TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yesaya 8:1

Konteks
Anak nabi sebagai tanda
8:1 Berfirmanlah TUHAN kepadaku: "Ambillah sebuah batu tulis o  besar dan tuliskanlah di atasnya dengan tulisan biasa: Maher-Syalal Hash-Bas 1 . p "

Yesaya 30:8

Konteks
30:8 Maka sekarang, pergilah, tulislah itu di depan mata mereka di suatu loh, g  dan cantumkanlah di suatu kitab, h  supaya itu menjadi kesaksian i  untuk waktu yang kemudian, sampai selama-lamanya.

Habakuk 2:2

Konteks
2:2 Lalu TUHAN menjawab aku, demikian: "Tuliskanlah r  penglihatan itu 2  dan ukirkanlah itu pada loh-loh, supaya orang sambil lalu dapat membacanya.

Roma 15:4

Konteks
15:4 Sebab segala sesuatu yang ditulis dahulu 3 , telah ditulis untuk menjadi pelajaran bagi kita, z  supaya kita teguh berpegang pada pengharapan oleh ketekunan dan penghiburan dari Kitab Suci.

Wahyu 1:19

Konteks
1:19 Karena itu tuliskanlah apa yang telah kaulihat, k  baik yang terjadi sekarang maupun yang akan terjadi sesudah ini 4 .

Wahyu 10:4

Konteks
10:4 Dan sesudah ketujuh guruh itu selesai berbicara, aku mau menuliskannya, a  tetapi aku mendengar suatu suara dari sorga b  berkata: "Meteraikanlah apa yang dikatakan oleh ketujuh guruh itu dan janganlah engkau menuliskannya! c "
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[8:1]  1 Full Life : MAHER-SYALAL HASY-BAS.

Nas : Yes 8:1

Arti dari nama putra kedua Yesaya (bd.

lihat cat. --> Yes 7:3)

[atau ref. Yes 7:3]

ialah "segera ke jarahan, cepat ke rampasan." Nama ini bukan hanya menubuatkan kebinasaan dan kejatuhan Aram oleh Asyur (732 SM) tetapi juga Israel (722 SM).

[2:2]  2 Full Life : TULISKANLAH PENGLIHATAN ITU.

Nas : Hab 2:2-20

Dalam pasal Hab 2:1-20 Allah menjawab pertanyaan Habakuk mengenai kekuasaan jahat di dunia dan kemungkinan kemusnahan orang benar. Tuhan menyatakan bahwa akan tiba saatnya semua orang jahat akan dibinasakan dan orang yang tidak ikut digoncang hanyalah orang yang benar, mereka yang berhubungan dengan Allah oleh iman mereka

(lihat cat. --> Hab 2:4).

[atau ref. Hab 2:4]

[15:4]  3 Full Life : SEGALA SESUATU YANG DITULIS DAHULU.

Nas : Rom 15:4

PL sangat penting bagi kehidupan rohani orang Kristen. Hukum kebijaksanaan dan moral Allah mengenai setiap aspek kehidupan, dan juga penyataan tentang diri-Nya, keselamatan, dan kedatangan Kristus, mempunyai nilai permanen (2Tim 3:16;

lihat cat. --> Mat 5:17;

[atau ref. Mat 5:17]

lihat art. HUKUM PERJANJIAN LAMA).

[1:19]  4 Full Life : APA YANG TELAH KAU LIHAT, BAIK YANG TERJADI SEKARANG MAUPUN YANG AKAN TERJADI SESUDAH INI.

Nas : Wahy 1:19

Di sini kita mempunyai garis besar dari kitab Wahyu:

  1. (1) hal-hal yang dilihat Yohanes (pasal Wahy 1:1-20);
  2. (2) hal-hal yang sedang terjadi sekarang (pasal Wahy 2:1-3:22);
  3. (3) hal-hal yang akan terjadi pada masa yang akan datang, yaitu peristiwa-peristiwa yang terjadi sebelum dan sesudah kedatangan Kristus ke bumi (pasal Wahy 4:1-22:21).



TIP #07: Klik ikon untuk mendengarkan pasal yang sedang Anda tampilkan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA