TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Keluaran 1:11

Konteks
1:11 Sebab itu pengawas-pengawas rodi k  ditempatkan atas mereka untuk menindas mereka 1  dengan kerja paksa: l  mereka harus mendirikan bagi Firaun kota-kota perbekalan, m  yakni Pitom dan Raamses. n 

Keluaran 2:10

Konteks
2:10 Ketika anak itu telah besar, dibawanyalah kepada puteri Firaun, yang mengangkatnya menjadi anaknya, dan menamainya l  Musa, sebab katanya: "Karena aku telah menariknya m  dari air."

Keluaran 2:22

Konteks
2:22 Perempuan itu melahirkan seorang anak laki-laki, maka Musa menamainya Gersom, c  sebab katanya: "Aku telah menjadi seorang pendatang d  di negeri asing."

Keluaran 9:7

Konteks
9:7 Lalu Firaun menyuruh orang ke sana dan sesungguhnyalah dari ternak orang Israel tidak ada seekorpun yang mati. Tetapi Firaun tetap berkeras hati m  dan tidak mau membiarkan bangsa itu pergi. n 

Keluaran 20:7

Konteks
20:7 Jangan menyebut nama TUHAN, Allahmu, dengan sembarangan 2 , sebab TUHAN akan memandang bersalah orang yang menyebut nama-Nya o  dengan sembarangan.

Keluaran 28:35

Konteks
28:35 Haruslah gamis itu dipakai Harun, apabila ia menyelenggarakan kebaktian, dan bunyinya harus kedengaran, apabila ia masuk ke dalam tempat kudus di hadapan TUHAN dan apabila ia keluar pula, supaya ia jangan mati.

Keluaran 29:37

Konteks
29:37 Tujuh hari lamanya haruslah engkau mengadakan pendamaian bagi mezbah itu; haruslah engkau menguduskannya, maka mezbah itu akan menjadi maha kudus; setiap orang yang kena kepada mezbah itu akan menjadi kudus. t "

Keluaran 33:20

Konteks
33:20 Lagi firman-Nya: "Engkau tidak tahan memandang wajah-Ku, sebab tidak ada orang yang memandang m  Aku dapat hidup."

Keluaran 36:17

Konteks
36:17 Dibuatlah lima puluh sosok pada rangkapan yang pertama di tepi satu tenda yang di ujung, dan dibuat lima puluh sosok di tepi satu tenda pada rangkapan yang kedua.

Keluaran 38:11

Konteks
38:11 Pada sebelah utara: seratus hasta; kedua puluh tiang layar itu dengan kedua puluh alas tiang itu dari tembaga, tetapi kaitan-kaitan tiang itu dan penyambung-penyambungnya dari perak.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:11]  1 Full Life : PENGAWAS-PENGAWAS RODI ... ATAS MEREKA UNTUK MENINDAS MEREKA.

Nas : Kel 1:11

Allah mengizinkan dan memakai penindasan Israel untuk memisahkan mereka dari penyembahan berhala dan cara hidup tidak bermoral di Mesir, serta mempersiapkan mereka untuk pembebasan ajaib dan hubungan iman dengan-Nya (bd. Yos 24:14; Yeh 23:8).

[20:7]  2 Full Life : JANGAN MENYEBUT NAMA TUHAN, ALLAHMU, DENGAN SEMBARANGAN.

Nas : Kel 20:7

Menyalahgunakan nama Allah termasuk membuat janji palsu dengan memakai nama ini (Im 19:12; bd. Mat 5:33-37), menyebutnya dengan tidak sungguh-sungguh atau sembarangan, atau mengutuk dan menghujat (Im 24:10-16). Nama Allah harus dikuduskan, dihormati, dan disegani sebagai amat kudus dan hanya dapat dipergunakan dengan cara yang suci

(lihat cat. --> Mat 6:9).

[atau ref. Mat 6:9]



TIP #22: Untuk membuka tautan pada Boks Temuan di jendela baru, gunakan klik kanan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA