TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kejadian 2:3

Konteks
2:3 Lalu Allah memberkati hari ketujuh itu 1  dan menguduskannya, o  karena pada hari itulah Ia berhenti p  dari segala pekerjaan penciptaan q  yang telah dibuat-Nya itu.

Kejadian 2:5

Konteks
2:5 belum ada semak apapun di bumi, belum timbul t  tumbuh-tumbuhan apapun di padang, sebab TUHAN Allah belum menurunkan hujan ke bumi, u  dan belum ada orang untuk mengusahakan tanah itu;

Kejadian 2:7

Konteks
2:7 ketika itulah TUHAN Allah membentuk v  manusia w  itu dari debu x  tanah y  dan menghembuskan nafas z  hidup a  ke dalam hidungnya; demikianlah manusia itu menjadi makhluk b  yang hidup 2 .

Kejadian 6:3

Konteks
6:3 Berfirmanlah TUHAN: "Roh-Ku v  tidak akan selama-lamanya w  tinggal di dalam manusia, karena manusia itu adalah daging, x  tetapi umurnya akan seratus dua puluh tahun saja."

Kejadian 13:6

Konteks
13:6 Tetapi negeri itu tidak cukup luas bagi mereka untuk diam bersama-sama, sebab harta milik mereka amat banyak, sehingga mereka tidak dapat diam bersama-sama. c 

Kejadian 15:18

Konteks
15:18 Pada hari itulah TUHAN mengadakan perjanjian dengan Abram 3  c  serta berfirman: "Kepada keturunanmulah Kuberikan negeri d  ini, mulai dari sungai Mesir e  sampai ke sungai yang besar itu, sungai Efrat: f 

Kejadian 18:10

Konteks
18:10 Dan firman-Nya: "Sesungguhnya Aku akan kembali tahun depan v  mendapatkan engkau, pada waktu itulah Sara, isterimu, akan mempunyai seorang anak laki-laki. w " Dan Sara mendengarkan pada pintu kemah yang di belakang-Nya.

Kejadian 18:14

Konteks
18:14 Adakah sesuatu apapun yang mustahil untuk TUHAN 4 ? c  Pada waktu yang telah ditetapkan itu, tahun depan, d  Aku akan kembali mendapatkan engkau, pada waktu itulah Sara mempunyai seorang anak laki-laki. e "

Kejadian 18:31

Konteks
18:31 Katanya: "Sesungguhnya aku telah memberanikan diri berkata kepada Tuhan. Sekiranya dua puluh didapati di sana?" Firman-Nya: "Aku tidak akan memusnahkannya karena yang dua puluh itu."

Kejadian 24:11

Konteks
24:11 Di sana disuruhnyalah unta itu berhenti di luar kota dekat suatu sumur, d  pada waktu petang hari, waktu perempuan-perempuan keluar untuk menimba air. e 

Kejadian 29:20

Konteks
29:20 Jadi bekerjalah Yakub tujuh tahun lamanya untuk mendapat Rahel z  itu, tetapi yang tujuh tahun itu dianggapnya seperti beberapa hari saja, karena cintanya kepada Rahel. a 

Kejadian 29:32-33

Konteks
29:32 Lea mengandung, lalu melahirkan seorang anak laki-laki, s  dan menamainya Ruben, t  sebab katanya: "Sesungguhnya TUHAN telah memperhatikan kesengsaraanku; u  sekarang tentulah aku akan dicintai oleh suamiku." 29:33 Mengandung pulalah ia, lalu melahirkan seorang anak laki-laki, maka ia berkata: "Sesungguhnya, TUHAN telah mendengar, bahwa aku tidak dicintai, v  lalu diberikan-Nya pula anak ini kepadaku." Maka ia menamai anak itu Simeon. w 

Kejadian 31:16

Konteks
31:16 Tetapi segala kekayaan, yang telah diambil Allah dari ayah kami, adalah milik kami dan anak-anak kami; z  maka sekarang, perbuatlah segala yang difirmankan Allah kepadamu."

Kejadian 34:14

Konteks
34:14 berkatalah mereka kepada kedua orang itu: "Kami tidak dapat berbuat demikian, memberikan adik kami kepada seorang laki-laki yang tidak bersunat, k  sebab hal itu aib bagi kami.

Kejadian 35:7-8

Konteks
35:7 Didirikannyalah mezbah k  di situ, dan dinamainyalah tempat itu El-Betel, l  karena Allah telah menyatakan diri kepadanya m  di situ, ketika ia lari terhadap kakaknya. n  35:8 Ketika Debora, inang pengasuh o  Ribka, mati, dikuburkanlah ia di sebelah hilir Betel p  di bawah pohon besar, q  yang dinamai orang: Pohon Besar Penangisan.

Kejadian 37:3

Konteks
37:3 Israel f  lebih mengasihi Yusuf dari semua anaknya g  yang lain, sebab Yusuf itulah anaknya yang lahir pada masa tuanya; h  dan ia menyuruh membuat jubah i  yang maha indah 5  bagi dia. j 

Kejadian 37:25

Konteks
37:25 Kemudian duduklah mereka untuk makan. Ketika mereka mengangkat muka, kelihatanlah kepada mereka suatu kafilah orang Ismael s  datang dari Gilead t  dengan untanya yang membawa damar, balsam u  dan damar ladan, v  dalam perjalanannya mengangkut barang-barang itu ke Mesir. w 

Kejadian 38:26

Konteks
38:26 Yehuda memeriksa barang-barang itu, lalu berkata: "Bukan aku, tetapi perempuan itulah yang benar, s  karena memang aku tidak memberikan dia kepada Syela, t  anakku." Dan ia tidak bersetubuh lagi dengan perempuan itu.

Kejadian 42:20

Konteks
42:20 Tetapi saudaramu yang bungsu itu haruslah kamu bawa kepadaku, c  supaya perkataanmu itu ternyata benar dan kamu jangan mati." Demikianlah diperbuat mereka.

Kejadian 47:24

Konteks
47:24 Mengenai hasilnya, kamu harus berikan seperlima x  bagian kepada Firaun, dan yang empat bagian lagi, itulah menjadi benih untuk ladangmu dan menjadi makanan kamu dan mereka yang ada di rumahmu, dan menjadi makanan anak-anakmu."

Kejadian 48:5

Konteks
48:5 Maka sekarang kedua anakmu yang lahir bagimu di tanah Mesir, b  sebelum aku datang kepadamu ke Mesir, akulah yang empunya mereka 6 ; akulah yang akan empunya c  Efraim dan Manasye sama seperti Ruben d  dan Simeon. e 

Kejadian 48:14

Konteks
48:14 Tetapi Israel v  mengulurkan tangan kanannya dan meletakkannya di atas kepala Efraim, w  walaupun ia yang bungsu, x  dan tangan kirinya di atas kepala Manasye--jadi tangannya bersilang, walaupun Manasye yang sulung. y 

Kejadian 48:22

Konteks
48:22 Dan sekarang aku memberikan kepadamu sebagai kelebihanmu dari pada saudara-saudaramu, w  suatu punggung gunung x  yang kurebut dengan pedang y  dan panahku dari tangan orang Amori."
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:3]  1 Full Life : ALLAH MEMBERKATI HARI KETUJUH ITU.

Nas : Kej 2:3

Allah memberkati hari ketujuh (yaitu Sabat) dan menetapkannya sebagai hari yang kudus dan hari perhentian khusus sebagai peringatan akan selesainya seluruh karya penciptaan. Kemudian Allah menjadikan hari Sabat suatu hari berkat bagi umat-Nya yang setia (Kel 20:8). Allah menyatakannya sebagai hari perhentian, pelayanan, dan persekutuan dengan-Nya (Kel 16:29; 31:12-17;

lihat cat. --> Mat 12:1).

[atau ref. Mat 12:1]

[2:7]  2 Full Life : MAKHLUK YANG HIDUP.

Nas : Kej 2:7

Pemberian hidup kepada manusia dilukiskan sebagai akibat dari tindakan Allah yang khusus, berbeda dengan penciptaan makhluk hidup lainnya. Allah secara khusus memberikan hidup dan nafas kepada manusia pertama, yang menunjukkan bahwa hidup manusia lebih tinggi dan berhakikat lain daripada bentuk kehidupan lain dan bahwa ada hubungan unik antara hidup ilahi dengan hidup manusia (bd. Kej 1:26-27). Allah merupakan sumber pokok dari hidup umat manusia.

[15:18]  3 Full Life : TUHAN MENGADAKAN PERJANJIAN DENGAN ABRAM.

Nas : Kej 15:18

Pelaksanaan perjanjian diuraikan dalam ayat Kej 15:9-17.

  1. 1) Itu terdiri dari mengambil hewan yang sudah dibunuh, dibelahnya menjadi dua lalu belahan-belahan itu diletakkan saling berhadapan dalam dua deret (ayat Kej 15:10). Setelah itu kedua pihak yang mengadakan perjanjian berjalan di antara kedua deret belahan hewan itu, yang melambangkan bahwa apabila mereka tidak setia kepada perjanjian itu maka mereka akan binasa seperti hewan tersebut (ayat Kej 15:17; bd. Yer 34:18). "Perapian yang berasap" melambangkan kehadiran Allah (ayat Kej 15:17; bd. Kel 3:2; 14:24).
  2. 2) Perhatikan bahwa sekalipun perjanjian sering kali menetapkan kewajiban-kewajiban bagi kedua belah pihak (bd. Kej 17:9-14), dalam peristiwa ini hanya Allah yang lewat di antara potongan-potongan daging itu (ayat Kej 15:17). Allah sendiri yang menentukan janji dan kewajiban-kewajiban perjanjian itu; Abram hanya perlu menerimanya dengan iman yang taat

    (lihat cat. --> Kej 17:2).

    [atau ref. Kej 17:2]

[18:14]  4 Full Life : ADAKAH SESUATU APAPUN YANG MUSTAHIL UNTUK TUHAN?

Nas : Kej 18:14

Allah ingin agar kita paham bahwa Ia berkuasa untuk melaksanakan apa yang dijanjikan-Nya. Yesus menekankan kebenaran ini ketika mengatakan, " ... bagi Allah segala sesuatu mungkin" (Mat 19:26).

[37:3]  5 Full Life : JUBAH YANG MAHA INDAH.

Nas : Kej 37:3

Jubah maha indah yang diterima Yusuf dari ayahnya sangat berbeda dengan jubah sederhana yang dipakai kakak-kakaknya. Pemberian itu menunjukkan sikap pilih kasih dan penghormatan khusus dari ayahnya.

[48:5]  6 Full Life : AKULAH YANG EMPUNYA MEREKA.

Nas : Kej 48:5

Yakub menganggap kedua anak Yusuf sebagai anaknya sendiri, dengan demikian menjamin dua bagian warisan kepada Yusuf. Efraim dan Manasye akan memiliki hak dan kedudukan yang setara dengan saudara-saudara Yusuf lainnya seperti Ruben dan Simeon. Keturunan Efraim dan Manasye masing-masing menjadi satu suku Israel.



TIP #25: Tekan Tombol pada halaman Studi Kamus untuk melihat bahan lain berbahasa inggris. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA