TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kejadian 16:6

Konteks
16:6 Kata Abram kepada Sarai: "Hambamu itu di bawah kekuasaanmu; w  perbuatlah kepadanya apa yang kaupandang baik." Lalu Sarai menindas x  Hagar, sehingga ia lari meninggalkannya.

Kejadian 24:33

Konteks
24:33 Tetapi ketika dihidangkan makanan di depannya, berkatalah orang itu: "Aku tidak akan makan sebelum kusampaikan pesan yang kubawa ini." Jawab Laban: "Silakan!"

Kejadian 24:65

Konteks
24:65 Katanya kepada hamba itu: "Siapakah laki-laki itu yang berjalan di padang ke arah kita?" Jawab hamba itu: "Dialah tuanku itu." Lalu Ribka mengambil telekungnya z  dan bertelekunglah ia.

Kejadian 26:9

Konteks
26:9 Lalu Abimelekh memanggil Ishak dan berkata: "Sesungguhnya dia isterimu, masakan engkau berkata: Dia saudaraku? q " Jawab Ishak kepadanya: "Karena pikirku: Jangan-jangan aku mati karena dia."

Kejadian 29:8

Konteks
29:8 Tetapi jawab mereka: "Kami tidak dapat melakukan itu selama segala kumpulan binatang itu belum berkumpul; barulah batu c  itu digulingkan dari mulut sumur dan kami memberi minum d  kambing domba kami."

Kejadian 40:8

Konteks
40:8 Jawab mereka kepadanya: "Kami bermimpi, tetapi tidak ada orang yang dapat mengartikannya. c " Lalu kata Yusuf kepada mereka: "Bukankah Allah d  yang menerangkan arti mimpi? Ceritakanlah kiranya mimpimu itu kepadaku."

Kejadian 43:3

Konteks
43:3 Lalu Yehuda u  menjawabnya: "Orang itu telah memperingatkan kami dengan sungguh-sungguh: Kamu tidak boleh melihat mukaku, jika adikmu itu tidak ada bersama-sama dengan kamu. v 

Kejadian 47:30

Konteks
47:30 karena aku mau mendapat perhentian bersama-sama dengan nenek moyangku. n  Sebab itu angkutlah aku dari Mesir 1  dan kuburkanlah aku dalam kubur mereka. o " Jawabnya: "Aku akan berbuat seperti katamu itu."
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[47:30]  1 Full Life : ANGKUTLAH AKU DARI MESIR.

Nas : Kej 47:30

Yakub akan mati tanpa menerima janji itu, tetapi dengan iman kepada Allah ia melihat ke depan ketika Allah akan menuntun umat itu kembali ke Kanaan

(lihat cat. --> Kej 46:3).

[atau ref. Kej 46:3]

Dengan berpikir demikian, ia meminta untuk dikuburkan di tempat penguburan keluarganya (bd. Ibr 11:22).



TIP #28: Arahkan mouse pada tautan catatan yang terdapat pada teks alkitab untuk melihat catatan ayat tersebut dalam popup. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA