TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kejadian 14:23

Konteks
14:23 Aku tidak akan mengambil apa-apa dari kepunyaanmu 1  o  itu, sepotong benang atau tali kasutpun tidak, supaya engkau jangan dapat berkata: Aku telah membuat Abram menjadi kaya.

Kejadian 24:36

Konteks
24:36 Dan Sara, isteri tuanku itu, sesudah tua, x  telah melahirkan anak laki-laki bagi tuanku itu; kepada anaknya itu telah diberikan tuanku segala harta miliknya. y 

Kejadian 31:1

Konteks
Yakub lari meninggalkan Laban
31:1 Kedengaranlah kepada Yakub anak-anak w  Laban berkata demikian: "Yakub telah mengambil segala harta milik ayah x  kita dan dari harta itulah ia membangun segala kekayaannya."

Kejadian 34:11

Konteks
34:11 Lalu Sikhem berkata kepada ayah anak itu dan kepada kakak-kakaknya: "Biarlah kiranya aku mendapat kasihmu, g  aku akan memberikan kepadamu apa yang kamu minta;

Kejadian 45:10-11

Konteks
45:10 Engkau akan tinggal di tanah Gosyen 2  g  dan akan dekat kepadaku, engkau serta anak dan cucumu, kambing domba dan lembu sapimu dan segala milikmu. h  45:11 Di sanalah i  aku memelihara engkau--sebab kelaparan j  ini masih ada lima tahun lagi--supaya engkau jangan jatuh miskin k  bersama seisi rumahmu dan semua orang yang ikut serta dengan engkau.

Kejadian 45:13

Konteks
45:13 Sebab itu ceritakanlah kepada bapa segala kemuliaanku di negeri Mesir n  ini, dan segala yang telah kamu lihat, kemudian segeralah o  bawa bapa ke mari."

Kejadian 46:32

Konteks
46:32 orang-orang itu gembala v  kambing domba, sebab mereka itu pemelihara ternak, w  dan kambing dombanya, lembu sapinya dan segala miliknya x  telah dibawa mereka.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[14:23]  1 Full Life : AKU TIDAK AKAN MENGAMBIL APA-APA DARI KEPUNYAANMU.

Nas : Kej 14:23

Penolakan Abram untuk menerima kekayaan orang Kanaan menunjukkan ketergantungannya kepada Allah dan berkat-berkat-Nya saja (ayat Kej 14:9;

lihat cat. --> Mat 14:19).

[atau ref. Mat 14:19]

[45:10]  2 Full Life : DI TANAH GOSYEN.

Nas : Kej 45:10

Terletak kurang lebih enam puluh lima kilometer dari kota Kairo yang sekarang, Gosyen terletak di delta sungai Nil dan terpisah dari pusat-pusat utama kehidupan di Mesir. Di sanalah bangsa Israel akan hidup dalam keterasingan dari orang Mesir dan berkembang menjadi suatu bangsa.



TIP #09: Klik ikon untuk merubah tampilan teks alkitab dan catatan hanya seukuran layar atau memanjang. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA