TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Maleakhi 1:8

Konteks
1:8 Apabila kamu membawa seekor binatang buta untuk dipersembahkan, tidakkah itu jahat? Apabila kamu membawa binatang w  yang timpang dan sakit, tidakkah itu jahat? Cobalah menyampaikannya kepada bupatimu, apakah ia berkenan x  kepadamu, apalagi menyambut engkau dengan baik? firman TUHAN semesta alam. y 

Maleakhi 1:14

Konteks
1:14 Terkutuklah penipu, yang mempunyai seekor binatang jantan di antara kawanan ternaknya, yang dinazarkannya, tetapi ia mempersembahkan binatang q  yang cacat kepada Tuhan. Sebab Aku ini Raja r  yang besar, firman TUHAN semesta alam, s  dan nama-Ku ditakuti t  di antara bangsa-bangsa. u 

Maleakhi 3:8

Konteks
3:8 Bolehkah manusia menipu d  Allah 1 ? Namun kamu menipu Aku. Tetapi kamu berkata: "Dengan cara bagaimanakah kami menipu Engkau?" Mengenai persembahan persepuluhan e  dan persembahan khusus!

Markus 11:17

Konteks
11:17 Lalu Ia mengajar mereka, kata-Nya: "Bukankah ada tertulis: Rumah-Ku akan disebut rumah doa 2  bagi segala bangsa? m  Tetapi kamu ini telah menjadikannya sarang penyamun! n "
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[3:8]  1 Full Life : BOLEHKAH MANUSIA MENIPU ALLAH?

Nas : Mal 3:8

(versi Inggris NIV -- Dapatkah manusia mencuri dari Allah?). Umat itu sedang mencuri dari Allah dengan cara tidak memberikan persepuluhan (sepersepuluh dari penghasilan) mereka. Memberi persepuluhan dituntut dari umat itu di dalam hukum Musa (Im 27:30).

  1. 1) Allah mengancam untuk mengutuk orang yang demi kepentingan pribadi tidak bersedia memberikan (Mal 3:8-9) dan memberkati orang yang menopang pelayanan-Nya (Mal 3:10-12;

    lihat cat. --> Mal 3:10 berikut).

    [atau ref. Mal 3:10]

  2. 2) Orang percaya PB wajib memberi untuk menyokong pekerjaan Tuhan baik di gereja lokal maupun di ladang misi

    (lihat cat. --> 2Kor 8:2).

    [atau ref. 2Kor 8:2]

[11:17]  2 Full Life : RUMAH DOA.

Nas : Mr 11:17

Yesus menjelaskan bahwa rumah Allah dimaksudkan menjadi rumah doa, tempat di mana umat Allah dapat berjumpa dengan Dia dalam pengabdian, doa dan penyembahan rohani

(lihat cat. --> Luk 19:45).

[atau ref. Luk 19:45]

Rumah Allah tidak boleh dinajiskan dengan menjadikannya tempat untuk meningkatkan status sosial, keuntungan keuangan atau hiburan. Kapan saja rumah Allah dipakai oleh orang yang berpikiran duniawi, maka rumah Allah kembali menjadi "sarang penyamun".



TIP #07: Klik ikon untuk mendengarkan pasal yang sedang Anda tampilkan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA