TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kejadian 1:9

Konteks
1:9 Berfirmanlah Allah: "Hendaklah segala air yang di bawah langit berkumpul pada satu tempat, y  sehingga kelihatan yang kering. z " Dan jadilah demikian. a 

Kejadian 1:11

Konteks
1:11 Berfirmanlah Allah: "Hendaklah tanah menumbuhkan tunas-tunas muda, f  tumbuh-tumbuhan yang berbiji, segala jenis g  pohon buah-buahan yang menghasilkan buah yang berbiji, supaya ada tumbuh-tumbuhan di bumi." Dan jadilah h  demikian.

Kejadian 1:25

Konteks
1:25 Allah menjadikan segala jenis binatang liar l  dan segala jenis ternak dan segala jenis m  binatang melata di muka bumi. Allah melihat bahwa semuanya itu baik. n 

Kejadian 19:16

Konteks
19:16 Ketika ia berlambat-lambat, maka tangannya, tangan isteri dan tangan kedua anaknya l  dipegang oleh kedua orang itu, sebab TUHAN hendak mengasihani m  dia; lalu kedua orang itu menuntunnya ke luar kota dan melepaskannya di sana.

Kejadian 25:22

Konteks
25:22 Tetapi anak-anaknya bertolak-tolakan di dalam rahimnya dan ia berkata: "Jika demikian halnya, mengapa aku hidup?" Dan ia pergi meminta petunjuk kepada TUHAN. x 

Kejadian 32:7

Konteks
32:7 Lalu sangat takutlah g  Yakub dan merasa sesak hati; h  maka dibaginyalah i  orang-orangnya yang bersama-sama dengan dia, kambing dombanya, lembu sapi dan untanya menjadi dua pasukan.

Kejadian 32:25

Konteks
32:25 Ketika orang itu melihat, bahwa ia tidak dapat mengalahkannya, ia memukul sendi pangkal paha k  Yakub, sehingga sendi pangkal paha itu terpelecok, ketika ia bergulat dengan orang itu.

Kejadian 37:7

Konteks
37:7 Tampak kita sedang di ladang mengikat berkas-berkas o  gandum, lalu bangkitlah berkasku dan tegak berdiri; kemudian datanglah berkas-berkas kamu sekalian mengelilingi dan sujud menyembah kepada berkasku 1  itu. p "

Kejadian 40:16

Konteks
40:16 Setelah dilihat oleh kepala juru roti, q  betapa baik arti r  mimpi itu, berkatalah ia kepadanya: "Akupun bermimpi juga. Tampak aku menjunjung tiga bakul s  berisi penganan.

Kejadian 43:14

Konteks
43:14 Allah Yang Mahakuasa t  kiranya membuat orang itu menaruh belas kasihan u  kepadamu, supaya ia membiarkan saudaramu yang lain itu beserta Benyamin kembali. v  Mengenai aku ini, jika terpaksa aku kehilangan anak-anakku 2 , biarlah juga kehilangan! w "

Kejadian 43:30

Konteks
43:30 Lalu segeralah Yusuf pergi dari situ, sebab hatinya sangat terharu f  merindukan adiknya itu, dan dicarinyalah tempat untuk menangis; ia masuk ke dalam kamar, lalu menangis g  di situ.

Kejadian 45:1

Konteks
Yusuf memperkenalkan dirinya kepada saudara-saudaranya
45:1 Ketika itu Yusuf tidak dapat menahan hatinya m  lagi di depan semua orang yang berdiri di dekatnya, lalu berserulah ia: "Suruhlah keluar semua orang dari sini. n " Maka tidak ada seorangpun yang tinggal di situ bersama-sama Yusuf, ketika ia memperkenalkan dirinya kepada saudara-saudaranya.

Kejadian 48:17

Konteks
48:17 Ketika Yusuf melihat bahwa ayahnya meletakkan tangan kanannya i  di atas kepala Efraim, j  hal itu dipandangnya tidak baik; lalu dipegangnya tangan ayahnya untuk memindahkannya dari atas kepala Efraim ke atas kepala Manasye.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[37:7]  1 Full Life : SUJUD MENYEMBAH KEPADA BERKASKU.

Nas : Kej 37:7

Kemudian mimpi ini tergenapi secara harfiah (Kej 42:6; 43:26; Kej 44:14).

[43:14]  2 Full Life : JIKA TERPAKSA AKU KEHILANGAN ANAK-ANAKKU.

Nas : Kej 43:14

Ketika Israel melihat bahwa ia tidak berdaya untuk mengubah situasi yang buruk itu, satu-satunya tindakan yang dapat dilakukan adalah menyerahkan anak-anaknya kepada Allah, berdoa memohon kemurahan dan mempersiapkan diri untuk menghadapi yang terburuk. Ia rela menerima kehendak Allah sekalipun itu berarti kehilangan anak-anaknya dan menderita. Akan tetapi, ketika semua ini berakhir, Israel mengakhiri hidupnya dengan bersukacita di dalam Allah dan percaya kepada Dia yang telah menuntun hidupnya selama ini.



TIP #28: Arahkan mouse pada tautan catatan yang terdapat pada teks alkitab untuk melihat catatan ayat tersebut dalam popup. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA