Imamat 16:29
Konteks16:29 Inilah yang harus menjadi ketetapan a untuk selama-lamanya bagi kamu, yakni pada bulan yang ketujuh, pada tanggal sepuluh bulan itu b kamu harus merendahkan diri dengan berpuasa c dan janganlah kamu melakukan sesuatu pekerjaan, d baik orang Israel e asli maupun orang asing yang tinggal di tengah-tengahmu.
Imamat 16:31
Konteks16:31 Hari itu harus menjadi sabat, hari perhentian penuh, bagimu dan kamu harus merendahkan diri dengan berpuasa. h Itulah suatu ketetapan i untuk selama-lamanya.
Imamat 23:29
Konteks23:29 Karena setiap orang yang pada hari itu tidak merendahkan diri dengan berpuasa, haruslah dilenyapkan dari antara orang-orang sebangsanya. w
Yesaya 58:3
Konteks58:3 "Mengapa kami berpuasa h dan Engkau tidak memperhatikannya juga? Mengapa kami merendahkan i diri dan Engkau tidak mengindahkannya j juga?" Sesungguhnya, pada hari puasamu 1 engkau masih tetap mengurus urusanmu, k dan kamu mendesak-desak semua buruhmu.
Yesaya 58:5
Konteks58:5 Sungguh-sungguh inikah berpuasa n yang Kukehendaki, dan mengadakan hari merendahkan o diri, jika engkau menundukkan kepala seperti gelagah p dan membentangkan kain karung dan abu q sebagai lapik tidur? Sungguh-sungguh itukah yang kausebutkan berpuasa, mengadakan hari yang berkenan pada TUHAN?
Yeremia 31:8-9
Konteks31:8 Sesungguhnya, Aku akan membawa mereka dari tanah utara j dan akan mengumpulkan k mereka dari ujung bumi; di antara mereka ada orang buta l dan lumpuh, m ada perempuan yang mengandung bersama-sama dengan perhimpunan yang melahirkan; dalam kumpulan besar mereka akan kembali ke mari! 31:9 Dengan menangis n mereka akan datang, dengan hiburan Aku akan membawa mereka; Aku akan memimpin o mereka ke sungai-sungai, p di jalan yang rata, q di mana mereka tidak akan tersandung; sebab Aku telah menjadi bapa r Israel, Efraim adalah anak sulung-Ku.
Yeremia 50:4-5
Konteks50:4 Pada waktu itu 2 dan pada masa itu, demikianlah firman TUHAN, orang Israel akan datang, bersama-sama f dengan orang Yehuda; mereka akan berjalan sambil menangis g dan mencari h TUHAN, Allah mereka; 50:5 mereka menanyakan jalan i ke Sion, ke sanalah mereka terarah: Marilah j kita menggabungkan diri kepada TUHAN, bergabung dalam suatu perjanjian k kekal yang tidak dapat dilupakan!


[58:3] 1 Full Life : HARI PUASAMU.
Nas : Yes 58:3
Umat Allah sedang mengeluh bahwa Ia tidak mau menolong mereka. Tetapi Allah tahu bahwa ibadah dan puasa mereka munafik; Ia mengatakan kepada mereka bahwa perbuatan religius tidak ada nilainya jikalau itu tidak datang dari mereka yang dengan rendah hati berusaha menaati perintah-perintah-Nya dan yang dengan penuh belas kasihan menjangkau orang yang memerlukan pertolongan.
[50:4] 1 Full Life : PADA WAKTU ITU.
Nas : Yer 50:4-5
Bagian ini berbicara tentang pertobatan orang Yahudi dan kembalinya mereka kepada Allah pada hari-hari terakhir (bd. Yer 31:31; 32:40); mereka akan berbalik kepada Allah dan tetap setia kepada Dia untuk selama-lamanya (bd. ayat Yer 50:19-20;
lihat cat. --> Wahy 12:6).
[atau ref. Wahy 12:6]