TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kejadian 36:7

Konteks
36:7 Sebab harta milik mereka terlalu banyak, sehingga mereka tidak dapat tinggal bersama-sama, dan negeri penumpangan mereka tidak dapat memuat mereka karena banyaknya ternak b  mereka itu.

Kejadian 38:9

Konteks
38:9 Tetapi Onan 1  tahu, bahwa bukan ia yang empunya keturunannya nanti, sebab itu setiap kali ia menghampiri isteri kakaknya itu, ia membiarkan maninya terbuang, supaya ia jangan memberi keturunan kepada kakaknya.

Kejadian 42:13

Konteks
42:13 Lalu jawab mereka: "Hamba-hambamu n  ini dua belas orang, kami bersaudara, anak dari satu ayah di tanah Kanaan, o  tetapi yang bungsu sekarang ada pada ayah kami, dan seorang sudah tidak ada lagi. p "

Kejadian 42:32

Konteks
42:32 Kami dua belas orang bersaudara, anak-anak ayah kami; seorang sudah tidak ada lagi, dan yang bungsu ada sekarang pada ayah kami, di tanah Kanaan. b 

Kejadian 44:8

Konteks
44:8 Bukankah uang a  yang kami dapati di dalam mulut karung b  kami telah kami bawa kembali kepadamu dari tanah Kanaan? c  Masakan kami mencuri d  emas atau perak dari rumah tuanmu?

Kejadian 46:6

Konteks
46:6 Mereka membawa juga ternaknya dan harta bendanya, k  yang telah diperoleh l  mereka di tanah Kanaan, lalu tibalah mereka di Mesir, m  yakni Yakub dan seluruh keturunannya bersama-sama dengan dia.

Kejadian 46:12

Konteks
46:12 Anak-anak Yehuda b  ialah Er, c  Onan, d  Syela, Peres e  dan Zerah; f  tetapi Er dan Onan mati di tanah Kanaan; g  dan anak-anak Peres h  ialah Hezron dan Hamul. i 

Kejadian 48:21

Konteks
48:21 Kemudian berkatalah Israel kepada Yusuf: "Tidak lama lagi aku akan mati, tetapi Allah akan menyertai kamu u  dan membawa kamu kembali ke negeri nenek moyangmu. v 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[38:9]  1 Full Life : ONAN.

Nas : Kej 38:9

Hukum di Timur Dekat kuno menuntut bahwa saudara laki-laki dari suami menikahi jandanya jikalau ia belum mempunyai anak dan dengan demikian mempunyai anak atas nama saudara yang sudah mati itu (ayat Kej 38:8; Ul 25:5-10). Dosa Onan ialah penolakannya untuk memenuhi tanggung jawab ini. Allah mengambil nyawanya karena ia tidak bersedia memberi anak kepada Tamar (ayat Kej 38:10).



TIP #31: Tutup popup dengan arahkan mouse keluar dari popup. Tutup sticky dengan menekan ikon . [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA