAK ALLAH.

Nas : Ibr 10:29

Berbuat dosa terus-menerus dengan sadar setelah menerima pengetahuan mengenai kebenaran (ayat Ibr 10:26) berarti

  1. (1) bersalah karena menginjak-injak Yesus Kristus, menghina Dia serta memandang rendah hidup dan kematian-Nya;
  2. (2) menilai darah Kristus tidak layak menerima kesetiaan kita; dan
  3. (3) menghina dan memberontak terhadap Roh Kudus yang membawa kasih karunia Allah di dalam hati kita

    (lihat art. KEMURTADAN PRIBADI).

[14:20]  3 Full Life : MENGALIR DARAH.

Nas : Wahy 14:20

Pembunuhan besar-besaran terjadi pada hari-hari akhir masa kesengsaraan. Hal ini menunjuk kepada perang Harmagedon (Za 14:1-4;

lihat cat. --> Wahy 16:16;

[atau ref. Wahy 16:16]

Wahy 19:17-19).



TIP #35: Beritahu teman untuk menjadi rekan pelayanan dengan gunakan Alkitab SABDA™ di situs Anda. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA