TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Lukas 13:34

Konteks
13:34 1 Yerusalem, Yerusalem, engkau yang membunuh nabi-nabi dan melempari dengan batu orang-orang yang diutus kepadamu! Berkali-kali Aku rindu mengumpulkan anak-anakmu, sama seperti induk ayam mengumpulkan anak-anaknya di bawah sayapnya, w  tetapi kamu tidak mau.

Yesaya 5:4

Konteks
5:4 Apatah lagi yang harus diperbuat untuk kebun anggur-Ku itu, yang belum Kuperbuat kepadanya? x  Aku menanti supaya dihasilkannya buah anggur yang baik, mengapa yang dihasilkannya hanya buah anggur yang asam? y 

Hosea 11:8

Konteks
11:8 Masakan Aku membiarkan o  engkau, hai Efraim 2 , p  menyerahkan engkau, hai Israel? Masakan Aku membiarkan engkau seperti Adma, membuat engkau seperti Zeboim? q  Hati-Ku berbalik dalam diri-Ku, belas kasihan-Ku r  bangkit serentak. s 

Matius 10:5-6

Konteks
Yesus mengutus kedua belas rasul
10:5 Kedua belas murid itu diutus oleh Yesus dan Ia berpesan kepada mereka: "Janganlah kamu menyimpang ke jalan bangsa lain atau masuk ke dalam kota orang Samaria, d  10:6 melainkan pergilah kepada domba-domba yang hilang dari umat Israel. e 

Kisah Para Rasul 3:25-26

Konteks
3:25 Kamulah yang mewarisi t  nubuat-nubuat itu dan mendapat bagian dalam perjanjian u  yang telah diadakan Allah dengan nenek moyang kita, ketika Ia berfirman kepada Abraham: Oleh keturunanmu semua bangsa di muka bumi akan diberkati. v  3:26 Dan bagi kamulah pertama-tama Allah membangkitkan w  Hamba-Nya dan mengutus-Nya x  kepada kamu, supaya Ia memberkati kamu dengan memimpin kamu masing-masing kembali dari segala kejahatanmu 3 ."

Kisah Para Rasul 13:46

Konteks
13:46 Tetapi dengan berani Paulus dan Barnabas berkata: "Memang kepada kamulah firman Allah harus diberitakan lebih dahulu, d  tetapi kamu menolaknya dan menganggap dirimu tidak layak untuk beroleh hidup yang kekal. Karena itu kami berpaling kepada bangsa-bangsa lain. e 

Roma 5:20

Konteks
5:20 Tetapi hukum Taurat ditambahkan, supaya pelanggaran menjadi semakin banyak; t  dan di mana dosa bertambah banyak, di sana kasih karunia menjadi berlimpah-limpah, u 

Roma 11:26-27

Konteks
11:26 Dengan jalan demikian seluruh Israel 4  akan diselamatkan, q  seperti ada tertulis: "Dari Sion akan datang Penebus, Ia akan menyingkirkan segala kefasikan dari pada Yakub. 11:27 Dan inilah perjanjian-Ku dengan mereka, apabila Aku menghapuskan dosa r  mereka."

Efesus 1:6

Konteks
1:6 supaya terpujilah kasih karunia-Nya p  yang mulia, yang dikaruniakan-Nya kepada kita di dalam Dia, yang dikasihi-Nya. q 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[13:34]  1 Full Life : KESEDIHAN YANG DALAM DARI TUHAN.

Nas : Luk 13:34

Air mata Tuhan kita (bd. Luk 19:41) atas sikap keras kepala Yerusalem, memberi kesaksian tentang kebebasan kehendak manusia untuk menolak kasih karunia dan kehendak Allah

(lihat cat. --> Luk 19:41;

[atau ref. Luk 19:41]

Kis 7:51; Rom 1:18-32; 2:5).

[11:8]  2 Full Life : MASAKAN AKU MEMBIARKAN ENGKAU, HAI EFRAIM?

Nas : Hos 11:8

Ayat ini termasuk ayat Alkitab yang paling mengesankan, yang menunjukkan kasih mendalam, belas kasihan dan kesedihan yang diderita oleh Tuhan demi orang berdosa. Ayat ini menunjukkan dengan sangat jelas bahwa kasih dan belas kasihan-Nya adalah bagaikan Bapa yang memperhatikan anak-anaknya (Yer 31:9). Dia tidak mau melepaskan umat-Nya yang tidak patuh, dan Ia merasa sedih bila terpaksa harus menghukum mereka.

[3:26]  3 Full Life : KEMBALI DARI SEGALA KEJAHATANMU.

Nas : Kis 3:26

Petrus sekali lagi menekankan bahwa percaya kepada Kristus serta menerima baptisan dalam Roh Kudus tergantung pada syarat apakah seorang berbalik dari dosa dan memisahkan diri dari kejahatan

(lihat cat. --> Kis 2:38;

lihat cat. --> Kis 2:40;

lihat cat. --> Kis 3:19;

lihat cat. --> Kis 8:21).

[atau ref. Kis 2:38,40; 3:19; 8:21]

Di dalam amanat rasuli yang mula-mula, tidak ada janji berkat tanpa kesucian.

[11:26]  4 Full Life : SELURUH ISRAEL.

Nas : Rom 11:26

Ungkapan "seluruh Israel" harus diartikan orang percaya berbangsa Israel secara keseluruhan.

  1. 1) Jumlah orang Yahudi yang percaya kepada Kristus akan meningkat pesat dalam hari-hari kesengsaraan besar yang suram (Ul 4:30-31; Hos 5:14-6:3; Wahy 7:1-8). Masa kesengsaraan besar akan berakhir pada saat Kristus membebaskan orang Israel yang percaya dan membinasakan sisa orang Israel yang tidak percaya

    (lihat cat. --> Yes 10:20;

    lihat cat. --> Za 13:8-9).

    [atau ref. Yes 10:20; Za 13:8-9]

    Semua pemberontak (yaitu, orang Yahudi yang tidak percaya) akan dipisahkan

    (lihat cat. --> Yeh 20:34-44).

    [atau ref. Yeh 20:34-44]

  2. 2) Sisa Israel yang percaya (yaitu, mereka yang masih ada pada akhir zaman) dan orang Israel yang setia pada angkatan-angkatan yang lampau menjadi "seluruh Israel"

    (lihat cat. --> Yeh 37:12-14).

    [atau ref. Yeh 37:12-14]



TIP #23: Gunakan Studi Kamus dengan menggunakan indeks kata atau kotak pencarian. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA