Yohanes 13:33
Konteks13:33 Hai anak-anak-Ku, hanya seketika saja lagi Aku ada bersama kamu. Kamu akan mencari Aku, dan seperti yang telah Kukatakan kepada orang-orang Yahudi: Ke tempat Aku pergi, tidak mungkin kamu datang, n demikian pula Aku mengatakannya sekarang juga kepada kamu.
Yohanes 13:36
KonteksYohanes 17:24
Konteks17:24 Ya Bapa, Aku mau supaya, di manapun Aku berada, d mereka juga berada bersama-sama dengan Aku, mereka yang telah Engkau berikan kepada-Ku, e agar mereka memandang kemuliaan-Ku f yang telah Engkau berikan kepada-Ku, sebab Engkau telah mengasihi Aku sebelum dunia dijadikan. g
Ibrani 6:20
Konteks6:20 di mana Yesus telah masuk sebagai Perintis bagi kita, c ketika Ia, menurut peraturan Melkisedek, d menjadi Imam Besar e sampai selama-lamanya.
Ibrani 9:8
Konteks9:8 Dengan ini Roh Kudus menyatakan, l bahwa jalan m ke tempat yang kudus itu belum terbuka, selama kemah yang pertama itu masih ada.
Ibrani 9:23-26
Konteks9:23 Jadi segala sesuatu yang melambangkan w apa yang ada di sorga haruslah ditahirkan secara demikian, tetapi benda-benda sorgawi sendiri oleh persembahan-persembahan yang lebih baik dari pada itu. 9:24 Sebab Kristus bukan masuk ke dalam tempat kudus buatan tangan manusia yang hanya merupakan gambaran saja dari yang sebenarnya, x tetapi ke dalam sorga sendiri y untuk menghadap hadirat z Allah guna kepentingan kita. 9:25 Dan Ia bukan masuk untuk berulang-ulang mempersembahkan diri-Nya sendiri, sebagaimana Imam Besar setiap tahun masuk ke dalam tempat kudus a dengan darah yang bukan darahnya sendiri. b 9:26 Sebab jika demikian Ia harus berulang-ulang menderita sejak dunia c ini dijadikan. Tetapi sekarang Ia hanya satu kali d saja menyatakan e diri-Nya, pada zaman akhir untuk menghapuskan dosa oleh korban-Nya. f
Ibrani 11:16
Konteks11:16 Tetapi sekarang mereka merindukan tanah air yang lebih baik yaitu satu tanah air sorgawi. m Sebab itu Allah tidak malu 1 n disebut Allah mereka, o karena Ia telah mempersiapkan sebuah kota p bagi mereka.
Wahyu 21:2
Konteks21:2 Dan aku melihat kota yang kudus, p Yerusalem yang baru 2 , turun dari sorga, dari Allah, q yang berhias bagaikan pengantin perempuan r yang berdandan untuk suaminya.


[11:16] 1 Full Life : ALLAH TIDAK MALU.
Nas : Ibr 11:16
Mereka yang menghormati Allah dengan hidup sebagai "pendatang dan perantau" (1Pet 2:11) dan yang menginginkan suatu tanah air yang lebih baik akan mendapatkan kehormatan dari Allah ketika Ia bersedia disebut Allah mereka. Ia tidak akan malu untuk mengakui mereka sebagai anak-anak-Nya sendiri (bd. Kel 3:6).
[21:2] 1 Full Life : YERUSALEM YANG BARU.
Nas : Wahy 21:2
Yerusalem Baru itu sudah ada di sorga (Gal 4:26); dalam waktu dekat kota itu akan datang ke bumi sebagai kota Allah yang dinanti-nantikan oleh Abraham dan umat Allah yang setia dan yang dirancang dan dibangun oleh Allah sendiri (Fili 3:20; Ibr 11:10,13,16;
lihat art. KOTA YERUSALEM).
Bumi yang baru akan menjadi pusat pemerintahan Allah, dan Ia akan diam bersama umat-Nya untuk selama-lamanya (bd. Im 26:11-12; Yer 31:33; Yeh 37:27; Za 8:8).