TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kejadian 3:22

Konteks
3:22 Berfirmanlah TUHAN Allah: "Sesungguhnya manusia itu telah menjadi seperti salah satu dari Kita, r  tahu tentang yang baik dan yang jahat 1 ; maka sekarang jangan sampai ia mengulurkan tangannya dan mengambil pula dari buah pohon kehidupan s  itu dan memakannya, sehingga ia hidup untuk selama-lamanya."

Kejadian 19:14

Konteks
19:14 Keluarlah Lot, lalu berbicara dengan kedua bakal menantunya, yang akan kawin dengan kedua anaknya perempuan, katanya: "Bangunlah, keluarlah dari tempat ini, sebab TUHAN akan memusnahkan kota ini. h " Tetapi ia dipandang oleh kedua bakal menantunya itu sebagai orang yang berolok-olok i  saja.

Kejadian 21:23

Konteks
21:23 Oleh sebab itu, bersumpahlah m  kepadaku di sini demi Allah, bahwa engkau tidak akan berlaku curang kepadaku, atau kepada anak-anakku, atau kepada cucu cicitku; n  sesuai dengan persahabatan yang kulakukan kepadamu, o  demikianlah harus engkau berlaku kepadaku dan kepada negeri yang kautinggali sebagai orang asing."

Kejadian 23:6

Konteks
23:6 "Dengarlah kepada kami, tuanku. Tuanku ini seorang raja agung g  di tengah-tengah kami; jadi kuburkanlah isterimu yang mati itu dalam kuburan kami yang terpilih, tidak akan ada seorangpun dari kami yang menolak menyediakan kuburannya bagimu untuk menguburkan isterimu yang mati itu."

Kejadian 26:3

Konteks
26:3 Tinggallah b  di negeri ini sebagai orang asing, maka Aku akan menyertai engkau 2  c  dan memberkati engkau, d  sebab kepadamulah dan kepada keturunanmu akan Kuberikan seluruh negeri e  ini, dan Aku akan menepati sumpah yang telah Kuikrarkan kepada Abraham, f  ayahmu.

Kejadian 26:7

Konteks
26:7 Ketika orang-orang di tempat itu bertanya tentang isterinya, berkatalah ia: "Dia saudaraku, o " sebab ia takut mengatakan: "Ia isteriku," karena pikirnya: "Jangan-jangan aku dibunuh oleh penduduk tempat ini karena Ribka, sebab elok parasnya."

Kejadian 27:36-37

Konteks
27:36 Kata Esau: "Bukankah tepat namanya Yakub, i  karena ia telah dua kali menipu j  aku. Hak kesulunganku k  telah dirampasnya, dan sekarang dirampasnya pula berkat l  yang untukku." Lalu katanya: "Apakah bapa tidak mempunyai berkat lain bagiku?" 27:37 Lalu Ishak menjawab Esau, katanya: "Sesungguhnya telah kuangkat dia menjadi tuan atas engkau, dan segala saudaranya telah kuberikan kepadanya menjadi hambanya, dan telah kubekali dia dengan gandum dan anggur; m  maka kepadamu, apa lagi yang dapat kuperbuat, ya anakku?"

Kejadian 30:15

Konteks
30:15 Jawab Lea kepadanya: "Apakah belum cukup b  bagimu mengambil suamiku? Sekarang pula mau mengambil lagi buah dudaim c  anakku?" Kata Rahel: "Kalau begitu biarlah ia tidur dengan engkau pada malam ini sebagai ganti buah dudaim anakmu itu."

Kejadian 30:31

Konteks
30:31 Kata Laban: "Apakah yang harus kuberikan kepadamu?" Jawab Yakub: "Tidak usah kauberikan apa-apa kepadaku; aku mau lagi menggembalakan kambing dombamu dan menjaganya, asal engkau mengizinkan hal ini kepadaku:

Kejadian 38:18

Konteks
38:18 Tanyanya: "Apakah tanggungan yang harus kuberikan kepadamu?" Jawab perempuan itu: "Cap meteraimu h  serta kalungmu dan tongkat i  yang ada di tanganmu itu." Lalu diberikannyalah semuanya itu kepadanya, maka ia menghampirinya. Perempuan itu mengandung dari padanya. j 

Kejadian 41:45

Konteks
41:45 Lalu Firaun menamai Yusuf: s  Zafnat-Paaneah, serta memberikan Asnat, anak Potifera, imam t  di On, u  kepadanya menjadi isterinya. v  Demikianlah Yusuf muncul sebagai kuasa atas seluruh tanah Mesir.

Kejadian 43:18

Konteks
43:18 Lalu ketakutanlah e  orang-orang itu, karena mereka dibawa ke dalam rumah Yusuf. f  Kata mereka: "Yang menjadi sebab kita dibawa ke sini, ialah perkara uang yang dikembalikan ke dalam karung g  kita pada mulanya itu, supaya kita disergap h  dan ditangkap dan supaya kita dijadikan budak i  dan keledai j  kita diambil."

Kejadian 45:23

Konteks
45:23 Di samping itu kepada ayahnya dikirimkannya sepuluh ekor keledai i  jantan, dimuati dengan apa yang paling baik j  di Mesir, lagipula sepuluh ekor keledai betina, dimuati dengan gandum dan roti dan makanan untuk ayahnya dalam perjalanan. k 

Kejadian 48:7

Konteks
48:7 Kalau aku, pada waktu perjalananku dari Padan, f  g  aku kematian Rahel di tanah Kanaan di jalan, ketika kami tidak berapa jauh lagi dari Efrata, dan aku menguburkannya di sana, di sisi jalan ke Efrata" --yaitu Betlehem. h 

Kejadian 48:16

Konteks
48:16 dan sebagai Malaikat c  yang telah melepaskan aku dari segala bahaya, d  Dialah kiranya yang memberkati e  orang-orang muda ini, f  sehingga namaku serta nama nenek dan bapaku, Abraham dan Ishak, g  termasyhur oleh karena mereka dan sehingga mereka bertambah-tambah menjadi jumlah yang besar di bumi. h "
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[3:22]  1 Full Life : TAHU TENTANG YANG BAIK DAN YANG JAHAT.

Nas : Kej 3:22

Adam dan Hawa telah berusaha untuk menyejajarkan diri mereka dengan Allah dan menentukan sendiri norma-norma mereka

(lihat cat. --> Kej 3:5).

[atau ref. Kej 3:5]

Karena kejatuhan, manusia dalam arti tertentu terlepas dari Allah dan mulai membedakan sendiri antara yang baik dan jahat.

  1. 1) Di dalam dunia ini, penilaian manusia yang tidak sempurna dan sesat sering kali menentukan apa yang baik dan yang buruk. Ini tidak pernah dikehendaki Allah, karena Ia bermaksud agar kita mengetahui yang baik dalam ketergantungan kepada Dia dan firman-Nya.
  2. 2) Semua yang mengakui Kristus sebagai Tuhan kembali kepada maksud Allah semula bagi umat manusia. Mereka bergantung pada firman Allah untuk menentukan apa yang baik.

[26:3]  2 Full Life : AKU AKAN MENYERTAI ENGKAU.

Nas : Kej 26:3-4

Allah menampakkan diri kepada Ishak dan menyalurkan kepadanya janji-janji yang diberikan-Nya kepada Abraham (Kej 12:1-3,7; 13:14-18; Kej 15:1-21; 17:1-8,15-22; 22:15-18). Seperti ayahnya, Ishak harus belajar hidup dengan janji-janji Allah. Bagian yang penting dari janji perjanjian itu adalah hubungan pribadi dengan Allah yang diungkapkan dalam kata-kata, "Aku akan menyertai engkau" (ayat Kej 26:24;

lihat cat. --> Kej 17:7;

[atau ref. Kej 17:7]

lihat art. PERJANJIAN ALLAH DENGAN ABRAHAM, ...).



TIP #35: Beritahu teman untuk menjadi rekan pelayanan dengan gunakan Alkitab SABDA™ di situs Anda. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA