TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kolose 1:20

Konteks
1:20 dan oleh Dialah Ia memperdamaikan u  segala sesuatu dengan diri-Nya 1 , baik yang ada di bumi, maupun yang ada di sorga, v  sesudah Ia mengadakan pendamaian w  oleh darah x  salib Kristus.

Kolose 2:18

Konteks
2:18 Janganlah kamu biarkan kemenanganmu j  digagalkan oleh orang yang pura-pura merendahkan diri k  dan beribadah kepada malaikat 2 , serta berkanjang pada penglihatan-penglihatan dan tanpa alasan membesar-besarkan diri oleh pikirannya yang duniawi,

Kolose 3:11

Konteks
3:11 dalam hal ini tiada lagi orang Yunani atau orang Yahudi, q  orang bersunat atau orang tak bersunat, r  orang Barbar atau orang Skit, budak atau orang merdeka, s  tetapi Kristus adalah semua t  dan di dalam segala sesuatu.

Kolose 3:16

Konteks
3:16 Hendaklah perkataan Kristus e  diam dengan segala kekayaannya di antara kamu 3 , sehingga kamu dengan segala hikmat f  mengajar dan menegur seorang akan yang lain dan sambil menyanyikan mazmur, g  dan puji-pujian dan nyanyian rohani, kamu mengucap syukur kepada Allah h  di dalam hatimu.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:20]  1 Full Life : MEMPERDAMAIKAN SEGALA SESUATU DENGAN DIRI-NYA.

Nas : Kol 1:20

Umat manusia dan segala sesuatu dalam alam semesta dipersatukan dan diselaraskan di bawah Kristus (bd. ayat Kol 1:16-18). Akan tetapi, ini tidak berarti bahwa semua orang diperdamaikan terlepas dari kehendak mereka. Orang yang menolak tawaran perdamaian Kristus tetap menjadi musuh Allah (Rom 2:4-10).

[2:18]  2 Full Life : BERIBADAH KEPADA MALAIKAT.

Nas : Kol 2:18

Guru-guru palsu mengatakan bahwa mereka harus memohon kepada para malaikat dan menyembahnya sebagai perantara agar manusia dapat berhubungan dengan Allah. Paulus menanggapi hal memohon kepada malaikat sebagai menggantikan Yesus Kristus sebagai Kepala Gereja yang tertinggi dan mampu (ayat Kol 2:19); karenanya ia memperingatkan mereka terhadap hal itu. Dewasa ini kepercayaan bahwa Yesus Kristus bukanlah satu-satunya perantara di antara Allah dan manusia dimajukan dalam kebiasaan untuk beribadah dan berdoa kepada orang kudus yang sudah meninggal, yang bertindak sebagai pelindung dan perantara. Kebiasaan ini merampas keunggulan Kristus dan kedudukan inti-Nya dalam rencana penebusan Allah. Penyembahan dan doa kepada siapa saja selain Allah Bapa, Anak, dan Roh Kudus tidaklah alkitabiah dan harus ditolak

(lihat cat. --> Kol 1:2;

[atau ref. Kol 1:2]

lihat art. IBADAH).

[3:16]  3 Full Life : PERKATAAN KRISTUS DIAM ... DI ANTARA KAMU.

Nas : Kol 3:16

Perkataan Kristus (yaitu, Alkitab) harus selalu dibaca, dipelajari, direnungkan, dan didoakan sehingga diam di dalam kita dengan segala kekayaannya. Bila ini menjadi pengalaman kita, maka pikiran, perkataan, perbuatan, dan motivasi kita akan dipengaruhi dan dikuasai oleh Kristus (Mazm 119:11; Yoh 15:7;

lihat cat. --> 1Kor 15:2).

[atau ref. 1Kor 15:2]

Mazmur, kidung puji-pujian, dan nyanyian rohani hendaknya digunakan untuk mengajarkan Firman Tuhan dan mengingatkan orang percaya untuk hidup taat kepada Kristus

(lihat cat. --> Ef 5:19

[atau ref. Ef 5:19]

tentang hal menyanyi secara rohani).



TIP #20: Untuk penyelidikan lebih dalam, silakan baca artikel-artikel terkait melalui Tab Artikel. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA