TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kisah Para Rasul 10:27

Konteks
10:27 Dan sambil bercakap-cakap dengan dia, ia masuk dan mendapati banyak orang m  sedang berkumpul.

Kisah Para Rasul 11:3

Konteks
11:3 Kata mereka: "Engkau telah masuk ke rumah orang-orang yang tidak bersunat dan makan bersama-sama dengan mereka. v "

Kisah Para Rasul 11:8

Konteks
11:8 Tetapi aku berkata: Tidak, Tuhan, tidak, sebab belum pernah sesuatu yang haram dan yang tidak tahir masuk ke dalam mulutku.

Kisah Para Rasul 19:30

Konteks
19:30 Paulus mau pergi ke tengah-tengah rakyat itu, tetapi murid-muridnya s  tidak mengizinkannya.

Kisah Para Rasul 5:7

Konteks
5:7 Kira-kira tiga jam kemudian masuklah isteri Ananias, tetapi ia tidak tahu apa yang telah terjadi.

Kisah Para Rasul 9:6

Konteks
9:6 Tetapi bangunlah dan pergilah ke dalam kota, di sana akan dikatakan kepadamu, apa yang harus kauperbuat. k "

Kisah Para Rasul 9:12

Konteks
9:12 dan dalam suatu penglihatan ia melihat, bahwa seorang yang bernama Ananias masuk ke dalam dan menumpangkan tangannya q  ke atasnya, supaya ia dapat melihat lagi."

Kisah Para Rasul 18:19

Konteks
18:19 Lalu sampailah mereka di Efesus. l  Paulus meninggalkan Priskila dan Akwila di situ. Ia sendiri masuk ke rumah ibadat dan berbicara dengan orang-orang Yahudi.

Kisah Para Rasul 20:29

Konteks
20:29 Aku tahu, bahwa sesudah aku pergi, serigala-serigala c  yang ganas akan masuk ke tengah-tengah kamu 1  dan tidak akan menyayangkan kawanan itu. d 

Kisah Para Rasul 23:33

Konteks
23:33 Setibanya di Kaisarea p  orang-orang berkuda itu q  menyampaikan surat itu kepada wali negeri r  serta menyerahkan Paulus kepadanya.

Kisah Para Rasul 28:16

Konteks
28:16 Setelah kami tiba di Roma 2 , Paulus diperbolehkan tinggal dalam rumah sendiri bersama-sama seorang prajurit yang mengawalnya. x 

Kisah Para Rasul 1:21

Konteks
1:21 Jadi harus ditambahkan kepada kami seorang dari mereka yang senantiasa datang berkumpul dengan kami selama Tuhan Yesus bersama-sama dengan kami,

Kisah Para Rasul 3:8

Konteks
3:8 Ia melonjak berdiri lalu berjalan kian ke mari dan mengikuti mereka ke dalam Bait Allah, berjalan dan melompat-lompat o  serta memuji Allah.

Kisah Para Rasul 10:3

Konteks
10:3 Dalam suatu penglihatan, n  kira-kira jam tiga petang, o  jelas tampak kepadanya seorang malaikat p  Allah masuk ke rumahnya dan berkata kepadanya: "Kornelius!"

Kisah Para Rasul 10:24-25

Konteks
10:24 Dan pada hari berikutnya sampailah mereka di Kaisarea. k  Kornelius sedang menantikan mereka dan ia telah memanggil sanak saudaranya dan sahabat-sahabatnya berkumpul. 10:25 Ketika Petrus masuk, datanglah Kornelius menyambutnya, dan sambil tersungkur di depan kakinya, ia menyembah Petrus.

Kisah Para Rasul 14:1

Konteks
14:1 Di Ikoniumpun o  kedua rasul itu masuk ke rumah ibadat p  orang Yahudi, lalu mengajar sedemikian rupa, sehingga sejumlah besar q  orang Yahudi dan orang Yunani menjadi percaya.

Kisah Para Rasul 14:20

Konteks
14:20 Akan tetapi ketika murid-murid v  itu berdiri mengelilingi dia, bangkitlah ia lalu masuk ke dalam kota. Keesokan harinya berangkatlah ia bersama-sama dengan Barnabas ke Derbe.

Kisah Para Rasul 14:22

Konteks
14:22 Di tempat itu mereka menguatkan hati murid-murid itu dan menasihati mereka supaya mereka bertekun di dalam iman, z  dan mengatakan, bahwa untuk masuk ke dalam Kerajaan Allah kita harus mengalami banyak sengsara 3 . a 

Kisah Para Rasul 16:40

Konteks
16:40 Lalu mereka meninggalkan penjara itu dan pergi ke rumah y  Lidia; dan setelah bertemu dengan saudara-saudara z  di situ dan menghiburkan mereka, berangkatlah kedua rasul itu.

Kisah Para Rasul 17:2

Konteks
17:2 Seperti biasa Paulus masuk ke rumah ibadat itu. b  Tiga hari Sabat c  berturut-turut ia membicarakan dengan mereka bagian-bagian dari Kitab Suci. d 

Kisah Para Rasul 19:8

Konteks
19:8 Selama tiga bulan Paulus mengunjungi rumah ibadat l  di situ dan mengajar dengan berani. Oleh pemberitaannya ia berusaha meyakinkan mereka tentang Kerajaan Allah. m 

Kisah Para Rasul 21:8

Konteks
21:8 Pada keesokan harinya kami berangkat dari situ dan tiba di Kaisarea. y  Kami masuk ke rumah Filipus, z  pemberita Injil itu, a  yaitu satu dari ketujuh orang yang dipilih di Yerusalem, dan kami tinggal di rumahnya.

Kisah Para Rasul 23:16

Konteks
23:16 Akan tetapi kemenakan Paulus, anak saudaranya perempuan, mendengar tentang penghadangan itu. Ia datang ke markas t  dan setelah diizinkan masuk, ia memberitahukannya kepada Paulus.

Kisah Para Rasul 1:13

Konteks
1:13 Setelah mereka tiba di kota, naiklah mereka ke ruang atas, y  tempat mereka menumpang. Mereka itu ialah Petrus dan Yohanes, Yakobus dan Andreas, Filipus dan Tomas, Bartolomeus dan Matius, Yakobus bin Alfeus, dan Simon orang Zelot dan Yudas bin Yakobus. z 

Kisah Para Rasul 5:10

Konteks
5:10 Lalu rebahlah perempuan itu seketika itu juga di depan kaki Petrus dan putuslah nyawanya. j  Ketika orang-orang muda itu masuk, mereka mendapati dia sudah mati, lalu mereka mengusungnya ke luar dan menguburnya di samping suaminya. k 

Kisah Para Rasul 11:12

Konteks
11:12 Lalu kata z  Roh kepadaku: Pergi bersama mereka a  dengan tidak bimbang! Dan keenam saudara ini b  menyertai aku. Kami masuk ke dalam rumah orang itu,

Kisah Para Rasul 16:15

Konteks
16:15 Sesudah ia dibaptis p  bersama-sama dengan seisi rumahnya, q  ia mengajak kami, katanya: "Jika kamu berpendapat, bahwa aku sungguh-sungguh percaya kepada Tuhan, marilah menumpang di rumahku." Ia mendesak sampai kami menerimanya.

Kisah Para Rasul 25:23

Konteks
25:23 Pada keesokan harinya datanglah Agripa dan Bernike h  dengan segala kebesaran dan sesudah mereka masuk ruang pengadilan bersama-sama dengan kepala-kepala pasukan dan orang-orang yang terkemuka dari kota itu, Festus memberi perintah, supaya Paulus dihadapkan.

Kisah Para Rasul 28:8

Konteks
28:8 Ketika itu ayah Publius terbaring karena sakit demam dan disentri. Paulus masuk ke kamarnya; ia berdoa q  serta menumpangkan tangan r  ke atasnya dan menyembuhkan dia. s 

Kisah Para Rasul 5:21

Konteks
5:21 Mereka mentaati pesan itu, dan menjelang pagi masuklah mereka ke dalam Bait Allah, lalu mulai mengajar di situ. Sementara itu Imam Besar dan pengikut-pengikutnya a  menyuruh Mahkamah Agama b  berkumpul, yaitu seluruh majelis tua-tua bangsa Israel, dan mereka menyuruh mengambil rasul-rasul itu dari penjara.

Kisah Para Rasul 9:17

Konteks
9:17 Lalu pergilah Ananias ke situ dan masuk ke rumah itu. Ia menumpangkan tangannya z  ke atas Saulus, katanya: "Saulus, saudaraku 4 , Tuhan Yesus, yang telah menampakkan diri kepadamu di jalan yang engkau lalui, telah menyuruh aku kepadamu, supaya engkau dapat melihat lagi dan penuh dengan Roh Kudus 5 . a "
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[20:29]  1 Full Life : SERIGALA-SERIGALA YANG GANAS AKAN MASUK KE TENGAH-TENGAH KAMU.

Nas : Kis 20:29

Dipengaruhi oleh ambisi pribadi untuk mendirikan kerajaan mereka sendiri atau oleh keserakahan akan uang, kuasa atau popularitas (mis. 1Tim 1:6-7; 2Tim 1:15; 4:3-4; 3Yoh 1:9), para penyemu dalam gereja akan "memutarbalikkan" Injil sebagaimana terdapat dalam PB

  1. (1) dengan menyangkal atau mengabaikan beberapa kebenaran asas;
  2. (2) dengan menambahkan berbagai ide humanistik, filsafat dan psikologi;
  3. (3) dengan mencampur ajaran dan praktik Injil dengan berbagai ajaran asing lainnya;
  4. (4) dan dengan bersikap menenggang terhadap kehidupan amoral yang bertentangan dengan kebenaran Allah (lih. 1Tim 4:1; Wahy 2:1-3:22;

    lihat art. GURU-GURU PALSU).

    Bahwa serigala-serigala ganas seperti itu masuk di kalangan jemaat serta melemahkan ajaran dan praktik rasuli di Efesus tampak dari 1Tim 1:3-4,18-19; 4:1-3; 2Tim 1:15; 2:17-18; 3:1-8. Surat-surat Penggembalaan menyatakan bahwa penolakan secara umum terhadap ajaran rasuli mulai meningkat di seluruh propinsi Asia.

[28:16]  2 Full Life : SETELAH KAMI TIBA DI ROMA.

Nas : Kis 28:16

Paulus memang ingin memberitakan Injil di Roma (Rom 15:22-29) dan hal itu juga menjadi kehendak Allah (Kis 23:11). Namun, Paulus tiba di Roma dengan terbelenggu, dan itu pun setelah mengalami berbagai hambatan, badai, kapal terdampar serta banyak pencobaan. Sekalipun Paulus tetap setia, jalannya tidak dibuat gampang atau tanpa kesusahan oleh Allah. Demikian pula kita mungkin berada dalam kehendak Allah dan tetap setia kepada-Nya; sekalipun demikian kita mungkin dituntun melalui jalan yang kurang menyenangkan. Namun, kita dapat yakin bahwa "Allah turut bekerja dalam segala sesuatu untuk mendatangkan kebaikan bagi mereka yang mengasihi Dia" (Rom 8:28).

[14:22]  3 Full Life : MENGALAMI BANYAK SENGSARA.

Nas : Kis 14:22

Mereka yang menyerahkan diri kepada ketuhanan Kristus dan yang akhirnya akan memasuki kerajaan Allah harus menderita "banyak sengsara". Karena hidup di dalam dunia yang bermusuhan, mereka harus ikut serta dalam peperangan rohani melawan dosa dan kuasa Iblis (Ef 6:12; bd. Rom 8:17; 2Tes 1:4-7; 2Tim 2:12).

  1. 1) Mereka yang setia kepada Kristus, Firman-Nya, dan cara hidup benar dapat mengharapkan kesulitan di dunia ini (Yoh 16:33). Hanya orang percaya yang suam-suam kuku atau berkompromi akan mendapat damai dan kesenangan dari dunia ini (bd. Wahy 3:14-17).
  2. 2) Dunia jahat yang sekarang ini dan orang percaya yang palsu akan tetap memusuhi Injil Kristus sampai Tuhan meruntuhkan sistem dunia yang jahat ini pada saat kedatangan-Nya (pasal Wahy 19:1-20:15). Sementara itu pengharapan orang-orang percaya "disediakan ... di sorga" (Kol 1:5) dan akan "dinyatakan pada zaman akhir" (1Pet 1:5). Pengharapan mereka tidak berada di dalam hidup ini atau dunia ini, tetapi dalam kedatangan Sang Juruselamat untuk menjemput mereka (Yoh 14:1-3; 1Yoh 3:2-3;

    lihat art. PENGHARAPAN ALKITABIAH).

[9:17]  4 Full Life : SAULUS, SAUDARAKU.

Nas : Kis 9:17

Lihat cat. --> Kis 9:3-19.

[atau ref. Kis 9:3-19]

[9:17]  5 Full Life : PENUH DENGAN ROH KUDUS.

Nas : Kis 9:17

Tiga hari setelah pertobatannya, Paulus dipenuhi dengan Roh Kudus. Pengalaman Paulus adalah sama dengan para murid pada hari Pentakosta

(lihat art. BAPTISAN DALAM ROH KUDUS).

Pertama, dia mengalami kelahiran baru dan diselamatkan

(lihat cat. --> Kis 9:3-19),

[atau ref. Kis 9:3-19]

kemudian dia "dipenuhi dengan Roh Kudus."

Sekalipun Lukas tidak menyebut secara khusus bahwa Paulus berkata-kata dengan bahasa roh ketika ia menerima karunia Pentakosta, masuk akal untuk menganggap bahwa Paulus berbuat demikian.

  1. 1) Pola PB menunjukkan bahwa seorang yang dipenuhi dengan Roh Kudus mulai berkata-kata dengan bahasa roh (Kis 2:4; 10:45-46; 19:6;

    lihat cat. --> Kis 11:15).

    [atau ref. Kis 11:15]

  2. 2) Paulus sendiri menyaksikan bahwa ia sering berkata-kata dengan bahasa roh (1Kor 14:18).



TIP #32: Gunakan Pencarian Khusus untuk melakukan pencarian Teks Alkitab, Tafsiran/Catatan, Studi Kamus, Ilustrasi, Artikel, Ref. Silang, Leksikon, Pertanyaan-Pertanyaan, Gambar, Himne, Topikal. Anda juga dapat mencari bahan-bahan yang berkaitan dengan ayat-ayat yang anda inginkan melalui pencarian Referensi Ayat. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA