TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Ayub 20:22-28

Konteks
20:22 Dalam kemewahannya yang berlimpah-limpah ia penuh kuatir; h  ia ditimpa i  kesusahan dengan sangat dahsyatnya. 20:23 Untuk mengisi perutnya, j  Allah melepaskan ke atasnya murka-Nya k  yang menyala-nyala, dan menghujankan itu kepadanya l  sebagai makanannya. 20:24 Ia dapat meluputkan m  diri terhadap senjata besi, namun panah tembaga menembus dia. n  20:25 Anak panah itu tercabut dan keluar dari punggungnya, mata panah yang berkilat itu keluar dari empedunya: ia o  menjadi ngeri. p  20:26 Kegelapan q  semata-mata tersedia bagi dia, api r  yang tidak ditiup memakan dia s  dan menghabiskan apa yang tersisa dalam kemahnya. t  20:27 Langit menyingkapkan kesalahannya, dan bumi bangkit melawan dia. u  20:28 Hasil usahanya yang ada di rumahnya v  diangkut, semuanya habis pada hari murka-Nya. w 

Ayub 22:15-20

Konteks
22:15 Apakah engkau mau tetap mengikuti jalan lama, yang dilalui k  orang-orang jahat, l  22:16 mereka yang telah direnggut sebelum saatnya, m  yang alasnya n  dihanyutkan sungai; o  22:17 mereka yang berkata kepada Allah: Pergilah dari pada kami! dan: Yang Mahakuasa dapat berbuat apa terhadap kami? p  22:18 Namun Dialah juga yang memenuhi rumah mereka dengan segala q  yang baik--tetapi rancangan orang fasik r  adalah jauh dari padaku. 22:19 Hal itu dilihat oleh orang benar dan mereka bersukaria; s  orang yang tidak bersalah mengolok-olok t  mereka: 22:20 Sungguh, lawan kami telah dilenyapkan, u  dan peninggalan mereka telah habis dimakan api. v 

Ayub 27:16-17

Konteks
27:16 Jikalau ia menimbun uang seperti debu p  banyaknya, dan menumpuk pakaian seperti tanah liat, q  27:17 sekalipun ia yang menumpuknya, r  namun orang benar yang akan memakainya, s  dan orang yang tidak bersalah yang akan membagi-bagi uang t  itu.

Mazmur 49:16-17

Konteks
49:16 (49-17) Janganlah takut, apabila seseorang menjadi kaya, apabila kemuliaan keluarganya bertambah, 49:17 (49-18) sebab pada waktu matinya semuanya itu tidak akan dibawanya a  serta, kemuliaannya tidak akan turun mengikuti dia. b 

Lukas 12:19-21

Konteks
12:19 Sesudah itu aku akan berkata kepada jiwaku: Jiwaku, ada padamu banyak barang, tertimbun untuk bertahun-tahun lamanya; beristirahatlah, makanlah, minumlah dan bersenang-senanglah! 12:20 Tetapi firman Allah kepadanya: Hai engkau orang bodoh, l  pada malam ini juga jiwamu akan diambil dari padamu, m  dan apa yang telah kausediakan, n  untuk siapakah itu nanti? 12:21 Demikianlah jadinya dengan orang yang mengumpulkan harta bagi dirinya sendiri, jikalau ia tidak kaya di hadapan Allah. o "

Lukas 16:2

Konteks
16:2 Lalu ia memanggil bendahara itu dan berkata kepadanya: Apakah yang kudengar tentang engkau? Berilah pertanggungan jawab atas urusanmu, sebab engkau tidak boleh lagi bekerja sebagai bendahara.

Lukas 16:19-22

Konteks
Orang kaya dan Lazarus yang miskin
16:19 1 "Ada seorang kaya yang selalu berpakaian jubah ungu dan kain halus, dan setiap hari h  ia bersukaria dalam kemewahan. 16:20 Dan ada seorang pengemis i  bernama Lazarus, badannya penuh dengan borok, berbaring dekat pintu rumah orang kaya itu, 16:21 dan ingin menghilangkan laparnya dengan apa yang jatuh dari meja j  orang kaya itu. Malahan anjing-anjing datang dan menjilat boroknya. 16:22 Kemudian matilah orang miskin itu, lalu dibawa oleh malaikat-malaikat ke pangkuan Abraham.

Yakobus 1:11

Konteks
1:11 Karena matahari terbit dengan panasnya q  yang terik dan melayukan r  rumput itu, sehingga gugurlah bunganya dan hilanglah s  semaraknya. Demikian jugalah halnya dengan orang kaya; di tengah-tengah segala usahanya ia akan lenyap.

Yakobus 5:1-3

Konteks
Peringatan kepada orang kaya
5:1 Jadi sekarang l  hai kamu orang-orang kaya, m  menangislah dan merataplah 2  n  atas sengsara yang akan menimpa kamu! 5:2 Kekayaanmu sudah busuk, dan pakaianmu o  telah dimakan ngengat! 5:3 Emas dan perakmu sudah berkarat, dan karatnya akan menjadi kesaksian terhadap kamu dan akan memakan dagingmu seperti api. Kamu telah mengumpulkan harta pada hari-hari p  yang sedang berakhir.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[16:19]  1 Full Life : ORANG KAYA DAN LAZARUS.

Nas : Luk 16:19-31

Kehidupan orang kaya itu dihabiskan dengan gaya hidup yang berpusat pada diri sendiri. Ia membuat pilihan yang salah dan menderita selama-lamanya (ayat Luk 16:22-23). Seumur hidupnya Lazarus hidup dalam kemiskinan, namun hatinya benar di hadapan Allah. Nama Lazarus berarti "Allah adalah pertolonganku", dan ia tidak pernah melepaskan imannya kepada Allah. Ia mati dan segera diangkat ke Firdaus bersama Abraham (ayat Luk 16:22; lih. Luk 23:43; Kis 7:59; 2Kor 5:8; Fili 1:23). Akhir riwayat kedua orang itu tidak dapat diubah lagi pada saat kematian (ayat Luk 16:24-26).

[5:1]  2 Full Life : HAI KAMU ORANG-ORANG KAYA, MENANGISLAH DAN MERATAPLAH.

Nas : Yak 5:1

Alkitab tidak mengajarkan bahwa semua orang kaya adalah orang berdosa. Namun, apa yang digambarkan Yakobus merupakan ciri dari banyak orang yang kaya (ayat Yak 5:1-6; 2:1-3). Perkecualiannya adalah orang kaya yang tidak dikuasai oleh kekayaan mereka dan menggunakannya untuk perluasan Injil dan menolong orang yang memerlukan bantuan

(lihat art. KEKAYAAN DAN KEMISKINAN).



TIP #33: Situs ini membutuhkan masukan, ide, dan partisipasi Anda! Klik "Laporan Masalah/Saran" di bagian bawah halaman. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA