TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kisah Para Rasul 6:8

Konteks
Tuduhan terhadap Stefanus
6:8 Dan Stefanus, yang penuh dengan karunia dan kuasa 1 , mengadakan mujizat-mujizat dan tanda-tanda u  di antara orang banyak.

Kisah Para Rasul 8:4-8

Konteks
Filipus di Samaria
8:4 Mereka yang tersebar r  itu menjelajah seluruh negeri itu sambil memberitakan Injil. s  8:5 Dan Filipus t  pergi ke suatu kota di Samaria 2  dan memberitakan Mesias kepada orang-orang di situ. 8:6 Ketika orang banyak itu mendengar pemberitaan Filipus dan melihat tanda-tanda yang diadakannya 3 , mereka semua dengan bulat hati menerima apa yang diberitakannya itu. 8:7 Sebab dari banyak orang u  yang kerasukan roh jahat keluarlah roh-roh itu sambil berseru dengan suara keras, dan banyak juga orang lumpuh dan orang timpang yang disembuhkan. v  8:8 Maka sangatlah besar sukacita dalam kota itu.

Kisah Para Rasul 8:12-13

Konteks
8:12 Tetapi sekarang mereka percaya kepada Filipus yang memberitakan Injil tentang Kerajaan Allah z  dan tentang nama Yesus Kristus 4 , dan mereka memberi diri mereka dibaptis, a  baik laki-laki maupun perempuan. 8:13 Simon sendiri juga menjadi percaya, dan sesudah dibaptis, ia senantiasa bersama-sama dengan Filipus, dan takjub ketika ia melihat tanda-tanda dan mujizat-mujizat b  besar yang terjadi.

Kisah Para Rasul 10:38

Konteks
10:38 yaitu tentang Yesus dari Nazaret: bagaimana Allah mengurapi w  Dia dengan Roh Kudus dan kuat kuasa, Dia, yang berjalan berkeliling sambil berbuat baik dan menyembuhkan x  semua orang yang dikuasai Iblis 5 , sebab Allah menyertai Dia. y 

Kisah Para Rasul 14:3

Konteks
14:3 Paulus dan Barnabas tinggal beberapa waktu lamanya di situ. Mereka mengajar dengan berani, s  karena mereka percaya kepada Tuhan. Dan Tuhan menguatkan berita tentang kasih karunia-Nya dengan mengaruniakan kepada mereka kuasa untuk mengadakan tanda-tanda dan mujizat-mujizat 6 . t 

Kisah Para Rasul 19:8-12

Konteks
19:8 Selama tiga bulan Paulus mengunjungi rumah ibadat l  di situ dan mengajar dengan berani. Oleh pemberitaannya ia berusaha meyakinkan mereka tentang Kerajaan Allah. m  19:9 Tetapi ada beberapa orang n  yang tegar hatinya. Mereka tidak mau diyakinkan, malahan mengumpat Jalan Tuhan o  di depan orang banyak. Karena itu Paulus meninggalkan mereka dan memisahkan murid-muridnya p  dari mereka, dan setiap hari berbicara di ruang kuliah Tiranus. 19:10 Hal ini dilakukannya dua tahun lamanya, q  sehingga semua penduduk Asia r  mendengar firman Tuhan, s  baik orang Yahudi maupun orang Yunani. 19:11 Oleh Paulus Allah mengadakan mujizat-mujizat t  yang luar biasa, 19:12 bahkan orang membawa saputangan atau kain 7  yang pernah dipakai oleh Paulus dan meletakkannya atas orang-orang sakit, maka lenyaplah penyakit u  mereka dan keluarlah roh-roh jahat.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[6:8]  1 Full Life : STEFANUS, YANG PENUH DENGAN KARUNIA DAN KUASA.

Nas : Kis 6:8

Roh Kudus memberikan kuasa kepada Stefanus untuk "mengadakan mukjizat-mukjizat dan tanda-tanda di antara orang banyak" sambil memberi hikmat luar biasa untuk memberitakan Injil sedemikian rupa sehingga lawan-lawannya tidak dapat menyangkal argumentasinya (ayat Kis 6:10; bd. Kel 4:15; Luk 21:15).

[8:5]  2 Full Life : FILIPUS PERGI KE ... SAMARIA.

Nas : Kis 8:5-24

Perhatikan urutan peristiwa dalam kisah pencurahan Roh atas orang percaya di Samaria.

  1. 1) Filipus memberitakan Injil Kerajaan dan Allah meneguhkan Firman-Nya dengan tanda-tanda yang ajaib (ayat Kis 8:5-7).
  2. 2) Banyak orang Samaria menerima Firman Allah (ayat Kis 8:14), percaya kepada Yesus (ayat Kis 8:12), disembuhkan dan dilepaskan dari kuasa-kuasa kejahatan (ayat Kis 8:7), lalu dibaptis dalam air (ayat Kis 8:12-13). Dengan demikian, mereka mengalami keselamatan, karya pembaharuan Roh Kudus dan kuasa kerajaan Allah

    (lihat cat. --> Kis 8:12).

    [atau ref. Kis 8:12]

  3. 3) Akan tetapi, Roh Kudus "belum turun di atas seorang pun di antara mereka" setelah mereka bertobat dan dibaptis (ayat Kis 8:16).
  4. 4) Beberapa hari setelah pertobatan orang Samaria, Petrus dan Yohanes tiba di Samaria dan berdoa supaya mereka beroleh Roh Kudus (ayat Kis 8:14-15). Jelas adalah selang waktu di antara saat mereka bertobat dan saat mereka menerima baptisan dalam Roh Kudus (ayat Kis 8:16-17; bd. Kis 2:4). Dengan kata lain, penerimaan Roh oleh orang Samaria mengikuti pola pengalaman para murid pada hari Pentakosta

    (lihat art. PEMBAHARUAN PARA MURID; dan

    lihat art. BAPTISAN DALAM ROH KUDUS).

  5. 5) Penerimaan Roh Kudus seharusnya disertai suatu penyataan lahiriah, yaitu berbicara dengan bahasa roh dan bernubuat

    (lihat cat. --> Kis 8:18).

    [atau ref. Kis 8:18]

[8:6]  3 Full Life : MELIHAT TANDA-TANDA YANG DIADAKANNYA.

Nas : Kis 8:6

Janji Kristus untuk menggunakan tanda-tanda ajaib untuk meneguhkan penyampaian Firman Allah tidak terbatas pada para rasul (Mr 16:15-18;

lihat art. TANDA-TANDA ORANG PERCAYA).

Yesus berjanji bahwa mereka yang bertobat sebagai hasil pelayanan para rasul ("siapa yang percaya") akan melakukan tanda-tanda dalam nama Yesus, seperti mengusir setan-setan (Mr 16:17) dan menyembuhkan orang sakit (Mr 16:18). Hal inilah yang dilakukan oleh Filipus.

[8:12]  4 Full Life : MEREKA PERCAYA ... NAMA YESUS KRISTUS.

Nas : Kis 8:12

Orang-orang Samaria memenuhi syarat-syarat keselamatan dengan sepenuhnya dan menjadi orang Kristen sebelum Roh Kudus datang atas mereka.

  1. 1) Mereka "percaya" dan "dibaptiskan". Dua fakta membuktikan dengan jelas bahwa iman orang Samaria adalah iman sejati yang menyelamatkan.
    1. (a) Baik Filipus (ayat Kis 8:12) maupun para rasul (ayat Kis 8:14) menilai iman mereka sah.
    2. (b) Di depan umum orang Samaria itu menyerahkan diri kepada Kristus dengan dibaptis dalam air. Alkitab menyatakan bahwa "siapa yang percaya dan dibaptis akan diselamatkan" (Mr 16:16). Demikianlah, mereka lahir baru dan didiami oleh Roh Kudus (Rom 8:9).
  2. 2) Roh Kudus yang mereka terima beberapa hari kemudian (ayat Kis 8:17) bukan untuk keselamatan. Sebaliknya, penerimaan Roh itu seperti yang dialami oleh para rasul pada hari Pentakosta, yaitu untuk memperlengkapi mereka dengan kuasa untuk pelayanan dan bersaksi (Kis 1:8; 2:4). Lukas memakai istilah "menerima Roh Kudus" terutama dalam arti memberi kuasa (Kis 1:8; 2:38; 8:17; 10:47; 19:2), dan bukan dalam arti kelahiran baru atau pembaharuan

    (lihat art. PEMBAHARUAN;

    lihat art. PEMBAHARUAN PARA MURID; dan

    lihat art. BAPTISAN DALAM ROH KUDUS).

  3. 3) Ada orang yang mengajar bahwa iman orang Samaria bukanlah iman yang menyelamatkan dan membaharui. Akan tetapi, tidak masuk akal untuk percaya bahwa Filipus, yang penuh dengan Roh Kudus dan hikmat (Kis 6:3-5), akan membaptiskan, menyembuhkan, serta mengusir setan-setan dari orang-orang yang imannya tidak sungguh-sungguh.

[10:38]  5 Full Life : MENYEMBUHKAN SEMUA ORANG YANG DIKUASAI IBLIS.

Nas : Kis 10:38

Lihat art. KUASA ATAS IBLIS DAN SETAN-SETAN.

[14:3]  6 Full Life : TANDA-TANDA DAN MUKJIZAT-MUKJIZAT.

Nas : Kis 14:3

Allah bermaksud supaya pemberitaan Injil disertai oleh tanda-tanda adikodrati untuk menegaskan kebenaran Injil (bd. Mr 16:20;

lihat art. TANDA-TANDA ORANG PERCAYA).

Dengan cara ini Tuhan bekerja bersama umat-Nya dan memberi kesaksian tentang kebenaran berita itu. Penegasan kasih karunia Allah semacam ini dengan tanda dan mukjizat dewasa ini juga sangat diperlukan bila kita menghadapi masa sukar pada hari-hari terakhir (1Tim 4:1; 2Tim 3:1-13).

[19:12]  7 Full Life : SAPUTANGAN ATAU KAIN.

Nas : Kis 19:12

Pelayanan Paulus di Efesus ditandai dengan berbagai mukjizat penyembuhan dan pelepasan dari setan yang luar biasa, yang terjadi langsung atau melalui saputangan atau kain yang pernah menyentuh tubuhnya (yaitu, saputangan keringat atau celemek yang dipakainya ketika membuat tenda). Penyakit sembuh dan roh-roh jahat lari ketika yang sakit menyentuh kain tersebut (bd. Kis 5:15; Mr 5:27). Para penginjil sekarang ini yang berusaha untuk memperoleh sumbangan keuangan dengan meniru cara yang dipakai Paulus tidak melakukannya dengan motivasi dan roh Paulus, karena dia tidak melakukan ini untuk memperoleh uang. Paulus hanya melipatgandakan kuasa yang ada di atasnya melalui sarana-sarana yang nyata, dengan menyembuhkan dan membebaskan orang dalam jumlah lebih banyak daripada yang dapat disentuhnya sendiri dengan tangannya.



TIP #07: Klik ikon untuk mendengarkan pasal yang sedang Anda tampilkan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA