Lukas 10:12-14
Konteks10:12 Aku berkata kepadamu: pada hari itu Sodom a akan lebih ringan tanggungannya dari pada kota itu. b "
Lukas 12:47-48
Konteks12:47 Adapun hamba yang tahu akan kehendak tuannya, tetapi yang tidak mengadakan persiapan atau tidak melakukan apa yang dikehendaki tuannya, ia akan menerima banyak pukulan. i 12:48 Tetapi barangsiapa tidak tahu akan kehendak tuannya dan melakukan apa yang harus mendatangkan pukulan, ia akan menerima sedikit pukulan. j Setiap orang yang kepadanya banyak diberi, dari padanya akan banyak dituntut, dan kepada siapa yang banyak dipercayakan, dari padanya akan lebih banyak lagi dituntut."
Matius 11:22-24
Konteks11:22 Tetapi Aku berkata kepadamu: Pada hari penghakiman, tanggungan Tirus dan Sidon akan lebih ringan dari pada tanggunganmu. j 11:23 Dan engkau Kapernaum, k apakah engkau akan dinaikkan sampai ke langit? Tidak, engkau akan diturunkan sampai ke dunia orang mati! l Karena jika di Sodom terjadi mujizat-mujizat yang telah terjadi di tengah-tengah kamu, kota itu tentu masih berdiri sampai hari ini. 11:24 Tetapi Aku berkata kepadamu: Pada hari penghakiman, tanggungan negeri Sodom akan lebih ringan dari pada tanggunganmu. m "
Yakobus 3:1
Konteks

[12:47] 1 Full Life : MENERIMA SEDIKIT PUKULAN.
Nas : Luk 12:47-48
Sebagaimana ada tingkatan-tingkatan pahala di sorga (1Kor 15:41-42), demikian pula akan ada tingkatan-tingkatan hukuman di neraka. Mereka yang terhilang untuk kekal akan mengalami berbagai tingkatan hukuman menurut peluang dan tanggung jawab mereka (bd. Mat 23:14; Ibr 10:29).
Nas : Yak 3:1
Yang termasuk di sini adalah gembala, pemimpin gereja, misionaris, pengkhotbah atau siapa saja yang memberikan pengarahan kepada jemaat. Seorang guru harus mengerti bahwa tidak ada orang yang mempunyai tanggung jawab lebih besar daripada mereka yang mengajarkan Firman Allah. Di dalam penghakiman yang akan datang, para guru Kristen akan dihakimi dengan lebih ketat daripada orang percaya yang lain.