TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yesaya 29:21

Konteks
29:21 yaitu mereka yang begitu saja menyatakan seseorang berdosa di dalam suatu perkara, dan yang memasang jerat terhadap orang yang menegor mereka di pintu gerbang, v  dan yang mendesak orang benar w  dengan alasan x  yang tidak-tidak.

Yeremia 15:10

Konteks
Pergumulan nabi Yeremia
15:10 Celaka aku, ya ibuku 1 , bahwa engkau melahirkan g  aku, seorang yang menjadi buah perbantahan dan buah percederaan h  bagi seluruh negeri. Aku bukan orang yang menghutangkan i  ataupun orang yang menghutang kepada siapapun, tetapi mereka semuanya mengutuki j  aku.

Amos 5:10

Konteks
5:10 Mereka benci kepada yang memberi teguran di pintu gerbang, d  dan mereka keji kepada yang berkata dengan tulus ikhlas. e 

Matius 10:14-15

Konteks
10:14 Dan apabila seorang tidak menerima kamu dan tidak mendengar perkataanmu, keluarlah dan tinggalkanlah rumah atau kota itu dan kebaskanlah debunya dari kakimu. j  10:15 Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya pada hari penghakiman k  tanah Sodom dan Gomora l  akan lebih ringan tanggungannya dari pada kota itu. m "

Lukas 10:10-12

Konteks
10:10 Tetapi jikalau kamu masuk ke dalam sebuah kota dan kamu tidak diterima di situ, pergilah ke jalan-jalan raya kota itu dan serukanlah: 10:11 Juga debu kotamu yang melekat pada kaki kami, kami kebaskan di depanmu; y  tetapi ketahuilah ini: Kerajaan Allah sudah dekat. z  10:12 Aku berkata kepadamu: pada hari itu Sodom a  akan lebih ringan tanggungannya dari pada kota itu. b "

Lukas 10:16

Konteks
10:16 Barangsiapa mendengarkan kamu, ia mendengarkan Aku; dan barangsiapa menolak kamu, ia menolak Aku; dan barangsiapa menolak Aku, ia menolak Dia yang mengutus Aku. f "

Lukas 10:1

Konteks
Yesus mengutus tujuh puluh murid
10:1 Kemudian dari pada itu Tuhan p  menunjuk tujuh puluh murid yang lain, q  lalu mengutus mereka berdua-dua 2  r  mendahului-Nya ke setiap kota dan tempat yang hendak dikunjungi-Nya. s 

Lukas 4:8

Konteks
4:8 Tetapi Yesus berkata kepadanya: "Ada tertulis: Engkau harus menyembah Tuhan, Allahmu, dan hanya kepada Dia sajalah engkau berbakti! d "
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[15:10]  1 Full Life : CELAKA AKU, YA IBUKU.

Nas : Yer 15:10

Yeremia mengeluh kepada Tuhan karena dikutuki seluruh penduduk negeri itu; Tuhan menanggapi (ayat Yer 15:11-14) dengan mengatakan kepadanya bahwa ketika hukuman tiba, musuh-musuhnya akan meminta pertolongan kepadanya (bd. Yer 21:1-7; 37:1-10,17-20; 38:14-18).

[10:1]  2 Full Life : MENGUTUS MEREKA BERDUA-DUA.

Nas : Luk 10:1

Prinsip pengutusan para pekerja berdua-dua itu sangat penting dalam pekerjaan Tuhan, karena dengan demikian tersedialah iman dan hikmat dua kali lipat untuk masing-masing pekerja; tambahan pula, seorang kawan memberi dukungan keberanian. Ayat-ayat lain yang menulis tentang prinsip berdua-dua ini adalah: Pengkh 4:9-12; Mat 18:16; Mr 6:7; 14:13; Luk 7:19; Yoh 1:35-41; 8:17; Kis 9:38; 10:7; 15:36-41; 19:22; 2Kor 13:1; 1Tim 5:19; Ibr 10:28; Wahy 11:3-6,10-12.



TIP #34: Tip apa yang ingin Anda lihat di sini? Beritahu kami dengan klik "Laporan Masalah/Saran" di bagian bawah halaman. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA