TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Lukas 6:24

Konteks
6:24 Tetapi celakalah kamu, hai kamu yang kaya 1 , w  karena dalam kekayaanmu kamu telah memperoleh penghiburanmu. x 

Ayub 21:13-14

Konteks
21:13 Mereka menghabiskan hari-hari mereka dalam kemujuran, o  dan dengan tenang p  mereka turun ke dalam dunia orang mati. q  21:14 Tetapi kata mereka kepada Allah: Pergilah r  dari kami! Kami tidak suka mengetahui jalan-jalan-Mu. s 

Ayub 22:18

Konteks
22:18 Namun Dialah juga yang memenuhi rumah mereka dengan segala q  yang baik--tetapi rancangan orang fasik r  adalah jauh dari padaku.

Mazmur 17:14

Konteks
17:14 Luputkanlah aku, ya TUHAN, dengan tangan-Mu, dari orang-orang dunia k  ini yang bagiannya adalah dalam hidup ini; l  biarlah perut mereka dikenyangkan dengan apa yang Engkau simpan, sehingga anak-anak mereka menjadi puas, dan sisanya m  mereka tinggalkan untuk bayi-bayi mereka.

Mazmur 37:35-36

Konteks
37:35 Aku melihat seorang fasik yang gagah sombong, yang tumbuh mekar n  seperti pohon aras Libanon; 37:36 ketika aku lewat, lenyaplah ia, aku mencarinya, tetapi tidak ditemui. o 

Mazmur 49:11

Konteks
49:11 (49-12) Kubur p  mereka ialah rumah mereka untuk selama-lamanya, tempat kediaman mereka turun-temurun; q  mereka menganggap r  ladang-ladang milik mereka.

Mazmur 73:7

Konteks
73:7 Karena kegemukan, kesalahan mereka menyolok, hati l  mereka meluap-luap dengan sangkaan.

Mazmur 73:12-19

Konteks
73:12 Sesungguhnya, itulah orang-orang fasik: mereka menambah harta benda p  dan senang q  selamanya! 73:13 Sia-sia r  sama sekali aku mempertahankan hati yang bersih, s  dan membasuh tanganku, tanda tak bersalah. 73:14 Namun sepanjang hari aku kena tulah, t  dan kena hukum setiap pagi. 73:15 Seandainya aku berkata: "Aku mau berkata-kata seperti itu," maka sesungguhnya aku telah berkhianat kepada angkatan anak-anakmu. 73:16 Tetapi ketika aku bermaksud untuk mengetahuinya, u  hal itu menjadi kesulitan di mataku, 73:17 sampai aku masuk ke dalam tempat kudus v  Allah, dan memperhatikan kesudahan w  mereka 2 . 73:18 Sesungguhnya di tempat-tempat licin x  Kautaruh mereka, Kaujatuhkan mereka sehingga hancur. y  73:19 Betapa binasa mereka dalam sekejap mata, z  lenyap, a  habis oleh karena kedahsyatan!

Roma 8:7

Konteks
8:7 Sebab keinginan daging adalah perseteruan terhadap Allah, w  karena ia tidak takluk kepada hukum Allah; hal ini memang tidak mungkin baginya.

Filipi 3:19

Konteks
3:19 Kesudahan z  mereka ialah kebinasaan, Tuhan mereka ialah perut a  mereka, kemuliaan mereka ialah aib b  mereka, pikiran mereka semata-mata tertuju kepada perkara duniawi. c 

Filipi 3:1

Konteks
3:1 Akhirnya, saudara-saudaraku, bersukacitalah dalam Tuhan.
Kebenaran yang sejati
(3-1b) Menuliskan hal ini lagi p  kepadamu tidaklah berat bagiku dan memberi kepastian kepadamu.

Yohanes 2:15

Konteks
2:15 Ia membuat cambuk dari tali lalu mengusir mereka semua dari Bait Suci 3  dengan semua kambing domba dan lembu mereka; uang penukar-penukar dihamburkan-Nya ke tanah dan meja-meja mereka dibalikkan-Nya.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[6:24]  1 Full Life : CELAKALAH KAMU ... YANG KAYA.

Nas : Luk 6:24

Yesus sedang berbicara mengenai mereka yang memusatkan kehidupan, tujuan, kebahagiaan atau sasaran mereka terutama pada hal-hal materiel atau pada usaha menghimpun kekayaan yang banyak

(lihat art. KEKAYAAN DAN KEMISKINAN).

[73:17]  2 Full Life : AKU ... MEMPERHATIKAN KESUDAHAN MEREKA.

Nas : Mazm 73:17

Allah menunjukkan kepada pemazmur nasib orang fasik.

  1. 1) Penyataan ini menempatkan persoalan pemazmur baik dalam segi kekekalan (ayat Mazm 73:17-20) maupun berkat tertinggi bagi orang percaya (ayat Mazm 73:25-28). Pada akhirnya semua orang benar akan berhasil dan menang bersama Allah, sedangkan orang fasik akan binasa.
  2. 2) Dalam hidup kita yang singkat ini, jikalau kita menilai hal-hal hanya dari pandangan manusawi yang terbatas, sebatas dunia, maka kita pasti akan menjadi kecewa dan putus asa. Kita harus memiliki Firman Allah yang dinyatakan dan Roh Kudus untuk menyelesaikan perjalanan hidup ini dengan iman dan keyakinan akan kebaikan dan keadilan Allah.

[2:15]  3 Full Life : MENGUSIR MEREKA SEMUA DARI BAIT SUCI.

Nas : Yoh 2:15

Lihat cat. --> Luk 19:45.

[atau ref. Luk 19:45]



TIP #08: Klik ikon untuk memisahkan teks alkitab dan catatan secara horisontal atau vertikal. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA