TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kejadian 22:12

Konteks
22:12 Lalu Ia berfirman: "Jangan bunuh anak itu dan jangan kauapa-apakan dia, sebab telah Kuketahui sekarang, bahwa engkau takut akan Allah 1 , a  dan engkau tidak segan-segan untuk menyerahkan anakmu b  yang tunggal kepada-Ku."

Kejadian 24:40

Konteks
24:40 Tetapi katanya kepadaku: TUHAN, yang di hadapan-Nya aku hidup, d  akan mengutus malaikat-Nya menyertai engkau, e  dan akan membuat perjalananmu berhasil 2 , f  sehingga engkau akan mengambil bagi anakku seorang isteri dari kaumku dan dari rumah ayahku. g 

Kejadian 30:30

Konteks
30:30 sebab harta milikmu tidak begitu banyak sebelum aku datang, tetapi sekarang telah berkembang dengan sangat, dan TUHAN telah memberkati engkau sejak aku berada di sini; a  jadi, bilakah dapat aku bekerja untuk rumah tanggaku sendiri? b "

Kejadian 41:45

Konteks
41:45 Lalu Firaun menamai Yusuf: s  Zafnat-Paaneah, serta memberikan Asnat, anak Potifera, imam t  di On, u  kepadanya menjadi isterinya. v  Demikianlah Yusuf muncul sebagai kuasa atas seluruh tanah Mesir.

Kejadian 48:16

Konteks
48:16 dan sebagai Malaikat c  yang telah melepaskan aku dari segala bahaya, d  Dialah kiranya yang memberkati e  orang-orang muda ini, f  sehingga namaku serta nama nenek dan bapaku, Abraham dan Ishak, g  termasyhur oleh karena mereka dan sehingga mereka bertambah-tambah menjadi jumlah yang besar di bumi. h "
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[22:12]  1 Full Life : KUKETAHUI SEKARANG, BAHWA ENGKAU TAKUT AKAN ALLAH.

Nas : Kej 22:12

Ketika Abraham mulai melaksanakan upacara persembahan (ayat Kej 22:10), Allah melihat bahwa dia sudah membuat penyerahan sempurna dalam hatinya. Tuhan kini tahu bahwa Abraham adalah orang yang takut akan Allah dan perhatian terutamanya adalah melakukan kehendak Allah.

[24:40]  2 Full Life : AKAN MENGUTUS MALAIKAT-NYA MENYERTAI ENGKAU, DAN AKAN MEMBUAT PERJALANANMU BERHASIL.

Nas : Kej 24:40

Ayat ini menyatakan salah satu cara Allah melindungi anak-anak-Nya dan menuntun jalan hidup mereka. Ia bisa mengutus malaikat-malaikat untuk bekerja di belakang layar untuk menjadikan perjalanan mereka berhasil. Ibr 1:14 menyatakan bahwa para malaikat adalah "roh-roh yang melayani, yang diutus untuk melayani mereka yang harus memperoleh keselamatan"

(lihat cat. --> Mat 18:10;

[atau ref. Mat 18:10]

lihat art. PARA MALAIKAT DAN MALAIKAT TUHAN).



TIP #21: Untuk mempelajari Sejarah/Latar Belakang kitab/pasal Alkitab, gunakan Boks Temuan pada Tampilan Alkitab. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA