TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Ayub 16:8-9

Konteks
16:8 sudah menangkap aku; inilah yang menjadi saksi; kekurusanku x  telah bangkit menuduh aku. y  16:9 Murka-Nya z  menerkam a  dan memusuhi aku 1 , Ia menggertakkan giginya terhadap aku; b  lawanku memandang aku dengan mata yang berapi-api. c 

Mazmur 31:9-10

Konteks
31:9 (31-10) Kasihanilah aku, ya TUHAN, sebab aku merasa sesak; p  karena sakit hati q  mengidaplah mataku, meranalah jiwa dan tubuhku. r  31:10 (31-11) Sebab hidupku habis dalam duka s  dan tahun-tahun umurku dalam keluh kesah; t  kekuatanku merosot u  karena sengsaraku, v  dan tulang-tulangku menjadi lemah. w 

Mazmur 32:3

Konteks
32:3 Selama aku berdiam diri, g  tulang-tulangku menjadi lesu 2  h  karena aku mengeluh i  sepanjang hari;

Mazmur 38:2-8

Konteks
38:2 (38-3) sebab anak panah-Mu c  menembus aku, tangan-Mu telah turun menimpa aku. 38:3 (38-4) Tidak ada yang sehat d  pada dagingku 3  oleh karena amarah-Mu, tidak ada yang selamat pada tulang-tulangku e  oleh karena dosaku; 38:4 (38-5) sebab kesalahanku telah menimpa f  kepalaku; semuanya seperti beban berat yang menjadi terlalu berat g  bagiku. 38:5 (38-6) Luka-lukaku h  berbau busuk, i  bernanah oleh karena kebodohanku; j  38:6 (38-7) aku terbungkuk-bungkuk, k  sangat tertunduk; sepanjang hari aku berjalan dengan dukacita. l  38:7 (38-8) Sebab pinggangku penuh radang, m  tidak ada yang sehat n  pada dagingku; 38:8 (38-9) aku kehabisan tenaga dan remuk redam, o  aku merintih p  karena degap-degup jantungku. q 

Mazmur 102:3-5

Konteks
102:3 (102-4) Sebab hari-hariku habis seperti asap, n  tulang-tulangku o  membara seperti perapian. 102:4 (102-5) Hatiku terpukul dan layu seperti rumput, p  sehingga aku lupa makan rotiku. q  102:5 (102-6) Oleh sebab keluhanku r  yang nyaring, aku tinggal tulang-belulang.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[16:9]  1 Full Life : MURKA-NYA MENERKAM DAN MEMUSUHI AKU.

Nas : Ayub 16:9

Penderitaan hebat yang dialami Ayub membuatnya merasa bahwa Allah seorang penguasa kejam dan bukan Tuhan yang pemurah. Keyakinannya bahwa kehidupannya benar dan bersih (ayat Ayub 16:17) membuatnya meragukan keadilan Allah (bd. Ayub 19:6). Namun, Ayub juga berpegang teguh pada kepercayaannya bahwa Allah itu memang adil; karena itu, seandainya dia dapat berhubungan langsung dengan Allah (Ayub 13:13-27; 23:1-7) atau menjumpai seorang untuk membela perkaranya

(lihat cat. --> Ayub 9:33),

[atau ref. Ayub 9:33]

maka Allah selaku saksinya akan membenarkan ketidaksalahannya (ayat Ayub 16:19-21;

lihat cat. --> Ayub 16:19 selanjutnya).

[atau ref. Ayub 16:19]

[32:3]  2 Full Life : SELAMA AKU BERDIAM DIRI, TULANG-TULANGKU MENJADI LESU.

Nas : Mazm 32:3-4

Ayat-ayat ini melukiskan penderitaan yang mendalam dan hukuman yang terjadi apabila dosa disembunyikan. Ketika Daud menyembunyikan dosanya dan tidak mengakuinya kepada Allah, dia kehilangan hal-hal yang paling berharga dalam hidupnya -- kesehatan, ketenangan pikiran, kebahagiaan, dan perkenan Allah. Sebagai gantinya dia mengalami rasa bersalah dan siksaan batin sebagai hukuman Allah.

[38:3]  3 Full Life : TIDAK ADA YANG SEHAT PADA DAGINGKU.

Nas : Mazm 38:4

Pemazmur menekankan dua dampak dari berbuat dosa yang serius setelah mengenal Tuhan dan menerima kemurahan-Nya.

  1. 1) Kemarahan dan hukuman ilahi. Ajaran bahwa Allah senantiasa mengampuni dan melupakan dosa tanpa mendisiplin orang percaya yang bertobat bukan ajaran alkitabiah. Waktu dapat berlalu sebelum seorang berdosa yang bertobat kembali mengalami perkenan Allah; bahkan setelah pengampunan mungkin masih ada dampak-dampak sementara yang berlanjut selama beberapa bulan atau beberapa tahun

    (lihat cat. --> 2Sam 12:9;

    lihat cat. --> 2Sam 12:10;

    lihat cat. --> 2Sam 12:11-12;

    lihat cat. --> 2Sam 12:12;

    lihat cat. --> 2Sam 12:13).

    [atau ref. 2Sam 12:9-13]

  2. 2) Rasa sakit jasmaniah dan siksaan mental. Dosa membawa beban dan penderitaan berat atas diri orang berdosa. Allah mungkin mengizinkan penyakit berat atau bahkan kematian sebagai akibat pelanggaran kita (ayat Mazm 38:4-11; bd. Kis 12:21-23; 1Kor 11:29-30).



TIP #18: Centang "Hanya dalam TB" pada Pencarian Universal untuk pencarian teks alkitab hanya dalam versi TB [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA