TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Lukas 1:56

Konteks
1:56 Dan Maria tinggal kira-kira tiga bulan lamanya bersama dengan Elisabet, lalu pulang kembali ke rumahnya.

Lukas 2:19

Konteks
2:19 Tetapi Maria menyimpan segala perkara itu di dalam hatinya d  dan merenungkannya.

Lukas 2:35

Konteks
2:35 --dan suatu pedang akan menembus jiwamu sendiri--,supaya menjadi nyata pikiran hati banyak orang."

Lukas 4:39

Konteks
4:39 Maka Ia berdiri di sisi perempuan itu, lalu menghardik n  demam itu, dan penyakit itupun meninggalkan dia. Perempuan itu segera bangun dan melayani mereka.

Lukas 8:44

Konteks
8:44 Ia maju mendekati Yesus dari belakang dan menjamah jumbai jubah-Nya 1 , y  dan seketika itu juga berhentilah pendarahannya.

Lukas 8:55-56

Konteks
8:55 Maka kembalilah roh anak itu dan seketika itu juga ia bangkit berdiri. Lalu Yesus menyuruh mereka memberi anak itu makan. 8:56 Dan takjublah orang tua anak itu, tetapi Yesus melarang mereka memberitahukan kepada siapapun juga apa yang terjadi itu. j 

Lukas 10:10

Konteks
10:10 Tetapi jikalau kamu masuk ke dalam sebuah kota dan kamu tidak diterima di situ, pergilah ke jalan-jalan raya kota itu dan serukanlah:

Lukas 10:42

Konteks
10:42 tetapi hanya satu saja yang perlu 2 : c  Maria telah memilih bagian yang terbaik, yang tidak akan diambil dari padanya."

Lukas 21:20

Konteks
Tentang runtuhnya Yerusalem
21:20 "Apabila kamu melihat Yerusalem dikepung oleh tentara-tentara 3 , v  ketahuilah, bahwa keruntuhannya sudah dekat.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[8:44]  1 Full Life : MENJAMAH ... JUBAH-NYA.

Nas : Luk 8:44

Lihat cat. --> Mr 5:28.

[atau ref. Mr 5:28]

[10:42]  2 Full Life : SATU SAJA YANG PERLU.

Nas : Luk 10:42

Sekalipun pelayanan yang aktif dan praktis kepada Allah itu penting dan baik, tugas kita yang pertama dan terpenting adalah kasih dan pengabdian yang terungkap dalam penyembahan, doa, dan persekutuan bersama Tuhan

(lihat cat. --> Mat 26:13).

[atau ref. Mat 26:13]

Terlalu sibukkah kita melakukan pekerjaan Tuhan, menghadiri kebaktian gereja dan mengerjakan perbuatan baik sehingga kita melupakan persekutuan rohani bersama Juruselamat kita?

[21:20]  3 Full Life : YERUSALEM DIKEPUNG OLEH TENTARA-TENTARA.

Nas : Luk 21:20

Sekali lagi Yesus menunjuk kepada kejadian-kejadian pada tahun 70 TM

(lihat cat. --> Luk 21:6).

[atau ref. Luk 21:6]

Peristiwa itu menggenapi nubuat Yesus yang menyatakan bahwa hukuman ilahi akan "ditanggung angkatan ini" (Mat 23:36; bd. Luk 23:27-30) sebab mereka menolak Mesias dan tidak mau berpaling dari dosa-dosa mereka. Yesus memperingatkan para pengikut-Nya untuk lari dari kota pada waktu mereka pertama-tama melihat tentara itu (ayat Luk 21:21).



TIP #09: Klik ikon untuk merubah tampilan teks alkitab dan catatan hanya seukuran layar atau memanjang. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA