TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kejadian 14:18-20

Konteks
14:18 Melkisedek, y  raja Salem 1 , z  membawa roti a  dan anggur; b  ia seorang imam Allah Yang Mahatinggi. c  14:19 Lalu ia memberkati Abram, d  katanya: "Diberkatilah kiranya Abram oleh Allah Yang Mahatinggi, e  Pencipta langit dan bumi, f  14:20 dan terpujilah Allah Yang Mahatinggi, g  yang telah menyerahkan musuhmu ke tanganmu." Lalu Abram memberikan kepadanya sepersepuluh dari semuanya 2 . h 

Kejadian 14:22

Konteks
14:22 Tetapi kata Abram kepada raja negeri Sodom k  itu: "Aku bersumpah l  demi TUHAN, Allah Yang Mahatinggi, m  Pencipta langit dan bumi: n 

Kejadian 16:13

Konteks
16:13 Kemudian Hagar menamakan TUHAN yang telah berfirman kepadanya itu dengan sebutan: "Engkaulah El-Roi. l " Sebab katanya: "Bukankah di sini kulihat Dia yang telah melihat aku? m "

Kejadian 17:1

Konteks
Sunat sebagai tanda perjanjian Allah dengan Abraham
17:1 Ketika Abram berumur u  sembilan puluh sembilan tahun 3 , maka TUHAN menampakkan diri kepada Abram v  dan berfirman kepadanya: "Akulah Allah Yang Mahakuasa, w  hiduplah di hadapan-Ku dengan tidak bercela. x 

Kejadian 21:33

Konteks
21:33 Lalu Abraham menanam sebatang pohon tamariska z  di Bersyeba, dan memanggil di sana nama TUHAN, a  Allah b  yang kekal.

Kejadian 28:3

Konteks
28:3 Moga-moga Allah Yang Mahakuasa p  memberkati q  engkau, membuat engkau beranak cucu r  dan membuat engkau menjadi banyak, s  sehingga engkau menjadi sekumpulan bangsa-bangsa.

Kejadian 31:13

Konteks
31:13 Akulah Allah yang di Betel s  itu, di mana engkau mengurapi tugu, t  dan di mana engkau bernazar u  kepada-Ku; maka sekarang, bersiaplah engkau, pergilah dari negeri ini dan pulanglah ke negeri v  sanak saudaramu."

Kejadian 31:29

Konteks
31:29 Aku ini berkuasa untuk berbuat jahat e  kepadamu, tetapi Allah ayahmu f  telah berfirman kepadaku tadi malam: Jagalah baik-baik, jangan engkau mengatai Yakub dengan sepatah katapun. g 

Kejadian 33:20

Konteks
33:20 Ia mendirikan mezbah j  di situ dan dinamainya itu: "Allah Israel ialah Allah."

Kejadian 35:1

Konteks
Yakub di Betel untuk kedua kalinya
35:1 Allah berfirman kepada Yakub: "Bersiaplah, pergilah ke Betel, s  tinggallah di situ, dan buatlah di situ mezbah t  bagi Allah, u  yang telah menampakkan diri kepadamu, v  ketika engkau lari dari Esau, w  kakakmu."

Kejadian 35:3

Konteks
35:3 Marilah kita bersiap dan pergi ke Betel; aku akan membuat mezbah di situ bagi Allah, a  yang telah menjawab aku pada masa kesesakanku b  dan yang telah menyertai aku di jalan yang kutempuh. c "

Kejadian 35:7

Konteks
35:7 Didirikannyalah mezbah k  di situ, dan dinamainyalah tempat itu El-Betel, l  karena Allah telah menyatakan diri kepadanya m  di situ, ketika ia lari terhadap kakaknya. n 

Kejadian 35:11

Konteks
35:11 Lagi firman Allah kepadanya: "Akulah Allah Yang Mahakuasa. u  Beranakcuculah dan bertambah banyak; v  satu bangsa, w  bahkan sekumpulan bangsa-bangsa, akan terjadi dari padamu dan raja-raja akan berasal dari padamu. x 

Kejadian 43:14

Konteks
43:14 Allah Yang Mahakuasa t  kiranya membuat orang itu menaruh belas kasihan u  kepadamu, supaya ia membiarkan saudaramu yang lain itu beserta Benyamin kembali. v  Mengenai aku ini, jika terpaksa aku kehilangan anak-anakku 4 , biarlah juga kehilangan! w "

Kejadian 46:3

Konteks
46:3 Lalu firman-Nya: "Akulah Allah, Allah ayahmu, a  janganlah takut 5  b  pergi ke Mesir, c  sebab Aku akan membuat engkau menjadi bangsa d  yang besar di sana. e 

Kejadian 48:3

Konteks
48:3 Berkatalah Yakub kepada Yusuf: "Allah, Yang Mahakuasa v  telah menampakkan diri kepadaku di Lus w  di tanah Kanaan dan memberkati aku x 

Kejadian 49:25

Konteks
49:25 oleh Allah j  ayahmu yang akan menolong k  engkau, dan oleh Allah Yang Mahakuasa, l  yang akan memberkati engkau dengan berkat dari langit di atas, dengan berkat samudera raya yang letaknya di bawah, m  dengan berkat buah dada n  dan kandungan. o 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[14:18]  1 Full Life : MELKISEDEK, RAJA SALEM.

Nas : Kej 14:18

Melkisedek (artinya "raja kebenaran") menjadi baik "raja Salem" (mungkin Yerusalem kuno) maupun "imam Allah yang Mahatinggi." Ia melayani Allah yang esa dan benar, seperti Abram. Melkisedek adalah seorang Kanaan, jadi, seperti Ayub, adalah teladan orang bukan-Israel yang saleh. Melkisedek merupakan lambang atau gambaran dari pangkat raja dan keimaman abadi Yesus Kristus (bd. Mazm 110:4;

lihat cat. --> Ibr 7:1;

lihat cat. --> Ibr 7:3).

[atau ref. Ibr 7:1,3]

[14:20]  2 Full Life : MEMBERIKAN KEPADANYA SEPERSEPULUH DARI SEMUANYA.

Nas : Kej 14:20

Abram memberikan kepada Melkisedek sepersepuluh dari barang rampasan yang diperolehnya (bd. Ibr 7:4) sebagai ungkapan syukur atas pertolongan dan kasih karunia Allah. Inilah untuk pertama kalinya persepuluhan disebut dalam Alkitab.

[17:1]  3 Full Life : SEMBILAN PULUH SEMBILAN TAHUN.

Nas : Kej 17:1

Abram kini berusia sembilan puluh sembilan tahun dan Sarai jauh melampaui usia yang mampu melahirkan anak. Tetapi tiga belas tahun setelah kelahiran Ismael dan dua puluh empat tahun setelah janji Allah yang pertama, Tuhan menampakkan diri kepada Abram dengan suatu berita dan sebuah tuntutan.

  1. 1) Allah menyatakan diri sebagai "Allah Yang Mahakuasa" (Ibr. _El Shaddai_), yang artinya bahwa Ia dapat melakukan segala sesuatu dan tidak ada yang mustahil bagi Dia. Sebagai Allah Yang Mahakuasa, Ia dapat menggenapi semua janji-Nya ketika secara alami tidak mungkin digenapi lagi. Dengan demikian anak Abram yang dijanjikan itu akan lahir ke dalam dunia oleh suatu mukjizat (bd. ayat Kej 17:15-19; 35:11; Yes 13:6; Rom 4:19; Ibr 11:12).
  2. 2) Allah menuntut bahwa Abram berjalan di hadapan-Nya dengan tidak bercela (yaitu, mengabdi sepenuhnya untuk melaksanakan kehendak Allah). Sama seperti iman Abram diperlukan untuk menerima perjanjian Allah, demikian pula suatu usaha sungguh-sungguh untuk menyenangkan Allah dituntut bagi kesinambungan berkat-berkat perjanjian dengan Allah (bd. Kej 22:16-18). Iman Abram harus disertai ketaatan

    (lihat cat. --> Rom 1:5),

    [atau ref. Rom 1:5]

    jikalau tidak dia akan dinyatakan tak mampu berperan serta dalam maksud-maksud abadi Allah

    (lihat art. PERJANJIAN ALLAH DENGAN ABRAHAM, ...).

    Dengan kata lain, semua janji dan mukjizat Allah hanya akan terjadi ketika umat-Nya berusaha untuk hidup tidak bercacat dan hati mereka tetap terarah kepada-Nya (bd. Kej 5:24; 6:9; Ul 13:4;

    lihat cat. --> Mat 17:20).

    [atau ref. Mat 17:20]

[43:14]  4 Full Life : JIKA TERPAKSA AKU KEHILANGAN ANAK-ANAKKU.

Nas : Kej 43:14

Ketika Israel melihat bahwa ia tidak berdaya untuk mengubah situasi yang buruk itu, satu-satunya tindakan yang dapat dilakukan adalah menyerahkan anak-anaknya kepada Allah, berdoa memohon kemurahan dan mempersiapkan diri untuk menghadapi yang terburuk. Ia rela menerima kehendak Allah sekalipun itu berarti kehilangan anak-anaknya dan menderita. Akan tetapi, ketika semua ini berakhir, Israel mengakhiri hidupnya dengan bersukacita di dalam Allah dan percaya kepada Dia yang telah menuntun hidupnya selama ini.

[46:3]  5 Full Life : AKULAH ALLAH ... JANGANLAH TAKUT.

Nas : Kej 46:3

Allah sekali lagi berjanji untuk menyertai Yakub dan keturunannya, sambil mengulangi janji bahwa keturunan Yakub akan menjadi bangsa yang besar dan bahwa mereka akan kembali ke Kanaan. Kita semua membutuhkan kepastian akan kasih, perhatian, dan kehadiran Allah selama hidup di bumi ini dan mengalami berbagai kesulitan dan keputusan yang tidak dapat dielakkan di dunia yang berdosa ini. Jikalau saudara sungguh-sungguh berusaha mengikut Tuhan, saudara berhak untuk memohon Allah menegaskan kembali kasih dan bimbingan-Nya di dalam kehidupan saudara (bd. Yoh 1:12-13).



TIP #10: Klik ikon untuk merubah tampilan teks alkitab menjadi per baris atau paragraf. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA