TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kisah Para Rasul 2:18

Konteks
2:18 Juga ke atas hamba-hamba-Ku laki-laki dan perempuan 1  akan Kucurahkan Roh-Ku pada hari-hari itu 2  dan mereka akan bernubuat. l 

Kisah Para Rasul 2:24

Konteks
2:24 Tetapi Allah membangkitkan Dia v  dengan melepaskan Dia dari sengsara maut, karena tidak mungkin Ia tetap berada dalam kuasa maut itu. w 

Kisah Para Rasul 3:19

Konteks
3:19 Karena itu sadarlah dan bertobatlah 3 , supaya dosamu dihapuskan, l 

Kisah Para Rasul 4:29

Konteks
4:29 Dan sekarang, ya Tuhan, lihatlah bagaimana mereka mengancam kami dan berikanlah kepada hamba-hamba-Mu keberanian g  untuk memberitakan firman-Mu 4 .

Kisah Para Rasul 4:34

Konteks
4:34 Sebab tidak ada seorangpun yang berkekurangan di antara mereka; karena semua orang yang mempunyai tanah atau rumah, menjual kepunyaannya r  itu, dan hasil penjualan itu mereka bawa

Kisah Para Rasul 5:15

Konteks
5:15 bahkan mereka membawa orang-orang sakit ke luar, ke jalan raya, dan membaringkannya di atas balai-balai dan tilam, supaya, apabila Petrus lewat, r  setidak-tidaknya bayangannya mengenai salah seorang dari mereka.

Kisah Para Rasul 8:19

Konteks
8:19 serta berkata: "Berikanlah juga kepadaku kuasa itu, supaya jika aku menumpangkan tanganku di atas seseorang, ia boleh menerima Roh Kudus."

Kisah Para Rasul 8:40

Konteks
8:40 Tetapi ternyata Filipus ada di Asdod. Ia berjalan melalui daerah itu dan memberitakan Injil di semua kota d  sampai ia tiba di Kaisarea. e 

Kisah Para Rasul 9:24

Konteks
9:24 Tetapi maksud jahat itu diketahui oleh Saulus. k  Siang malam orang-orang Yahudi mengawal semua pintu gerbang kota, supaya dapat membunuh dia.

Kisah Para Rasul 9:41

Konteks
9:41 Petrus memegang tangannya dan membantu dia berdiri. Kemudian ia memanggil orang-orang kudus beserta janda-janda, lalu menunjukkan kepada mereka, bahwa perempuan itu hidup.

Kisah Para Rasul 14:17

Konteks
14:17 namun Ia bukan tidak menyatakan diri-Nya dengan berbagai-bagai kebajikan, p  yaitu dengan menurunkan hujan dari langit dan dengan memberikan musim-musim q  subur bagi kamu. Ia memuaskan hatimu dengan makanan dan kegembiraan. r "

Kisah Para Rasul 14:22

Konteks
14:22 Di tempat itu mereka menguatkan hati murid-murid itu dan menasihati mereka supaya mereka bertekun di dalam iman, z  dan mengatakan, bahwa untuk masuk ke dalam Kerajaan Allah kita harus mengalami banyak sengsara 5 . a 

Kisah Para Rasul 15:24

Konteks
15:24 Kami telah mendengar, bahwa ada beberapa orang di antara kami, yang tiada mendapat pesan dari kami, telah menggelisahkan dan menggoyangkan hatimu dengan ajaran w  mereka.

Kisah Para Rasul 16:4

Konteks
Paulus menyeberang ke Makedonia
16:4 Dalam perjalanan keliling dari kota ke kota Paulus dan Silas menyampaikan keputusan-keputusan yang diambil para rasul dan para penatua v  di Yerusalem w  dengan pesan, supaya jemaat-jemaat menurutinya. x 

Kisah Para Rasul 17:26

Konteks
17:26 Dari satu orang saja Ia telah menjadikan semua bangsa dan umat manusia untuk mendiami seluruh muka bumi dan Ia telah menentukan musim-musim bagi mereka dan batas-batas kediaman q  mereka,

Kisah Para Rasul 20:6

Konteks
20:6 Tetapi sesudah hari raya Roti Tidak Beragi kami berlayar dari Filipi o  dan empat hari kemudian sampailah kami di Troas p  dan bertemu dengan mereka. Di situ kami tinggal tujuh hari lamanya.

Kisah Para Rasul 22:19

Konteks
22:19 Jawabku: Tuhan, mereka tahu, bahwa akulah yang pergi dari rumah ibadat yang satu ke rumah ibadat yang lain dan yang memasukkan mereka yang percaya kepada-Mu ke dalam penjara f  dan menyesah g  mereka.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:18]  1 Full Life : HAMBA-HAMBA-KU LAKI-LAKI DAN PEREMPUAN.

Nas : Kis 2:18

Menurut nubuat Yoel, sebagaimana diterapkan Petrus, baptisan dalam Roh Kudus adalah untuk mereka yang sudah menjadi anggota kerajaan Allah - yaitu orang-orang percaya, hamba-hamba Allah, baik laki-laki maupun perempuan, yang sudah diselamatkan dan dilahirkan baru sehingga menjadi milik Allah.

[2:18]  2 Full Life : PADA HARI-HARI ITU.

Nas : Kis 2:18

Petrus, yang mengutip Yoel, mengatakan bahwa Allah akan mencurahkan Roh Kudus-Nya pada hari-hari itu. Ini berarti bahwa pencurahan Roh Kudus dan tanda-tanda adikodrati yang menyertainya tidak dapat dibatasi hanya pada hari Pentakosta. Kuasa dan berkat-berkat Roh Kudus adalah bagi setiap orang Kristen untuk diperoleh dan dialami sepanjang zaman gereja, yaitu seluruh waktu di antara kedatangan Kristus yang pertama dan kedua (pasal Wahy 19:1-20:15;

lihat cat. --> Kis 2:39).

[atau ref. Kis 2:39]

[3:19]  3 Full Life : SADARLAH, DAN BERTOBATLAH

Nas : Kis 3:19

(versi Inggris NIV berbunyi, "Maka bertobatlah, dan berbaliklah kepada Allah"). Allah telah memilih untuk memberkati umat-Nya dengan pencurahan Roh Kudus hanya jikalau ada pertobatan, yaitu berbalik dari dosa dan jalan kehidupan yang tidak benar dari angkatan yang jahat di sekitarnya, yaitu kembali kepada Allah, mendengarkan segala sesuatu yang dikatakan oleh Kristus, sang nabi (ayat Kis 3:22-23), dan senantiasa menuju kepada ketaatan yang sungguh dalam Kristus (bd. Kis 2:38-41; Kis 5:29-32).

[4:29]  4 Full Life : BERIKANLAH KEPADA HAMBA-HAMBA-MU KEBERANIAN UNTUK MEMBERITAKAN FIRMAN-MU.

Nas : Kis 4:29

Para murid memerlukan keberanian baru untuk bersaksi dan berbicara tentang Kristus. Sepanjang kehidupan Kristen kita, kita juga perlu berdoa supaya mengatasi ketakutan, penolakan, kecaman, dan penganiayaan. Kasih karunia Allah, lewat kepenuhan Roh Kudus, akan membantu kita untuk berbicara tentang Yesus dengan berani (bd. Mat 10:32).

[14:22]  5 Full Life : MENGALAMI BANYAK SENGSARA.

Nas : Kis 14:22

Mereka yang menyerahkan diri kepada ketuhanan Kristus dan yang akhirnya akan memasuki kerajaan Allah harus menderita "banyak sengsara". Karena hidup di dalam dunia yang bermusuhan, mereka harus ikut serta dalam peperangan rohani melawan dosa dan kuasa Iblis (Ef 6:12; bd. Rom 8:17; 2Tes 1:4-7; 2Tim 2:12).

  1. 1) Mereka yang setia kepada Kristus, Firman-Nya, dan cara hidup benar dapat mengharapkan kesulitan di dunia ini (Yoh 16:33). Hanya orang percaya yang suam-suam kuku atau berkompromi akan mendapat damai dan kesenangan dari dunia ini (bd. Wahy 3:14-17).
  2. 2) Dunia jahat yang sekarang ini dan orang percaya yang palsu akan tetap memusuhi Injil Kristus sampai Tuhan meruntuhkan sistem dunia yang jahat ini pada saat kedatangan-Nya (pasal Wahy 19:1-20:15). Sementara itu pengharapan orang-orang percaya "disediakan ... di sorga" (Kol 1:5) dan akan "dinyatakan pada zaman akhir" (1Pet 1:5). Pengharapan mereka tidak berada di dalam hidup ini atau dunia ini, tetapi dalam kedatangan Sang Juruselamat untuk menjemput mereka (Yoh 14:1-3; 1Yoh 3:2-3;

    lihat art. PENGHARAPAN ALKITABIAH).



TIP #02: Coba gunakan wildcards "*" atau "?" untuk hasil pencarian yang leb?h bai*. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA