TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Keluaran 12:24

Konteks
12:24 Kamu harus memegang ini sebagai ketetapan i  sampai selama-lamanya bagimu dan bagi anak-anakmu.

Keluaran 13:10

Konteks
13:10 Haruslah kaupegang ketetapan n  ini pada waktunya o  yang sudah ditentukan, dari tahun ke tahun.

Keluaran 15:26

Konteks
15:26 firman-Nya: "Jika kamu sungguh-sungguh mendengarkan suara TUHAN, Allahmu, dan melakukan apa yang benar di mata-Nya, dan memasang telingamu kepada perintah-perintah-Nya dan tetap mengikuti i  segala ketetapan-Nya, j  maka Aku tidak akan menimpakan kepadamu penyakit k  manapun, yang telah Kutimpakan kepada orang Mesir; sebab Aku Tuhanlah yang menyembuhkan l  engkau 1 ."

Keluaran 19:5

Konteks
19:5 Jadi sekarang, jika kamu sungguh-sungguh j  mendengarkan firman-Ku 2  dan berpegang pada perjanjian-Ku, k  maka kamu akan menjadi harta l  kesayangan-Ku 3  sendiri dari antara segala bangsa, sebab Akulah yang empunya seluruh bumi. m 

Keluaran 20:6

Konteks
20:6 tetapi Aku menunjukkan kasih setia kepada beribu-ribu n  orang, yaitu mereka yang mengasihi Aku dan yang berpegang pada perintah-perintah-Ku.

Keluaran 23:17

Konteks
23:17 Tiga kali s  setahun semua orangmu yang laki-laki harus menghadap ke hadirat Tuhanmu TUHAN.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[15:26]  1 Full Life : AKU TUHANLAH YANG MENYEMBUHKAN ENGKAU.

Nas : Kel 15:26

Jikalau orang Israel sungguh-sungguh mendengarkan dan menaati Allah, Ia tidak akan membiarkan salah satu penyakit atau tulah yang dikenakan-Nya kepada orang Mesir menimpa mereka. Janji ini menunjukkan bahwa Allah lebih ingin menyembuhkan umat-Nya daripada menimpakan penyakit dan kesusahan atas mereka (juga lih. Kel 23:25; Ul 7:15; Mazm 103:3; 107:20; Yeh 18:23,32; Yeh 33:11). Mengenai janji Allah untuk menyembuhkan di bawah perjanjian yang baru

lihat art. PENYEMBUHAN ILAHI.

[19:5]  2 Full Life : JIKA KAMU SUNGGUH-SUNGGUH MENDENGARKAN FIRMAN-KU

Nas : Kel 19:5

(versi Inggris NIV -- sungguh-sungguh menaati Aku). Kesinambungan pemilihan Israel sebagai umat Allah tergantung pada ketaatan mereka kepada-Nya sebagai Tuhan; hal ini ditunjukkan oleh susunan "jika ... maka" dalam ayat ini. Allah mengharapkan agar ketaatan ini, yang begitu penting dalam mewujudkan maksud-maksud-Nya kelak bagi mereka (ayat Kel 19:5-6), akan terbit dari hati yang bersyukur yang menanggapi kasih dan perhatian-Nya yang secara khusus ditunjukkan dalam kelepasan mereka dari Mesir

(lihat cat. --> Kel 19:4 sebelumnya;

[atau ref. Kel 19:4]

lih. Ul 6:5). Demikian pula, prinsip ketaatan adalah unsur penting

dalam hubungan kita dengan Kristus di bawah perjanjian baru (lih. Yoh 8:31; 14:21; Rom 4:12; Ibr 3:7-19).

[19:5]  3 Full Life : HARTA KESAYANGAN-KU.

Nas : Kel 19:5

Israel harus menjadi harta kesayangan Allah (bd. Ul 4:10; Am 3:2; Am 9:7). Sekalipun semua bangsa harus memberi pertanggungjawaban kepada Allah karena Dia adalah Pencipta mereka, Israel harus memiliki hubungan yang unik dengan Allah karena Dia adalah Penebus mereka. Maksud bagi Israel ini melambangkan maksud Allah bagi gereja (1Kor 3:16; Tit 2:14; 1Pet 2:5,9).



TIP #19: Centang "Pencarian Tepat" pada Pencarian Universal untuk pencarian teks alkitab tanpa keluarga katanya. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA