TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Ayub 3:25-26

Konteks
3:25 Karena yang kutakutkan, j  itulah yang menimpa aku 1 , k  dan yang kucemaskan, itulah yang mendatangi aku. 3:26 Aku tidak mendapat ketenangan l  dan ketenteraman; aku tidak mendapat istirahat, m  tetapi kegelisahanlah n  yang timbul."

Ayub 29:18

Konteks
29:18 Pikirku: Bersama-sama dengan sarangku aku akan binasa, dan memperbanyak hari-hariku seperti burung feniks. n 

Yeremia 8:15

Konteks
8:15 Kita mengharapkan damai, q  tetapi tidak datang sesuatu yang baik, mengharapkan waktu kesembuhan, tetapi yang ada hanya kengerian! r 

Yeremia 14:19

Konteks
14:19 Telah Kautolakkah Yehuda sama sekali? p  Telah merasa muakkah Engkau terhadap Sion? Mengapakah kami Kaupukul sedemikian, hingga tidak ada kesembuhan q  lagi bagi kami? Kami mengharapkan damai sejahtera, tetapi tidak datang sesuatu yang baik; mengharapkan waktu kesembuhan, tetapi hanya ada kengerian! r 

Yeremia 15:18

Konteks
15:18 Mengapakah penderitaanku tidak berkesudahan, dan lukaku sangat payah, sukar disembuhkan? b  Sungguh, Engkau seperti sungai yang curang bagiku, air yang tidak dapat dipercayai. c 

Mikha 1:12

Konteks
1:12 Dengan bimbang penduduk Marot berharap akan kebaikan. g  Sebab malapetaka h  turun dari pada TUHAN sampai ke pintu gerbang Yerusalem.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[3:25]  1 Full Life : YANG KUTAKUTKAN, ITULAH YANG MENIMPA AKU.

Nas : Ayub 3:25

Kerinduan terbesar Ayub ialah mengalami kehadiran dan perkenan Allah; kini hal yang paling ditakutinya terjadi. Allah tampaknya telah meninggalkan dia dan ia sama sekali tidak mengetahui alasannya. Namun, Ayub tidak mengutuki Allah; ia masih berdoa kepada-Nya memohon kemurahan dan pembebasan (Ayub 6:8-9).



TIP #08: Klik ikon untuk memisahkan teks alkitab dan catatan secara horisontal atau vertikal. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA