TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Keluaran 5:3

Konteks
5:3 Lalu kata mereka: "Allah orang Ibrani telah menemui kami; izinkanlah kiranya kami pergi ke padang gurun tiga hari perjalanan n  jauhnya, untuk mempersembahkan korban kepada TUHAN, Allah kami, supaya jangan nanti mendatangkan kepada kami penyakit sampar o  atau pedang."

Keluaran 19:16

Konteks
19:16 Dan terjadilah pada hari ketiga, pada waktu terbit fajar, ada guruh g  dan kilat 1  dan awan h  padat di atas gunung dan bunyi sangkakala yang sangat keras, i  sehingga gemetarlah j  seluruh bangsa yang ada di perkemahan.

Keluaran 34:28

Konteks
34:28 Dan Musa ada di sana bersama-sama dengan TUHAN empat puluh hari 2  empat puluh malam w  lamanya, tidak makan roti dan tidak minum air, x  dan ia menuliskan pada loh y  itu segala perkataan perjanjian, yakni Kesepuluh Firman. z 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[19:16]  1 Full Life : GURUH DAN KILAT.

Nas : Kel 19:16

Manifestasi mengagumkan yang menyertai kunjungan Allah mempunyai beberapa tujuan:

  1. (1) menunjukkan kekudusan, kuasa, dan kemahatinggian Allah (ayat Kel 19:9);
  2. (2) membangkitkan iman kepada Allah dan menetapkan kekuasaan hamba-Nya, Musa (ayat Kel 19:9);
  3. (3) menetapkan takut akan Allah di dalam hati umat itu sehingga mereka tidak berbuat dosa (ayat Kel 19:16; 20:20; bd. Ibr 12:18-21); dan
  4. (4) menekankan kepada umat itu bahwa hukuman dan kematian akan menjadi akibat dari ketidaktaatan yang disengaja kepada Allah (ayat Kel 19:12-25; bd. Ibr 10:26-31).

[34:28]  2 Full Life : EMPAT PULUH HARI.

Nas : Kel 34:28

Musa dipelihara secara adikodrati oleh Allah selama berpuasa empat puluh hari ketika ia tidak makan atau minum. Baik secara alkitabiah maupun fisiologis, puasa yang mencakup hal tidak minum tidak boleh lebih lama daripada tiga hari

(lihat cat. --> Mat 6:16).

[atau ref. Mat 6:16]



TIP #02: Coba gunakan wildcards "*" atau "?" untuk hasil pencarian yang leb?h bai*. [SEMUA]
dibuat dalam 0.15 detik
dipersembahkan oleh YLSA