TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kejadian 15:13

Konteks
15:13 Firman TUHAN kepada Abram: "Ketahuilah dengan sesungguhnya bahwa keturunanmu akan menjadi orang asing dalam suatu negeri, yang bukan kepunyaan mereka 1 , dan bahwa mereka akan diperbudak r  dan dianiaya, empat ratus tahun s  lamanya.

Kejadian 18:10

Konteks
18:10 Dan firman-Nya: "Sesungguhnya Aku akan kembali tahun depan v  mendapatkan engkau, pada waktu itulah Sara, isterimu, akan mempunyai seorang anak laki-laki. w " Dan Sara mendengarkan pada pintu kemah yang di belakang-Nya.

Kejadian 19:19-20

Konteks
19:19 Sungguhlah hambamu ini telah dikaruniai belas kasihan di hadapanmu, r  dan tuanku telah berbuat kemurahan s  besar kepadaku dengan memelihara hidupku, tetapi jika aku harus lari ke pegunungan, t  pastilah aku akan tersusul oleh bencana itu, sehingga matilah aku. 19:20 Sungguhlah kota yang di sana itu cukup dekat kiranya untuk lari ke sana; kota itu kecil; izinkanlah kiranya aku lari ke sana. Bukankah kota itu kecil? Jika demikian, nyawaku akan terpelihara."

Kejadian 23:13

Konteks
23:13 serta berkata kepada Efron dengan didengar oleh mereka: "Sesungguhnya, jika engkau suka, dengarkanlah aku: aku membayar harga ladang itu; terimalah itu dari padaku, supaya aku dapat menguburkan isteriku yang mati itu di sana."

Kejadian 27:37

Konteks
27:37 Lalu Ishak menjawab Esau, katanya: "Sesungguhnya telah kuangkat dia menjadi tuan atas engkau, dan segala saudaranya telah kuberikan kepadanya menjadi hambanya, dan telah kubekali dia dengan gandum dan anggur; m  maka kepadamu, apa lagi yang dapat kuperbuat, ya anakku?"

Kejadian 28:15

Konteks
28:15 Sesungguhnya Aku menyertai engkau t  dan Aku akan melindungi engkau, u  v  ke manapun engkau pergi, w  dan Aku akan membawa engkau kembali ke negeri ini, x  sebab Aku tidak akan meninggalkan engkau, y  melainkan tetap melakukan apa yang Kujanjikan kepadamu. z  a "

Kejadian 29:33

Konteks
29:33 Mengandung pulalah ia, lalu melahirkan seorang anak laki-laki, maka ia berkata: "Sesungguhnya, TUHAN telah mendengar, bahwa aku tidak dicintai, v  lalu diberikan-Nya pula anak ini kepadaku." Maka ia menamai anak itu Simeon. w 

Kejadian 42:16

Konteks
42:16 Suruhlah seorang dari padamu untuk menjemput adikmu t  itu, tetapi kamu ini harus tinggal terkurung u  di sini. Dengan demikian perkataanmu dapat diuji, apakah benar, v  dan jika tidak, demi hidup Firaun, sungguh-sungguhlah kamu ini pengintai. w "
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[15:13]  1 Full Life : SUATU NEGERI, YANG BUKAN KEPUNYAAN MEREKA.

Nas : Kej 15:13

Allah memberi tahu Abram bahwa keturunannya akan pergi ke Mesir dan ditindas selama 400 tahun. Angka ini adalah angka yang dibulatkan dari 430 tahun masa penindasan bangsa Israel (bd. Kel 12:40).



TIP #10: Klik ikon untuk merubah tampilan teks alkitab menjadi per baris atau paragraf. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA