TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Keluaran 4:18-23

Konteks
Musa kembali ke Mesir
4:18 Lalu Musa kembali kepada mertuanya Yitro serta berkata kepadanya: "Izinkanlah kiranya aku kembali kepada saudara-saudaraku, yang ada di Mesir, untuk melihat apakah mereka masih hidup." Yitro berkata kepada Musa: "Pergilah dengan selamat." 4:19 Adapun TUHAN sudah berfirman kepada Musa di Midian: "Kembalilah ke Mesir, sebab semua orang yang ingin mencabut n  nyawamu telah mati. o " 4:20 Kemudian Musa mengajak isteri dan anak-anaknya lelaki, p  lalu menaikkan mereka ke atas keledai dan ia kembali ke tanah Mesir; dan tongkat q  Allah itu dipegangnya di tangannya. 4:21 Firman TUHAN kepada Musa: "Pada waktu engkau hendak kembali ini ke Mesir, ingatlah, supaya segala mujizat r  yang telah Kuserahkan ke dalam tanganmu, kauperbuat di depan Firaun. Tetapi Aku akan mengeraskan hatinya 1 , s  sehingga ia tidak membiarkan bangsa itu pergi. t  4:22 Maka engkau harus berkata kepada Firaun: Beginilah firman TUHAN: Israel ialah anak-Ku, anak-Ku yang sulung 2 ; u  4:23 sebab itu Aku berfirman kepadamu: Biarkanlah anak-Ku itu pergi, v  supaya ia beribadah w  kepada-Ku; tetapi jika engkau menolak membiarkannya pergi, maka Aku akan membunuh anakmu, anakmu yang sulung. x "
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[4:21]  1 Full Life : AKU AKAN MENGERASKAN HATINYA.

Nas : Kel 4:21

Lihat cat. --> Kel 7:3.

[atau ref. Kel 7:3]

[4:22]  2 Full Life : ISRAEL ... ANAK-KU YANG SULUNG.

Nas : Kel 4:22

"Anak yang sulung" menunjukkan kasih dan hubungan khusus dengan Allah. Allah menyatakan Israel sebagai anak-Nya -- yang sulung. Kemudian ketika mempersempit tema anak ini, Allah menyatakan keturunan Daud selaku anak-Nya (2Sam 7:14; Mazm 2:7), dan kemudian lagi, dalam penyempitan selanjutnya, Ia menyatakan Yesus sebagai Anak-Nya -- yang sulung (Luk 1:35; 3:22; Ibr 1:5-13).



TIP #04: Coba gunakan range (OT dan NT) pada Pencarian Khusus agar pencarian Anda lebih terfokus. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA