TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kisah Para Rasul 26:2-3

Konteks
26:2 "Ya raja Agripa, aku merasa berbahagia, karena pada hari ini aku diperkenankan untuk memberi pertanggungan jawab di hadapanmu o  terhadap segala tuduhan yang diajukan orang-orang Yahudi p  terhadap diriku, 26:3 terutama karena engkau tahu benar-benar adat istiadat q  dan persoalan r  orang Yahudi. Sebab itu aku minta kepadamu, supaya engkau mendengarkan aku dengan sabar.

Kisah Para Rasul 26:7

Konteks
26:7 dan yang dinantikan oleh kedua belas suku kita, y  sementara mereka siang malam z  melakukan ibadahnya dengan tekun. Dan karena pengharapan itulah, ya raja Agripa, aku dituduh a  orang-orang Yahudi.

Kisah Para Rasul 26:13

Konteks
26:13 tiba-tiba, ya raja Agripa, pada tengah hari bolong aku melihat di tengah jalan itu cahaya yang lebih terang dari pada cahaya matahari, turun dari langit meliputi aku dan teman-teman seperjalananku.

Kisah Para Rasul 26:19

Konteks
26:19 Sebab itu, ya raja Agripa, kepada penglihatan yang dari sorga itu tidak pernah aku tidak taat 1 . t 

Kisah Para Rasul 26:26-27

Konteks
26:26 Raja juga tahu tentang segala perkara ini, i  sebab itu aku berani berbicara terus terang kepadanya. Aku yakin, bahwa tidak ada sesuatupun dari semuanya ini yang belum didengarnya, karena perkara ini tidak terjadi di tempat yang terpencil. 26:27 Percayakah engkau, raja Agripa, kepada para nabi? Aku tahu, bahwa engkau percaya kepada mereka."
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[26:19]  1 Full Life : TIDAK PERNAH AKU TIDAK TAAT.

Nas : Kis 26:19

Pertobatan Paulus terjadi pada perjalanannya ke Damsyik. Sejak saat itu dia mengaku Yesus sebagai Tuhan dan Juruselamat serta menyerahkan hidupnya untuk menaati Dia (bd. Rom 1:5).



TIP #11: Klik ikon untuk membuka halaman ramah cetak. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA