TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kisah Para Rasul 1:16

Konteks
1:16 "Hai saudara-saudara, d  haruslah genap e  nas Kitab Suci, yang disampaikan Roh Kudus dengan perantaraan Daud tentang Yudas, f  pemimpin orang-orang yang menangkap Yesus itu.

Kisah Para Rasul 14:3

Konteks
14:3 Paulus dan Barnabas tinggal beberapa waktu lamanya di situ. Mereka mengajar dengan berani, s  karena mereka percaya kepada Tuhan. Dan Tuhan menguatkan berita tentang kasih karunia-Nya dengan mengaruniakan kepada mereka kuasa untuk mengadakan tanda-tanda dan mujizat-mujizat 1 . t 

Kisah Para Rasul 14:17

Konteks
14:17 namun Ia bukan tidak menyatakan diri-Nya dengan berbagai-bagai kebajikan, p  yaitu dengan menurunkan hujan dari langit dan dengan memberikan musim-musim q  subur bagi kamu. Ia memuaskan hatimu dengan makanan dan kegembiraan. r "

Kisah Para Rasul 17:11

Konteks
17:11 Orang-orang Yahudi di kota itu lebih baik hatinya dari pada orang-orang Yahudi di Tesalonika, t  karena mereka menerima firman itu dengan segala kerelaan hati dan setiap hari mereka menyelidiki Kitab Suci 2  u  untuk mengetahui, apakah semuanya itu benar demikian. v 

Kisah Para Rasul 24:10

Konteks
24:10 Lalu wali negeri itu f  memberi isyarat kepada Paulus, bahwa ia boleh berbicara. Maka berkatalah Paulus: "Aku tahu, bahwa sudah bertahun-tahun lamanya engkau menjadi hakim atas bangsa ini. Karena itu tanpa ragu-ragu aku membela perkaraku ini di hadapanmu:
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[14:3]  1 Full Life : TANDA-TANDA DAN MUKJIZAT-MUKJIZAT.

Nas : Kis 14:3

Allah bermaksud supaya pemberitaan Injil disertai oleh tanda-tanda adikodrati untuk menegaskan kebenaran Injil (bd. Mr 16:20;

lihat art. TANDA-TANDA ORANG PERCAYA).

Dengan cara ini Tuhan bekerja bersama umat-Nya dan memberi kesaksian tentang kebenaran berita itu. Penegasan kasih karunia Allah semacam ini dengan tanda dan mukjizat dewasa ini juga sangat diperlukan bila kita menghadapi masa sukar pada hari-hari terakhir (1Tim 4:1; 2Tim 3:1-13).

[17:11]  2 Full Life : SETIAP HARI MEREKA MENYELIDIKI KITAB SUCI.

Nas : Kis 17:11

Tindakan jemaat di Berea merupakan teladan bagi semua yang mendengarkan pengkhotbah dan guru menguraikan Alkitab. Tidak ada satu penafsiran atau ajaran pun yang harus diterima secara pasif. Sebaliknya, harus diperiksa secara cermat dengan menyelidiki Alkitab sendiri. Kata yang diterjemahkan "menyelidiki" (Yun. _anakrino_) berarti "mengayak, menyelidiki dengan sangat teliti dan cermat". Khotbah yang alkitabiah harus menjadikan setiap pendengarnya orang yang gemar belajar Firman Allah. Kebenaran setiap doktrin harus diselidiki menurut Firman Allah

(lihat cat. --> Ef 2:20).

[atau ref. Ef 2:20]



TIP #21: Untuk mempelajari Sejarah/Latar Belakang kitab/pasal Alkitab, gunakan Boks Temuan pada Tampilan Alkitab. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA